Liu Chang, sutradara asal China yang menyutradarai drama Link Click. Drama yang dibintangi Bu Guan Jin, Bi Wen Jun dan Jiang Long itu telah tayang perdana pada 19 Juni 2024.
Diketahui, Liu Chang mengawali debutnya sebagai sutradara dengan menggarap drama With You tahun 2016. Kini, ia sudah menyutradarai sejumlah drama China dengan beragam genre. Termask Link Click, berikut empat drama China yang disutradarai oleh Liu Chang.
1. Dear Missy (2020)
Dear Missy berkisah tentang Lu Ke (Li Yi Tong) dan Shen Si Yi (Gina Jin) yang memiliki kepribadian berbeda. Mereka berdua bersahabat, namun berpisah setelah wisuda. Sembilan tahun kemudian, Lu Ke dan Shen Si Yi bertemu kembali. Keduanya saling menyemangati serta bersama-sama menghadapi berbagai permasalahan dalam kehidupan.
2. Our Times (2021)
Our Times berkisah tentang Xiao Chuang (Leo Wu) dan Pei Qing (Neo Hou), mahasiswa di Institut Ilmu Komputer Universitas Yenching. Mereka berdua membuat kartu komputer untuk meningkatkan kemampuan komputer dalam memproses teks berbahasa mandarin.
Sejumlah tim peneliti di bawah kepemimpinan Xiao Chuang dan Pei Qing mendapat kesempatan untuk memanfaatkan gelombang reformasi.
Mulai dari membuat komputer asing hingga melakukan penelitian independen. Kemudian, Xiao Chuang dan Pei Qing menjadi bagian dari angkatan pertama wirausaha di era internet.
3. Once and Forever: The Sun Rises (2023)
Drama yang rilis tahun 2024 ini berkisah tentang Qin Chuan (Zhang Kaitai) dan Xie Qiao (Zhang Zimu). Mereka berdua dibesarkan di kompleks yang sama dan sering bertengkar. Qin Chuan sosok yang sederhana dan tidak suka berbasa-basi.
Dia selalu mendukung Xie Qiao serta akan selalu menjadi teman terpentingnya. Qin Chuan dan Xie Qiao berjuang untuk mewujudkan impian serta mencoba memanfaatkan berbagai peluang yang ada.
4. Link Click (2024)
Link Click berkisah tentang sebuah toko kecil bernama "Time Photo Studio" di sudut kota yang ramai. Cheng Shishi, Lu Guang dan Qiao Ling bekerja sama untuk mendapatkan komisi. Mereka melakukan permainan lintas ruang dan waktu menggunakan foto sebagai medianya. Dengan begitu, Cheng Shishi beserta kedua rekannya dapat membantu orang lain menemukan kebenaran dan menebus penyesalan.
Itulah empat rekomendasi drama China yang disutradarai Liu Chang. Selamat menyaksikan!
Baca Juga
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
Sinopsis Film I Want To Talk, Film Terbaru Abhishek Bachchan dan Ahilya Bamroo
-
Sinopsis One Win, Film Korea yang Dibintangi Song Kang Ho dan Park Jung Min
-
3 Drama China yang Dibintangi William Chan WeTV, Terbaru Ada See Her Again
Artikel Terkait
-
Blossom in Darkness: Drama China Romantis Horor yang Dibintangi Li Hongyi dan Sun Zhenni
-
Segera Tayang, Ini Daftar Pemain dan Sinopsis Drama China The Land of Warriors
-
3 Drama China yang Dibintangi William Chan WeTV, Terbaru Ada See Her Again
-
3 Drama China yang Dibintangi Li Geng Xi, Terbaru Ada Later I Laughed
-
Ada Have a Crush on You, Ini 4 Drama China Marriage Life yang Populer di iQIYI
Entertainment
-
Penasaran! 5 Misteri yang Muncul di Episode Awal Drama When The Phone Rings
-
Menang Piala Citra 2024, Ini 4 Rekomendasi Film Terbaik Nirina Zubir
-
Austin Butler Dikonfirmasi Main di Film The Barrier Garapan Edward Berger
-
Baru Tayang, Drama Korea When the Phone Rings Puncaki Netflix di 31 Negara
-
Jung Woo Sung Tolak Nikahi Moon Gabi, Ternyata Tengah Pacari Non-Selebriti
Terkini
-
Sudah Dapat Juara Dunia Keempat, Max Verstappen Masih Belum Puas?
-
Ulasan Novel 'Beautiful World, Where Are You': Menggali Makna Hidup dan Cinta
-
Tolak PPN 12% Viral di X, Apakah Seruan Praktik Frugal Living Efektif?
-
Refleksi kasus 'Sadbor': Mengapa Influencer Rentan Promosikan Judi Online?
-
17 Tahun Itu Bikin Pusing: Inspirasi Menjadi Gen Z Tangguh Pantang Menyerah