BabyMonster, girl group rookie asuhan YG Entertainment baru saja mengeluarkan lagu terbaru bertajuk 'Forever', tepatnya pada Senin (1/7/2024).
'Forever' merupakan single terbaru BabyMonster yang juga menjadi tracklist untuk full album pertama mereka yang rencananya akan dirilis sekitar bulan September dan Oktober tahun 2024 ini. Bersamaan dengan itu, video musik untuk lagu 'Forever' juga telah resmi dirilis di kanal YouTube BABYMONSTER.
Secara khusus video musik untuk lagu 'Forever' ditampilkan dengan konsep yang gemerlap serta glamor. Ketujuh member BabyMonster menampilkan pesona bintang mereka yang elegan sesuai dengan karakter masing-masing.
Dibuka dengan adegan nomor pintu kamar hotel, video musik lagu 'Forever' mengambil setting kamar hotel mewah dan para member yang tengah menikmati waktu mahal mereka.
Mengikuti beat musik yang upbeat para member kemudian tampil dengan menunjukkan pesona mereka masing-masing melalui adegan photoshoot hingga flexing dengan gaya shopping yang mewah.
Bukan BabyMonster jika tidak memamerkan skill vokal mereka yang luuar biasa, mulai dari rap cepat hingga high notes yang bertebaran ditemani bagian bridge yang emosional.
Menuju akhir video, BabyMonster menambah gemerlap lagu dengan dance performance yang powerful, serta parade berjalan di atas catwalk layaknya para model profesional.
Di lain sisi, lagu 'Forever' bercerita tentang menikmati hidup, tanpa memikirkan kekhawatiran dunia yang berlebih. Seolah kita akan hidup selamanya.
Lirik lagunya juga berbicara tentang kepercayaan diri yang tinggi dan keinginan untuk terus melambung tinggi bersama mimpi. Dengan menggunakan lambang sepasang sepatu 'heels' yang cantik dan hak yang runcing, lagu ini tidak hanya berteriak elegan tetapi powerful pada saat bersamaan.
Lagu 'Forever' sendiri merupakan lagu dance dengan irama musik yang upbeat. Gaya musik synth pop era tahun 1980 menampilkan hook lagu yang catchy sekaligus enak dibuat menari bersama.
Para penggemar menyambut comeback lagu terbaru BabyMonster kali ini dengan penuh suka cita serta dukungan tinggi. Lagu 'Forever' sekali lagi menjadi ajang pembuktian kualitas para member, serta mengukuhkan konsep musik BabyMonster yang powerful dan catchy.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Still Here oleh Doyoung NCT: Rindu Mendalam dan Rasa Sakit Melepas Mantan
-
Definisi Young and Rich! Wonyoung IVE Beli Vila Mewah Rp 156 Miliar, Tunai
-
Akhiri Perseteruan, Semua Member NewJeans Umumkan Siap Kembali ke ADOR
-
Hoshi Temukan Kehangatan di Tengah Keterpurukan Lewat Lagu Fallen Superstar
-
Fifty Fifty Ungkap Perasaan dan Emosi Cinta Penuh Warna di Lagu Skittlez
Artikel Terkait
-
5 Upcoming Drama China Tan Jian Ci Sepanjang 2024, Ada Lost You Forever 2
-
Summer Vibes! NCT Wish Suguhkan Konsep Film Musim Panas di MV Lagu 'Tears Are Falling'
-
YG Entertainment Konfirmasi Yang Hyun Suk dan 2NE1 Bertemu, Fix Comeback?
-
Lisa BLACKPINK Pancarkan Aura 'Rockstar' di Video Musik Lagu Solo Terbaru
-
Jimin BTS Berbagi Cinta di Video Musik Lagu Smeraldo Garden Marching Band feat. Loco
Entertainment
-
Ditodong Boiyen, Rafael Tan Akui Tak Punya Target Nikah dan Lebih Berserah
-
Resmi Nikah, Boiyen dan Rully Anggi Akbar Kejutkan Penggemar
-
Kalahkan The Running Man, Film Now You See Me 3 Kuasai Box Office Pekan Ini
-
Blak-blakan, Raisa Sebut Lagu Si Paling Mahir Berisi Sindiran Halus?
-
Bikin Geger Publik, Helwa Bachmid Bongkar Pernikahan Siri dengan Habib Bahar
Terkini
-
Dukung Ekosistem Kampus, Alumni FISIP Unsoed Inisiasi 'Investasi Kolektif' Kafe dan Bentuk Yayasan
-
Pagi, Siang, atau Malam? Cari Tahu Kapan 'Jam Emas' Otakmu Bekerja Paling Optimal Buat Belajar
-
Usia 20-an Kena Diabetes? Cek Kebiasaanmu Sekarang Juga!
-
Runner Up Kumamoto Masters 2025: Gregoria Mariska Tunjung Tetap Bersyukur
-
Tips Kelola Uang ala Xaviera Putri Meski Budget Pas-pasan