Untuk kamu yang lagi liburan sekolah pasti bosen di rumah mulu! Daripada bosan dan nggak ada kegiatan, mending kita nonton film-film yang akan tayang bulan Juni ini!
Berikut beberapa di antaranya! Jangan lupa catat juga tanggalnya, ya!
1. Dilan 1983 Wo Ai Ni
Film yang menceritakan tentang anak-anak SD yang baru akan beranjak dewasa dan baru mengenal cinta alias cinta monyet.
Kisah cinta Dilan dan kawan-kawan yang diwarnai dengan kelucuan dan kepolosan anak-anak SD pada umumnya.
Film garapan Falcon Pictures ini telah tayang di bioskop seluruh Indonesia pada tanggal 13 Juni 2024.
2. Ipar adalah Maut
Ipar adalah Maut bercerita tentang pengkhianatan terdalam yang dilakukan sang suami dengan adik iparnya sendiri.
Film ini diangkat dari kisah nyata yang dipopulerkan oleh Elizasifaa dan disutradarai oleh Hanung Bramantyo.
Film yang tayang pada 13 Juni lalu ini, sekarang telah ditonton lebih dari 1,5jt penonton di Indonesia. Film yang bikin nguras emosi banget nih, ikut nonton juga yuk!
3. Sengkolo Malam Satu Suro
Film bergenre horor ini baru saja tayang pada 20 Juni kemarin.
Menceritakan tentang misteri kematian satu keluarga yang secara tiba-tiba dan mengenaskan pada malam satu suro.
Diproduksi oleh rumah produksi MVP Pictures dan disutradarai oleh Hanny R Putra. Masih hangat banget nih filmnya, buruan nonton!
4. Si Juki The Movie: Harta Pulau Monyet
Kalian tau kan series kartun Si Juki? Nah, sekarang Si Juki ada yang versi movie terbarunya, nih.
Mengisahkan tentang Juki dan teman-temannya yang berburu harta karun hingga ke pulau Monyet dikarenakan kesulitan ekonomi yang sedang dihadapi keluarganya.
Pengisi suara dari film ini nggak kaleng-kaleng lho, ada om Indro Warkop, H. Mandra, ada Domani Siblings juga, dan pengisi suara lainnya.
Diproduksi oleh Falcon Pictures dan akan tayang pada 27 Juni 2024 mendatang. Ditunggu ya!
5. Marni: The Story Of Wewe Gombel
Sama seperti film Si Juni The Movie, film Marni The Story Of Wewe Gombel juga akan tayang pada 27 Juni mendatang.
Film ini diproduksi oleh Shen Entertainment dan Rapi Pictures. Mengisahkan tentang sebuah keluarga yang baru saja pindah ke sebuah desa dan merasakan teror dari sejarah kelam masyarakat desa tersebut.
Sejarah kelam seperti apa yang dimaksud? Yuk nonton tanggal 27 nanti!
6. Kutukan Calon Arang
Ada film horor lagi nih, berjudul Kutukan Calon Arang diangkat dari peristiwa nyata karya Girry Pratama dan diproduksi oleh Lingkar Pictures.
Bercerita tentang 5 orang sahabat yang dihantui rasa bersalah di masa lalu, dan mereka berusaha mencari ketenangan tetapi malah mendapat balasan atas dosa-dosa mereka.
Rumornya film ini akan tayang pada bulan Juni ini, tetapi masih belum diketahui kapan tanggal pastinya. Tungguin aja ya yang penasaran.
Kira-kira film mana nih yang bakal kalian tonton duluan?
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Nyatakan Tertarik Bela Timnas Indonesia, Intip Statistik Kiper Keturunan Bali di Liga Jerman
-
Jawaban Erick Thohir Soal Peluang Kevin Diks Lawan Jepang
-
Respons Legenda Inter Milan usai Comeback Dipanggil Jepang untuk Lawan Timnas Indonesia
-
Ford Mustang dan Raptor Akan Gebrak GAJW 2024
Entertainment
-
4 Alasan yang Bikin Drama China 'Fangs of Fortune' Harus Masuk Watchlist
-
NCT Dream 'Flying Kiss', Lagu Ungkapan Perasaan Cinta Seindah Bunga
-
Akhirnya! Jisoo BLACKPINK Dikabarkan Bakal Comeback Solo Akhir Tahun Ini
-
IVE Mencari Cinta Lewat Lagu Kolaborasi 'Supernova Love' feat. David Guetta
-
Rilis Foto Pembacaan Naskah, Ini 3 Pemain Utama Drama Korea Namib
Terkini
-
Desakan Krisis Iklim: Pemanfaatan Energi Berkelanjutan dan Green Jobs
-
Alasan Laga Indonesia vs Jepang Diundur, demi Kondisi Terbaik Kedua Tim
-
Ulasan Novel Negeri di Ujung Tanduk: Perjuangan Melawan Ketidakadilan
-
Cinta Tak Terduga di Musim Natal dalam Novel 'If This Was a Movie'
-
Prabowo Subianto, Sebingkai Pesan Harapan yang Hendak Rakyat Titipkan