Cha Eun Woo baru-baru ini hadir sebagai bintang tamu dalam acara ‘Yoo Quiz on the Block’ yang ditayangkan pada bulan Mei lalu di saluran tvN. Idol sekaligus aktor tersebut muncul sebagai tamu selebriti dan berbicara lebih banyak mengenai kehidupan, karir, dan rencananya di masa depan.
Dikenal sebagai salah satu visual Hallyu dengan julukan “Face Genius,” klip perkenalan Cha Eun Woo dalam acara tersebut menarik perhatian publik karena visualnya yang luar biasa. Banyak netizen yang mengaku tak bisa berpaling sedetik pun dari wajah tampan sang idola.
Salah seorang pengguna berkomentar, “Cha Eun Woo telah muncul di ‘Yoo Quiz the Block’ dan memperlihatkan wajahnya, itu memberikan aura seorang raja.”
Dalam acara tersebut, Cha Eun Woo juga sempat mengirimkan pesan kepada mendiang sahabatnya, Moon Bin, yang membuat penggemar terharu. Ia menceritakan bahwa seluruh member ASTRO merindukan kehadiran Moon Bin dan selalu mengenang waktu kebersamaan mereka.
Dilansir laman Kdramastar pada Selasa (17/6/2024), Cha Eun Woo juga berbagi mengenai impian masa kecilnya sebelum ia berpikir untuk berkecimpung di dunia hiburan. Sebelumnya, dia bermimpi menjadi seorang guru atau dokter.
Menanggapi hal tersebut, Yoo Jae Suk selaku pembawa acara mengomentari pendapat Cha Eun Woo dengan mengatakan bahwa keduanya akan tetap bertemu apapun pekerjaan Cha Eun Woo.
Namun, selama berlangsungnya acara, banyak pemirsa yang terganggu karena kesalahan teknis ketika siaran berlangsung. Sebagian pemirsa mengeluh, karena gangan tersebut menghalangi mereka untuk menikmati wajah tampan Cha Eun Woo di televisi.
Salah seorang pemirsa berkomentar, “Saya menikmati menonton Cha Eun Woo, tapi siarannya terus terputus. Saya rasa sinyal televisi pun tidak cukup kuat untuk menangani visualnya.”
Netizen yang lain mengatakan bahwa wajah tampan sang aktor terlalu sulit untuk ditangani dan secara tidak sengaja menyebabkan ketidaknyamanan. Mereka merasa rugi karena kesalahan teknis tersebut, karena kehilangan per sekian detik wajah tampan Cha Eun Woo.
Menanggapi hal tersebut, pihak tvN memberikan pernyataan dan memohon permintaan maaf kepada pemirsa. "Karena kesalahan teknis pada sistem, kondisi layar tidak stabil di empat saluran. Kami akan berupaya memperbaiki sistem dan memastikan hal ini tidak terjadi lagi. Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan kepada penonton," ujar pihak tvN.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Ulasan Drama Korea Salon de Holmes: Ketika Ibu-Ibu Kompleks Jadi Detektif Dadakan
-
Fakta Peran Moon Ka Young di Drama 'Law and the City', Jadi Pengacara Muda
-
Di Balik Layar Drama Korea Good Boy: Para Cast Ceritakan Pengalaman Seru Selama Syuting
-
First Impression Good Boy: Aksi Seru, Visual Keren, dan Cerita Bikin Nagih
-
Jadwal Tayang Drama Korea 'Good Boy', Comeback Terbaru Park Bo Gum dan Kim So Hyun
Artikel Terkait
Entertainment
-
Belum Lunas Bayar Tanah untuk Bangun Masjid, Ini Gurita Bisnis Taqy Malik
-
Sutradara The Raid, Gareth Evans akan Garap Remake Film Jepang Era 60-an
-
Main Padel Bareng, Verrel Bramasta dan Ruby Chairani Fix Pacaran?
-
GALA oleh XG: Rayakan Tiap Momen dengan Glamor dan Penuh Percaya Diri
-
Nasib Tragis Luffy di Elbaf: Spekulasi Panas Kalangan Penggemar One Piece
Terkini
-
Fakta Unik Ronde Keempat: Timnas Indonesia Tak Perlu Menang untuk Lolos ke Piala Dunia 2026!
-
Saat Pemuda Adat Tampil di Panggung Dunia Membela Hutan dan Budaya: Mengapa Ini Penting?
-
Effortless Cute: 4 OOTD Kasual ala Wonhee ILLIT Biar Gaya Tetep On Point
-
Di Balik Rindu Rumah: Mengapa Mahasiswa Rantau Sering Alami Homesickness?
-
Tragis Tapi Kocak: Pasangan Ini Cerai Gara-Gara Hewan Peliharaannya Gak Akur!