Robert Pattinson disinyalir tidak akan bergabung dalam spin off The Batman yang bertajuk The Penguin.
Matt Reeves selaku sutradara telah menegaskan bahwa sang aktor tidak akan tampil sebagai Batman untuk serial tersebut.
The Penguin masih diproduksi oleh sutradara Matt Reeves yang menceritakan kisah dari semua yang terjadi dalam The Batman (2022), termasuk kematian bos kejahatan Carmine Falcone (John Turturro).
"Rob tidak akan muncul dalam The Penguin. Saya lebih baik blak-blakan sekarang," ungkap Matt Reeves, diberitakan Comic Book pada Senin (9/9/2024).
Meski Robert Pattinson tidak muncul dalam spin-off tersebut, Reeves menyebut kehadiran Dark Knight tetap akan terasa ketika Oz Cobb (Colin Farrell) mulai muncul dan berkuasa di dunia bawah Gotham.
"Ketika mengerjakan The Batman, Batman dan Bruce merupakan sudut pandang utama. Untuk menjelajahi penjahat, mereka tidak akan pernah mendapat tempat yang bisa kita dapatkan dalam sebuah serial. Jadi Batman ada dalam (pertunjukan) ini hanya menjadi kesan bahwa dia hadir," lanjutnya.
Collin Farrell sebelumnya sempat membocorkan kisah untuk episode pertama serial tersebut. Spin-off The Batman (2022) ini akan mengambil latar waktu satu pekan usai akhir cerita The Batman.
Pemeran Oswald 'Oz' Cobblepot atau Penguin menyebut serial akan dimulai dengan Gotham yang masih tergenang air akibat ulah Riddler (Paul Dano) yang meledakkan bom hingga tanggul kota.
"Cerita dimulai sekitar satu pekan setelah The Batman selesai, sehingga Gotham masih tergenang air," sebut Farrell, seperti dilansir dari Variety pada Oktober 2022.
"Saya membaca naskah di episode pertama yang dibuka melalui adegan kaki saya terciprat air ketika berjalan di kantor Falcone. Bahkan, saat saya hanya membaca itu, saya seperti, 'Ya Tuhan!'" cerita Farrell.
Pada serial itu, Colin Farrell akan tampil bersama Cristin Milioti, Clancy Brown, serta Michael Zegen. Matt Reeves kini duduk sebagai produser eksekutif The Penguin.
The Penguin akan terdiri dari delapan episode yang menjaid pintu masuk untuk The Batman Part II. Serial tersebut dipastikan tayang pada paruh kedua 2024 di Max atau HBO GO Indonesia.
Baca Juga
-
Intip Harga Tiket Konser Buzz NIKI di Jakarta 2025, Mulai Rp850 Ribu
-
Siap-Siap! Film Live Action Snow White Siap Tayang pada Maret 2025 Mendatang
-
Catat Tanggalnya! Lisa BLACKPINK Siap Rilis Album Bertajuk Alter Ego pada 2025 Mendatang
-
Film Live Action Lilo & Stitch Dikonfirmasi Tayang Mei 2025
-
Pemakaman Liam Payne Siap Digelar Tertutup, Akan Dihadiri Personel 1D
Artikel Terkait
-
TVING Mengonfirmasi Rilis Spin-Off dari EXchange dan Season 4 di Tahun 2025
-
Review Film The Penguin, Kebangkitan Oz Cobb Jadi Mafia Penguasa Gotham
-
Mobil Batman, Jurassic Park, Fast & Furious Nongol di Paris Motor Show 2024
-
Ulasan Film The Lighthouse: Kisah Suram Penjaga Mercusuar yang Terisolasi
-
Review Film Batman Caped Crusader: Menghidupkan Gotham City Era 1940-an
Entertainment
-
Blossom in Darkness: Drama China Romantis Horor yang Dibintangi Li Hongyi dan Sun Zhenni
-
Netflix Umumkan Serial XO Kitty Season 2 yang Siap Tayang pada Januari 2025
-
Rilis 2025, Ji Chang Wook dan Doh Kyung Soo Bintangi Drama The Manipulated
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 403: Balsamilco vs Pangeran Halkenburg
Terkini
-
Menyembuhkan Luka Masa Lalu Melalui Buku Seni Berdamai dengan Masa Lalu
-
Motor GP25 Dapat Respons Baik dari Diggia, Terlihat Lima Tahun Lebih Maju
-
Ulasan Komik Three Mas Getir, Tingkah Random Mahasiswa yang Bikin Ngakak
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan