Meski telah berakhir sejak pekan lalu, namun drama Korea 'Serendipity's Embrace' masih menjadi drama populer dan dibicarakan oleh banyak orang. Membuktikan bahwa kisah perjuangan cinta pertama yang diperankan oleh Chae Jong Hyeop dan Kim So Hyun berhasil membuat pemirsa terhibur.
Drama Korea 'Serendipity's Embrace' terus membuktikan kepopulerannya dengan selalu berada di peringkat drama terpopuler sejak penayangan perdananya. Namun, untuk pertama kalinya drama 'Serendipity's Embrace' berhasil berada di puncak peringkat justru ketika drama ini telah berakhir, dikutip dari Soompi, Senin (19/8/2024)
Hal ini berdasarkan daftar mingguan drama TV yang paling banyak dibicarakan versi Good Data Corporation. Perusahaan ini menentukan peringkat setiap minggu dengan mengumpulkan data dari artikel berita, posting blog, komunitas daring, video, dan media sosial tentang drama yang sedang ditayangkan atau akan segera ditayangkan.
Naik peringkatnya drama ini juga turut membawa aktor dan aktrisnya berada di puncak kepopuleran. Yaitu di mana Chae Jong Hyeop berada di peringkat ke-1 dan Kim So Hyun berada di peringkat ke- 2. Bisa dikatakan drama Korea 'Serendipity's Embrace' berhasil menyapu bersih peringkat teratas dalam drama dan aktor yang paling banyak dibicarakan pekan ni.
Selanjtunya drama tvN 'The Auditors' menyapu bersih posisi berikutnya di peringkat kedua. Sedangkan para aktornya,Shin Ha Kyun dan Jin Goo masing-masing naik ke posisi 3 dan 4 dalam daftar aktor. Jung Moon Sung juga masuk dalam daftar di posisi 7.
Berkat konflik keluarga yang unik, drama JTBC 'Romance in the House' melesat ke posisi ke-3 dalam daftar drama minggu ini. Para pemerannya juga ikut naik dalam daftar peringkat, seperti Ji Jin Hee berada di posisi ke-5, Son Na Eun di posisi ke-6, dan Kim Ji Soo di posisi ke-9.
Setelah kembali dari hiatus selama 3 pekan, drama SBS 'Good Partner' naik ke posisi 4. Sementara pemerannya, Jang Nara naik ke posisi 8 dalam daftar aktor.
Menariknya, meski belum tayang drama 'No Gain No Love' sudah masuk dalam daftar dan menduduki nomor 9. Sedangkan drama misteri baru dari MBC 'Black Out' memulai debutnya dengan menempati posisi 10.
Secara lengkap, berikut 10 drama TV teratas yang paling banyak dibicarakan minggu ini:
- Serendipity’s Embrace
- The Auditors
- Romance in the House
- Good Partner
- Love Next Door
- Beauty and Mr. Romantic
- Bad Memory Eraser
- Your Honor
- No Gain No Love
- Black Out
Sedangkan berikut adalah 10 aktor paling populer pekan ini:
- Chae Jong Hyeop (Serendipity’s Embrace)
- Kim So Hyun (Serendipity’s Embrace)
- Shin Ha Kyun (The Auditors)
- Jin Goo (The Auditors)
- Ji Jin Hee (Romance in the House)
- Son Naeun (Romance in the House)
- Jung Moon Sung (The Auditors)
- Jang Nara (Good Partner)
- Kim Ji Soo (Romance in the House)
- Kim Jae Joong (Bad Memory Eraser)
BACA BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
Disney Umumkan 5 Drama Korea yang Tayang di Tahun 2025, Ada Knock Off!
-
Shin Ye Eun dan Rowoon Bintangi Drama Saeguk Disney, 'The Murky Stream'
-
Sedang dalam Tahap Produksi, Moving Dikonfirmasi Lanjut ke Season 2
-
Geum Sae Rok Ditawari Bergabung dengan Lee Jun Ho Bintangi Typhoon Company
-
Kim Min Kyu Konfirmasi Perannya di 'Bitch and Rich 2', Jadi Saingan Yeri?
Artikel Terkait
-
Review Film Officer Black Belt, Kisah Kim Woo Bin dalam Menangkap Penjahat
-
Jeongnyeon: The Star Is Born, Puncaki Peringkat Drama Korea dan Aktor Terbaik
-
3 Drakor Ciamik yang Dibintangi Bae Doona, Ada The Silent Sea
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Film The Twisters 2024: Perburuan Badai yang Mendebarkan
Entertainment
-
Jung Woo-sung Konfirmasi Punya Anak dengan Model Moon Ga-bi
-
Memasuki Arc Akihabara, Anime Demon Lord 2099 Merilis PV Terbaru
-
Sejarah Baru! ATEEZ Jadi K-Pop Artist Ketiga dengan Album No. 1 Billboard
-
Manganya Berakhir, You and I Are Polar Opposites Siap Diadaptasi Jadi Anime
-
Jeongnyeon: The Star Is Born, Puncaki Peringkat Drama Korea dan Aktor Terbaik
Terkini
-
Super Lengkap, Menjajal Menu di Angkasa Kopi Tiam Kota Jambi
-
Ulasan Novel The Years of the Voiceless: Potret Kehidupan di Bawah Represi
-
Gagal Raih Juara Dunia 2024, Seperti Apa Nasib Pecco Bagnaia Musim Depan?
-
Kolaborasi Tim Peserta Pilkada Polewali Mandar 2024 Melalui Gerakan Pre-Emtif dalam Pencegahan Politik Uang
-
Bikin Awet Muda! 3 Rekomendasi Sunscreen dengan Kandungan Anti-Aging