Prekuel dari seri thriller sci-fi A Quiet Place bertajuk A Quiet Place: Day One telah meraih pencapaian besar di kancah box office global.
Menyadur dari Collider pada Minggu (14/7/2024), film ini berhasil meraih pendapatan sebesar $200 juta di seluruh dunia dalam dua pekan penayangan perdananya. Pendapatan ini terbagi dengan $104,4 juta secara domestik dan $95,6 juta dari penonton internasional.
Dengan perolehan tersebut, A Quiet Place: Day One resmi masuk ke peringkat 10 besar box office domestik tahun 2024, menggeser Bob Marley: One Love yang dibintangi Kingsley Ben-Adir.
Film animasi IF yang disutradarai oleh John Krasinski saat ini menduduki peringkat ke-9. Dengan selisih pendapatan $8 juta antara kedua film tersebut, kemungkinan besar prekuel satu ini akan segera mengalahkan film yang dibintangi Ryan Reynolds.
Hingga berita ini ditulis, A Quiet Place: Day One mencetak skor 87% dari para kritikus di Rotten Tomatoes. Sementara dari segi penonton, film ini mendapat rating 73%.
Selain nuansa tegang yang intens, alur cerita yang kompleks, dan sinematografi yang epik, penampilan Lupita Nyong'o sebagai Sam bersama dengan kucing lucu bernama Frodo, berhasil mencuri perhatian.
Nyong'o memberikan penampilan yang memukau yang membuat penonton betah menyaksikan film dari awal hingga akhir. Di samping itu, Joseph Quinn juga memberikan penampilan yang luar biasa sebagai Eric.
Selain mereka berdua, ada Djimon Hounsou, Alex Wolff, Thea Butler, Jennifer Woodward, Zay Domo Artist, Malik Jubal, Eliane Umuhire, serta Elijah Ungvary yang ikut tampil di film berdurasi 99 menit tersebut.
John Krasinski kembali bergabung namun kali ini sebagai produser. Kontribusi dalam prekuel ini didominasi oleh Michael Sarnoski yang didapuk sebagai sutradara.
Prekuel ini berkisah tentang Samira, penderita kanker stadium akhir yang akhirnya setuju untuk pergi ke Manhattan bersama kelompok hospice-nya. Di tengah perjalanan, mereka terjebak dalam kekacauan Kota New York akibat serangan alien.
Samira bersama si kucing setia bertemu dengan Eric, seorang mahasiswa hukum asal Inggris yang juga sedang tersesat. Ketiganya menjadi sebuah geng trio dan memulai perjalanan bersama-sama.
Tak ada yang tahu jika apa yang mereka lalui ini akan memberi perspektif lain tentang apa yang membuat esensi hidup sesungguhnya berharga.
Baca Juga
-
Trailer Film Popeye the Slayer Man: Teror Maut Si Pelaut Bertangan Besi
-
Jesse Eisenberg Resmi Jadi Sutradara Film Musikal Bergenre Komedi
-
Serial A Good Girl's Guide to Murder Lanjut ke Season 2, Intip Spoilernya
-
Resmi, Serial Alice in Borderland Season 3 Bakal Tayang Tahun Depan
-
Trailer Terbaru Film A Minecraft Movie: Terkuaknya Kisah Asal Mula Steve
Artikel Terkait
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
Lakoni Banyak Adegan Aksi di Film Guna-Guna Istri Muda, Badan Lulu Tobing Gemetaran dan Biru-Biru
-
JKIND Pamerkan Inovasi Kaca Film dan Paint Protection di GJAW 2024
-
Review Film The Twisters 2024: Perburuan Badai yang Mendebarkan
Entertainment
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
Review Film The Twisters 2024: Perburuan Badai yang Mendebarkan
Terkini
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?