Rapper Loco akhirnya resmi meninggalkan agensi AOMG, setelah 11 tahun bekerja sama. Mengutip dari Soompi pada Kamis (3/10/2024), kabar hengkangnya Loco disampaikan secara langsung oleh pihak agensi melalui pengumumam resmi mereka.
AOMG menyampaikan, "Halo, ini AOMG. Kami ingin mengumumkan kepada kalian bahwa kontrak eksklusif kami dengan Loco telah resmi berakhir. Kami dengan tulus mengucapkan terima kasih kepada Loco yang telah membuat AOMG bersinar dalam waktu yang lama, sejak tahun 2013."
"Terima kasih juga kepada para penggemar yang telah memberikan dukungan padanya. Kami akan terus memberikan dukungan kepada Loco dalam meniti karier dan aktivitas barunya. Kami meminta kalian semua untuk terus menunjukkan perhatian dan dukungan yang hangat untuk perjalanan Loco di masa depan. Terima kasih," imbuhnya.
Bersamaan dengan pengumuman dari pihak agensi, Loco juga resmi merilis single terbarunya bertajuk 'See You' di semua platform musik online. Sang rapper juga mengunggah sebuah postingan melalui unggahan di akun Instagram pribadinya. Serta menuliskan pesan perpisahan yang cukup panjang.
"Hari ini menandai perpisahanku dengan AOMG, tempat aku menghabiskan waktu selama 10 tahun terakhir. AOMG selalu menjadi agensi yang mendengarkan artis mereka dengan dekat dan mendukung mereka dalam mewujudkan visi mereka. Karena agensi pula aku dapat merilis jenis musik yang aku inginkan dan mengambil tantangan baru. Aku dengan tulus mengucapkan terima kasih kepada semua orang yang telah bersamaku selama ini," ungkap Loco.
Loco kemudian juga menjelaskan mengenai perilisan single terbarunya. Ia mengaku telah menumpahkan semua hal yang ingin ia katakan melalui lagu tersebut. Sebuah perpisahan sederhana baginya belum cukup untuk mengungkapkan waktu berharga yang ia jalani selama bersama dengan agensi.
"Aku pikir lagu ini akan menandai perpisahanku dengan agensi dengan hal yang indah. Namun, mendengar versi lengkap lagu tersebut membuatku semakin emosional. Tolong terus tunjukkan dukungan kepada AOMG, dan aku berharap kalian juga terus menantikan aktivitasku di masa depan," tutup Loco.
Kabar hengkangnya Loco dari AOMG ini menyusul berita keluarnya artis AOMG lainnya, meliputi Gray, Woo Won Jae, Lee Hi, dan GooseBumps, yang juga meninggalkan label tersebut pada awal Maret. Pada bulan April Simon Dominic dan CODE KUNST juga mengumumkan keluarnya mereka dari label tersebut.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Hendery Balik Kampung, WayV Sukses Gelar Konser 'On The Way' di Macau
-
Rayakan 30 Tahun, SMTOWN Ungkap Rasa Terima Kasih Lewat Lagu 'Thank You'
-
OTW Jakarta, NCT 127 Berikan Kejutan Manis Ini untuk Seseorang Spesial
-
Gantikan Lee Young Ji, Park Bo Gum Terpilih Jadi MC Baru 'The Seasons'
-
Jennie BLACKPINK Bagikan Spoiler Single Terbaru 'Extral' Feat. Doechii
Artikel Terkait
-
Belum Punya Agensi, Wheein MAMAMOO Ungkap Suka Duka yang Dialami
-
Lirik "Not Like Us" Kendrick Lamar: Sindiran Pedas dan Kontroversial untuk Drake!
-
ADOR Beri Respons Usai NewJeans Ganti Nama dan Akan Gabung Agensi Baru
-
Taecyeon 2PM Beri Klarifikasi soal Rumor Lamar Kekasih di Paris
-
Evolusi Industri: Tantangan Media Massa dan Agensi di Era Digital
Entertainment
-
Hendery Balik Kampung, WayV Sukses Gelar Konser 'On The Way' di Macau
-
Lagu SEVENTEEN BSS CBZ (Prime Time): Anthem 2025 untuk Merayakan Masa Muda
-
Diluar Ekspektasi! Single Terbaru Jisoo BLACKPINK Langsung Trending No. 1
-
Sinopsis Drama China Kill My Sins, Bergenre Politik-Misteri
-
Tayang di WeTV, Ini Sinopsis Drama China Les Belles yang Dibintangi Jelly Lin
Terkini
-
Ulasan Buku 'Kita, Kami, Kamu', Menyelami Dunia Anak yang Lucu dan Jenaka
-
Generasi Muda, Jangan Cuek! Politik Menentukan Masa Depanmu
-
Pesta Kuliner Februari 2025: Promo Menggoda untuk Para Foodie!
-
4 Inspirasi Clean Outfit ala Hwang In-youp, Gaya Makin Keren Tanpa Ribet!
-
Kalahkan China 3-1 dan Cetak Sejarah, Indonesia Juarai BAMTC 2025