Trailer perdana film Heretic produksi A24 telah diluncurkan lewat berbagai platform resmi mereka. Cuplikan berdurasi 2 menit 23 detik itu memberi gambaran awal Heretic bergenre horor psikologis yang menegangkan sekaligus mencuatkan rasa penasaran.
Di film ini, Hugh Grant bakal memainkan karakter villain bernama Mr. Reed. Mr. Reed menyambut kedatangan dua misionaris yang diperankan oleh Chloe East dan Sophie Thatcher, di rumahnya yang beraroma manis.
Sayangnya, kedua wanita muda tersebut tak mengetahui bahwa nasib malang akan menghampiri. Mereka terjebak di dalam bangunan seperti labiran berliku-liku yang diciptakan pria misterius itu. Hal ini membuat mereka bergantung pada iman dan nyali agar bisa keluar hidup-hidup.
Mr. Reed menawarkan pilihan kepada 'tamu istimewa'nya untuk pergi jika mereka menginginkannya, namun mereka harus memilih pintu mana yang akan dilewati berdasarkan keyakinan mereka sendiri.
"Uji imanmu. Saksikan trailer baru Heretic, sebuah film horor psikologis garapan Scott Beck & Bryan Woods yang dibintangi oleh Hugh Grant, Sophie Thatcher, dan Chloe East. Tayang di bioskop musim gugur ini," bunyi cuitan akun X A24, dikutip pada Kamis (27/6/2024).
Film Heretic merupakan karya dari penulis-sutradara Scott Beck dan Bryan Woods, yang sebelumnya sukses dengan skrip untuk film horor A Quiet Place pada tahun 2018.
Selain itu, mereka juga baru-baru ini bekerja sama dalam film bertema survival dengan Adam Driver berjudul 65 dan mengadaptasi karya Stephen King, The Boogeyman, ke layar lebar.
Scott Beck dan Bryan Woods bersama Katie Aquino, Liliane Bedford, Julia Glausi, Kai Raka, Stacey Sher, dan Jeanette Volturno, turut sebagai produser dalam pembuatan film ini.
Mereka berhasil memperoleh kesepakatan sementara untuk melanjutkan produksi selama mogok SAG-AFTRA tahun lalu tanpa melanggar aturan, sehingga proses syuting untuk Heretic langsung dimulai di Vancouver pada Oktober lalu.
Film Heretic bakal rilis di Amerika Serikat pada 15 November sebelum kemudian merambah ke bioskop-bioskop di Inggris pada 22 November. Terkait penayangannya di Indonesia masih belum diketahui secara pasti.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Diambil dari Kisah Nyata, Film The Big Fix Gaet Mark Wahlberg Jadi Pemain
-
Sekuel Film Primitive War Resmi Digarap, Ini Bocoran Ceritanya
-
Akhirnya Diumumkan, Film The Beekeeper 2 Siap Tayang Januari 2027
-
Film Wicked: For Good Tak Kebagian Nominasi Oscar 2026, Kok Bisa?
-
Tak Memenuhi Ekspektasi, Dua Serial Ini Gagal Lanjut ke Season Berikutnya
Artikel Terkait
-
3 Film Terbaru Bergenre Action yang Dibintangi Jackie Chan, Ada A Legend
-
5 Rekomendasi Film Netflix Bertema Isu Sosial, Penuh Kritik Atas Kesenjangan
-
Sinopsis Marni: The Story of Wewe Gombel, Kisah Hantu yang Suka Menculik Anak-anak
-
Ditonton 25 Juta Kali! Film Trigger Warning yang Dibintangi Jessica Alba di Netflix Sukses Besar
-
Akting Bareng Nadya Ariana jadi Pertimbangan Bryan Domani Bintangi Film Pantaskah Aku Berhijab
Entertainment
-
Dampak Skandal Pajak Cha Eun Woo, Brand Ini Mulai Ambil Jarak?
-
Sinopsis Bloody Flower, Pembunuh Berantai dengan Kemampuan Penyembuh
-
Daftar Harga Tiket Fan Meeting Hearts2Hearts Jakarta 2026, Mulai Rp1 Jutaan
-
Diambil dari Kisah Nyata, Film The Big Fix Gaet Mark Wahlberg Jadi Pemain
-
Kronologi Meninggalnya Lula Lahfah: Kamar Terkunci hingga Temuan Surat
Terkini
-
4 Padu Padan Daily OOTD ala Go Youn Jung, Gaya Simpel tapi Classy!
-
Burung-Burung Rantau: Gagasan tentang Manusia Pasca-Indonesia
-
Saat Sekolah 'Pindah' ke Mall: Serunya Open House Mutiara Persada 2026
-
Antara Empati dan Superioritas: Mengembalikan Makna Volunteer yang Berdampak
-
4 Physical Sunscreen Vegan Terbaik untuk Kulit Sensitif dan Mudah Breakout