Scroll untuk membaca artikel
Hernawan | Kalina Oktaviani
cuplikan anime Koi wa Futago de Warikirenai (anime-planet.com/Koi wa Futago de Warikirenai)

Meskipun tak banyak dibahas oleh penggemar anime, Koi wa Futago de Warikirenai sebenarnya memiliki cerita yang tak kalah menarik dari anime-anime komedi romanti Musim Panas 2024 yang kerap kali menjadi perbincangan di media sosial. Anime ini sendiri mengusung dua protagonis utama, yang merupakan saudara kembar. Anime ini juga mengusung cerita yang hampir selalu dialami oleh para saudara kembar di luar sana.

Dikenal juga dengan judul Love is Indivisible by Twins, Koi wa Futago de Warikirenai merupakan anime on-going garapan ROLL2. Dengan kata lain, dibutuhkan kesabaran untuk menonton anime ini, berhubung harus menunggu episode terbaru rilis. Namun, kamu tenang saja sebab kamu sedang berada di artikel yang tepat. Jika tak ingin bosan menunggu, tiga anime terbaik serupa Koi wa Futago de Warikirenai berikut bisa kamu tonton. Penasaran, bukan? Jangan beralih dari artikel ini, ya!

1. Touch (1985)

cuplikan anime Touch (anime-planet.com/Touch)

Ialah anime lawas bergenre komedi romantis, Touch berkisah tentang si kembar Tatsuya dan Kazuya yang bersahabat dengan Minami sejak kecil. Seiring bertambahnya usia, mereka menyadari bahwa Minami adalah seorang gadis. Mereka pun terus berusaha untuk mempertahankan persahabatan mereka dengan Minami. Namun, hal itu tak mudah bagi mereka, terlebih lagi Minami yang memiliki impian lain, hingga sebuah tragedi membawa salah satu dari mereka ke jalan yang tak pernah terpikirkan sebelumnya.

Selain mempunyai kesamaan yang dilihat dari genre, Touch dan Koi wa Futago de Warikirenai sama-sama mengusung kisah cinta segitiga yang dialami oleh saudara kembar. Kedua anime ini juga memperlihatkan bagaimana saudara kembar yang mencintai orang yang sama, yakni teman masa kecil mereka. Tak hanya itu, kedua anime ini menyoroti kehidupan sekolah sehingga cocok untuk penggemar satu sama lain.

2. School Rumble (2004)

cuplikan anime School Rumble (anime-planet.com/School Rumble)

Digarap oleh Comet Studio, School Rumbel yang dirilis pada tahun 2004 silam menceritakan tentang dua protagonis yang kesulitan mengungkapkan perasaannya. Siswa tahun kedua sekolah menengah atas bernama Tenma Tsukamoto tengah jatuh cinta, tetapi selalu gagal untuk mengungkapkan rasa sukanya. Sementara itu, Kenji Harima juga mengalami situasi yang sama, terlepas dari dirinya yang dicap sebagai seorang berandalan sekolah. Nyatanya, dia tak bisa mengungkapkan perasaannya kepada gadis yang dia sukai.

School Rumble mendapuk genre komedi romantis yang selalu digemari hampir semua orang, sama seperti Koi wa Futago de Warikirenai. Anime ini juga memperlihatkan romansa yang dialami oleh para remaja siswa sekolah menengah atas. Meskipun tak mengusung protagonis kembar, anime ini tetap menghadirkan kisah cinta segitiga yang menambah lika-liku cinta protagonis, serupa dengan Koi wa Futago de Warikirenai.

3. Ore wa Suki na no wa Omae Dake ka yo (2019)

cuplikan anime Ore wo Suki na no wa Omae Dake ka yo (anime-planet.com/Ore wo Suki na no wa Omae Dake ka yo)

Dihadirkan melalui 12 episode, Ore wa Suki na no wa Omae Dake ka yo menyoroti kehidupan sekolah Kisaragi Amatsuyu yang kepalang gembira setelah mengetahui bahwa dia dikejar-kejar oleh dua gadis cantik di sekolahnya, Cosmos dan Himawari. Namun, ternyata dia hanya dimanfaatkan oleh mereka yang ternyata menyukai temannya. Merasa kesal dan kecewa, dia berkunjung ke perpustakaan dan bertemu dengan gadis kutu buku aneh yang tak dia kenal. Alih-alih berhasil menenangkan pikirannya, dia terus diejek dan ditertawakan oleh gadis itu, yang ternyata menyukainya.

Sama-sama diadaptasi dari sebuah novel ringan, Ore wa Suki na no wa Omae Dake ka yo dan Koi wa Futago de Warikirenai memperlihatkan bagaimana cinta segitiga terjalin di sekolah. Kedua anime ini juga menambah komedi sebagai penyegar saat momen romantis mulai terasa menjemukan. Maka dari itu, kedua anime ini cocok untuk ditonton oleh penggemar satu sama lain.

Demikianlah tiga anime terbaik mirip dengan Koi wa Futago de Warikirenai yang patut untuk kamu tonton. Jika kamu bingung harus memilih yang mana, kamu bisa menonton tiga anime di atas, tak perlu salah satunya. Jika kamu masih ragu, kamu bisa kembali menyimak persamaan tiga anime di atas dengan Koi wa Futago de Warikirenai, kok! Namun, penulis pastikan bahwa kamu tak akan dibuat kecewa saat menonton tiga anime di atas! Jadi, tunggu apa lagi, nih?

Kalina Oktaviani