Chanyeol EXO membawa nostalgia saat menyanyikan "Stay with Me" di TMEA 2024. "Stay with Me" adalah salah satu OST terpopuler sepanjang masa yang sangat disukai banyak orang.
Dengan lebih dari 489 juta penonton di saluran YouTube @Stone Music Entertainment, lagu yang dirilis pada 2 Desember 2016 ini semakin menguatkan suasana dari drama Korea "Goblin".
Meski Chanyeol dan Punch sebagai penyanyi aslinya memberikan penampilan yang sangat kuat dan otentik, tapi Chen Zhuoxuan sebagai lawan duet Chanyeol di TMEA 2024 juga tak kalah memberikan penampilan yang memukau. Namun meski banyak menerima pujian, ternyata penyanyi asal Tiongkok ini mengaku gugup.
"Aku gugup banget", tutur Chen Zhuoxuan yang dikutip melalui Instagram @wowfaktaexo pada Senin, (22/7/2024).
Chen Zhuoxuan juga mengaku telah berusaha berlatih sangat keras selama sekitar setengah bulan agar bisa mengimbangi vokal Chanyeol yang kuat.
Ia juga mengatakan sulit bagi mereka untuk berkomunikasi karena perbedaan bahasa yang dimiliki. Chen Zhuoxuan tidak bisa berbahasa Korea, sementara Chanyeol tidak bisa berbahasa Mandarin.
Sehingga keduanya membutuhkan penerjemah untuk memperlancar projek ini. Sang penerjemah pun memberikan pujian atas kerja keras Chen Zhuoxuan dalam berlatih.
Di sisi lain, Chen Zhuoxuan juga menyampaikan terima kasihnya atas semangat yang telah diberikan oleh penerjemah tersebut. Ia seperti mendapat motivasi karena bantuan ini.
"Setelah tahap kolaborasi ini, menurut saya Chanyeol adalah senior yang sangat profesional dan sangat mudah didekati/ramah," ucap Chen Zhuoxuan.
Melihat interaksi ini, para EXO-L (fans EXO) pun memberikan beragam reaksinya.
"Pantes pas Chanyeol xie xie dia kayak langsung kabur. Ternyata gugup," tulis EXO-L.
"Ternyata Zhuo Xuan?! Astaga aku ketinggalan berita! Dia ini emang suaranga bagus banget. Aku suka dia dari The Untamed," timpal yang lain.
"Dia itu pernah jadi muridnya Luhan, Tao, dan Kris waktu Chuang 2020. Waktu itu semua traine nangis pas mereka bertiga nanyi bareng. Terus si Chen Zhuoxuan ini nyanyinya memang bagus," sahut yang lain.
Bagaimana menurutmu?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Retak Jari Kaki, Youngjae TWS Tetap Tampil Live Sambil Duduk
-
Ada di 3 Benua, Onew SHINee Umumkan World Tour Solo Perdana dalam 17 Tahun
-
Hebohkan Penggemar, G-Dragon Ternyata Lebih Tua dari Ibu Yeon Hearts2Hearts
-
ZEROBASEONE Jadi Grup Selanjutnya yang Skip Jakarta dari Jadwal Konser
-
Siap Guncang Musim Panas, Key SHINee Dikonfirmasi Comeback Agustus 2025
Artikel Terkait
Entertainment
-
Gagal Pikat Penonton, Rating Film The Old Guard 2 di Rotten Tomatoes Jeblok
-
Spill Tur Dunia di Tahun 2026, BTS Bersiap Garap Album Baru di US
-
Doh Kyung Soo Ajak Kita Nyanyi Bersama di Preview Lagu Terbaru Sing Along!
-
Retak Jari Kaki, Youngjae TWS Tetap Tampil Live Sambil Duduk
-
Manga Black Clover Comeback! Tiga Chapter Baru Siap Dirilis 12 Agustus 2025
Terkini
-
Drama Diaspora Indonesia dalam Film Ali & Ratu Ratu Queens, Penuh Makna!
-
Mengenang Diogo Jota, Ternyata sang Pemain Pernah Bertarung dengan Penggawa Garuda
-
Ulasan Novel The Butcher's Daughter: Kisah Anak Pedagang Daging di London
-
4 Cleanser Lokal Kandungan Glycerin, Rahasia Kulit Kenyal dan Terhidrasi!
-
Tips Menguasai Teknik Dasar Futsal: Kunci Bermain Efektif di Lapangan Kecil