Robert Pattinson disinyalir tidak akan bergabung dalam spin off The Batman yang bertajuk The Penguin.
Matt Reeves selaku sutradara telah menegaskan bahwa sang aktor tidak akan tampil sebagai Batman untuk serial tersebut.
The Penguin masih diproduksi oleh sutradara Matt Reeves yang menceritakan kisah dari semua yang terjadi dalam The Batman (2022), termasuk kematian bos kejahatan Carmine Falcone (John Turturro).
"Rob tidak akan muncul dalam The Penguin. Saya lebih baik blak-blakan sekarang," ungkap Matt Reeves, diberitakan Comic Book pada Senin (9/9/2024).
Meski Robert Pattinson tidak muncul dalam spin-off tersebut, Reeves menyebut kehadiran Dark Knight tetap akan terasa ketika Oz Cobb (Colin Farrell) mulai muncul dan berkuasa di dunia bawah Gotham.
"Ketika mengerjakan The Batman, Batman dan Bruce merupakan sudut pandang utama. Untuk menjelajahi penjahat, mereka tidak akan pernah mendapat tempat yang bisa kita dapatkan dalam sebuah serial. Jadi Batman ada dalam (pertunjukan) ini hanya menjadi kesan bahwa dia hadir," lanjutnya.
Collin Farrell sebelumnya sempat membocorkan kisah untuk episode pertama serial tersebut. Spin-off The Batman (2022) ini akan mengambil latar waktu satu pekan usai akhir cerita The Batman.
Pemeran Oswald 'Oz' Cobblepot atau Penguin menyebut serial akan dimulai dengan Gotham yang masih tergenang air akibat ulah Riddler (Paul Dano) yang meledakkan bom hingga tanggul kota.
"Cerita dimulai sekitar satu pekan setelah The Batman selesai, sehingga Gotham masih tergenang air," sebut Farrell, seperti dilansir dari Variety pada Oktober 2022.
"Saya membaca naskah di episode pertama yang dibuka melalui adegan kaki saya terciprat air ketika berjalan di kantor Falcone. Bahkan, saat saya hanya membaca itu, saya seperti, 'Ya Tuhan!'" cerita Farrell.
Pada serial itu, Colin Farrell akan tampil bersama Cristin Milioti, Clancy Brown, serta Michael Zegen. Matt Reeves kini duduk sebagai produser eksekutif The Penguin.
The Penguin akan terdiri dari delapan episode yang menjaid pintu masuk untuk The Batman Part II. Serial tersebut dipastikan tayang pada paruh kedua 2024 di Max atau HBO GO Indonesia.
Baca Juga
-
Kim Soo-hyun Gugat Ganti Rugi Rp135 Miliar kepada Keluarga Kim Sae-ron
-
Pihak Kim Sae-ron Kembali Rilis Video Baru Usai Bantahan Kim Soo-hyun
-
Pihak Academy Minta Maaf atas Respons Serangan Israel terhadap Hamdan Ballal
-
Gelar Konferensi Pers, Kim Soo-hyun Tuai Kecaman Keras Netizen: Dia Gila
-
Rilis Eternal Sunshine Deluxe, Ariana Grande Disebut Sindir Mantan Suami
Artikel Terkait
-
The Apothecary Diaries Resmi Hadirkan Manga Spin-off, Angkat Kisah Xiaolan
-
Review Film Mickey 17, Reuni Bong Joon Ho dan Robert Pattinson yang Memikat
-
Mickey 17 Sukses Tuai Pujian Kritikus Meski Tak Bisa Kalahkan Parasite
-
Ada Kritik Sosial yang Dibalut Dark Comedy dalam Film Mickey 17
-
Salip Captain America, Mickey 17 Debut Box Office Amerika dengan Rp311 M
Entertainment
-
Sinopsis Film Streaming, Mengulas Kasus Kriminal yang Belum Terpecahkan
-
Selamat! Ten NCT Raih Trofi Pertama Lagu Stunner di Program Musik The Show
-
Catat Tanggalnya! Kai EXO Bagikan Jadwal Teaser Comeback Album 'Wait On Me'
-
Kim Soo-hyun Gugat Ganti Rugi Rp135 Miliar kepada Keluarga Kim Sae-ron
-
Pihak Kim Sae-ron Kembali Rilis Video Baru Usai Bantahan Kim Soo-hyun
Terkini
-
Review Film Twisters: Lebih Bagus dari yang Pertama atau Cuma Nostalgia?
-
Arne Slot Soroti Rekor Unbeaten Everton, Optimis Menangi Derby Merseyside?
-
AI Mengguncang Dunia Seni: Kreator Sejati atau Ilusi Kecerdasan?
-
Review Film 'Pabrik Gula': Teror Mistis di Balik Industri Gula Kolonial
-
Mathew Baker Nyaman di Tim, Kode Timnas Indonesia Berprestasi di Piala Asia U-17?