Honshin merupakan film Jepang berdasarkan novel dengan judul yang sama karya Keiichiro Hirano. Film bergenre fiksi ilmiah garapan sutradara Yuya Ishii yang dibintangi Sosuke Ikematsu itu akan rilis pada 8 November 2024 mendatang.
Film Honshin berkisah tentang seorang pria yang tidak dapat melupakan ibunya yang sudah meninggal dunia. Pria tersebut mendatangi perusahaan teknologi AI (kecerdasan buatan) dan meminta mereka untuk menciptakan ibunya. Sebelum menyaksikan, simak dulu sinopsis dan daftar pemain film Honshin berikut ini.
Sinopsis
Honshin menceritakan tentang Sakuya Ishikawa yang sedang bekerja di sebuah pabrik. Kemudian, ia menerima telepon dari ibunya, Akiko Ishikawa. Ibunya mengatakan bahwa ia ingin berbicara dengannya tentang sesuatu yang penting saat Sakuya sudah pulang. Dalam perjalanan pulang, Sakuya melihat ibunya berdiri di tepi sungai yang dibanjiri oleh hujan lebat.
Sakuya pun langsung bergegas menyelamatkan ibunya, namun ia justru malah terluka parah. Setahun kemudian, Sakuya Ishikawa bangun dari komanya dan mengetahui bahwa ibunya telah meninggal dunia. Dia hancur kehilangan satu-satunya anggota keluarganya. Karena gelombang robotisasi, pabrik tempatnya bekerja juga telah ditutup.
Sakuya Ishikawa bingung dengan perubahan dunia yang begitu cepat. Lalu, teman masa kecilnya, Kishitani memperkenalkan pekerjaan teknologi dan Sakuya pun mulai bekerja atas nama klien sebagai avatar kehidupan nyata. Sakuya Ishikawa masih belum mampu melupakan ibunya yang sudah tiada. Karena ingin mengetahui perasaan ibunya yang sebenarnya, ia menghubungi pengembang Masato Nozaki. Dia meminta Masato Nozaki untuk menciptakan ibunya menggunakan teknologi VF (virtual figure).
Daftar pemain film Honshin
Selain Sosuke Ikematsu, film Honshin juga dibintangi oleh sejumlah aktor dan aktris Jepang lainnya. Berikut ini daftar lengkapnya.
- Sosuke Ikematsu sebagai Sakuya Ishikawa
- Ayaka Miyoshi sebagai Ayaka Miyoshi
- Koshi Mizukami sebagai Kishitani
- Taiga Nakano sebagai Iffi
- Min Tanaka sebagai Wakamatsu
- Go Ayano sebagai Nakao
- Satoshi Tsumabuki sebagai Masato Nosaki
- Yuuko Tanaka sebagai Akiko Ishikawa
Itulah sinopsis dan daftar pemain film Honshin. Bagi kamu penggemar film Jepang bergenre fiksi ilmiah, jangan sampai ketinggalan nonton film Honshin, ya!
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
Sinopsis Film I Want To Talk, Film Terbaru Abhishek Bachchan dan Ahilya Bamroo
-
Sinopsis One Win, Film Korea yang Dibintangi Song Kang Ho dan Park Jung Min
-
3 Drama China yang Dibintangi William Chan WeTV, Terbaru Ada See Her Again
Artikel Terkait
-
Review Film Retribution, Ketegangan Teror Bom di Jok Mobil
-
5 Rekomendasi Film Sambut Hari Libur, Ada Heretic hingga Wicked
-
Main Film Lagi, Davina Karamoy Bakal Kembali Jadi Pelakor?
-
Review Film Heretic, Hugh Grant Jadi Penguji Keyakinan dan Agama
-
Amanda Manopo Sempat Takut Main di Film 1 Imam 2 Makmum: Apakah Aku Jadi Wanita Penggoda?
Entertainment
-
5 Anime Terbaik yang Bisa Obati Rindu pada Crayon Shin-chan, Sudah Tonton?
-
Layak Dinanti, Intip Trailer dan Jadwal Rilis One Hundred Years of Solitude
-
Squid Game 2 Rilis Teaser dan Poster, Ungkap Alasan Gi Hun Kembali ke Game
-
Epik! Stray Kids Gandeng Tablo di Album Spesial 'SKZHOP HIPTAPE - HOP'
-
Umumkan Hiatus, Manga Spy x Family Bakal Rilis Kembali pada 23 Desember
Terkini
-
6 Kisah Epik yang Penuh Makna dalam Film 'The Ballad of Buster Scruggs'
-
Novel Dompet Ayah Sepatu Ibu, Kisah Asrul dan Zenna dalam Meraih Impian
-
Mengenal Digital Detox, Menjauh dari Media Sosial
-
Program vs Popularitas: Menyongsong Pemilu dengan Pemilih yang Lebih Bijak
-
Mengurai Jerat Hoaks di Panggung Pemilu: Strategi Licik yang Masih Laku