Choi Min-hwan FT Island putuskan ambil hiatus usai terseret dalam kasus dugaan perselingkuhan dan prostitusi saat masih menikah dengan Yulhee.
Tuduhan tersebut menjadi alasan utama dari perceraian drummer FT Island tersebut dengan mantan member LABOUM itu.
Dilansir oleh Korea JoongAng Daily, FNC Entertainment selaku agensi sang musisi telah merilis permintaan maaf dan mengumumkan penangguhan aktivitas artisnya pada Jumat (25/10).
"Meski sulit menjelaskan rincian terkait masalah pribadi, Choi Min-hwan sangat menyesali kekecewaan yang dipicu dan memutuskan menarik diri dari semua keterlibatan publik untuk sementara waktu ini," tutur agensi.
"(Hiatus) termasuk program televisi dimana ia tampil bersama anak-anaknya," lanjut agensi.
Choi Min-hwan selama ini juga menjadi bintang tamu tetap dalam acara Superman Returns, yakni acara yang mendokumentasikan kehidupan sehari-hari seorang ayah bersama anak mereka tanpa bantuan siapapun.
Kabar ini hadir sekitar satu hari setelah Yulhee mengunggah video berdurasi 37 menit di YouTube yang berisi penjelasan mengenai serangkaian dugaan insiden kekerasan selama pernikahan keduanya, termasuk kasus kekerasan emosional dan finansial.
Dirinya juga merilis rekaman audio dari bulan Juli dan Agustus 2022 yang merekam Choi Min-hwan sedang mendiskusikan prostitusi dengan pria lain.
Yulhee juga membeberkan bahwa sang mantan suami berperilaku tidak sopan ketika berkumpul bersama keluarga.
"Saat itu tengah bermain kartu keluarga. Mantan suamiku, ketika tidak ada yang melihat, melipat sejumlah uang dan menyelipkannya ke kerah piyama di dekat dadaku," ungkap Yulhee.
"Saat itu, aku tidak menyadarinya, tapi kemudian, aku tahu bila perilaku mabuk seperti itu telah menjadi kebiasaannya."
Hubungan Yulhee dan Choi Min-hwan pertama kali disampaikan ke publik pada September 2017. Yulhee kemudian memutuskan hengkang dari LABOUM menyusul pengumuman tersebut.
Pada Mei 2018, keduanya dikaruniai anak laki-laki pertama dan memutuskan untuk menikah pada Oktober di tahun yang sama.
Di tahun 2020, rumah tangga Yulhee dan Choi Min-hwan semakin ramai berkat kelahiran anak kembar perempuan. Sehingga pernikahan keduanya telah dikaruniai kehadiran tiga anak. Namun, Yulhee dan Choi Min-hwan dilaporkan bercerai pada Desember 2023.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Ditunggu Fans, Jeno dan Jaemin Siap Debut Sub-unit NCT JNJM 23 Februari
-
Resmi Beli Warner Bros., Netflix Bayar Rp1.402 Triliun Secara Tunai
-
Comeback Main Film, Proyek Terbaru Jet Li Rilis Februari 2026
-
CL 2NE1 Diserahkan ke Jaksa Atas Tuduhan Mendirikan Agensi Ilegal
-
5 Rekomendasi Film Sambut Akhir Pekan, Sebelum Dijemput Nenek
Artikel Terkait
-
Sahabat Yakin Paula Verhoeven Tidak Selingkuh: Baim Selalu Ada Dalam Doanya
-
Usai Diam, Paula Verhoeven Janjikan Klarifikasi soal Isu Perselingkuhan
-
Bantah Selingkuhi Baim Wong, Paula Verhoeven Janji Bakal Bongkar Fakta Sebenarnya
-
Paula Verhoeven Tak Bantah Tudingan Baim Wong, Beneran Selingkuh?
-
Siapa Muhammad Mufli Hidayat? Striker Timnas Indonesia Diduga Jadi Selingkuhan Pacar Pemain Persib Bandung
Entertainment
-
Hadapi Sengketa Pajak Rp230 Miliar, Cha Eun Woo Gandeng Firma Hukum Kondang
-
Debut Unit Baru, Jeno dan Jaemin NCT Siap Merilis Mini Album 'Both Sides'
-
Arya Saloka Resmi Gabung Film Dilan ITB 1997, Perannya Jadi Sorotan Publik
-
Profil Putri Intan Kasela, Aktris yang Mencuri Perhatian Lewat Film Kuyank
-
Berlatar Dunia Musik Klasik, Drama 'Four Hands' Umumkan Pemeran Utama
Terkini
-
Fresh Graduate Jangan Minder! Pelajaran di Balik Fenomena Open To Work Prilly Latuconsina
-
Misi Damai di Luar, Kegelisahan di Dalam: Menggugat Legitiminasi Diplomasi
-
Transformasi AI dalam Ekonomi Kreatif Indonesia: Peluang Emas atau Ancaman?
-
4 Ide Outfit Simpel ala Ranty Maria, Nyaman dan Tetap Modis
-
4 Sepatu Trail Running untuk Medan Licin dan Berbatu, Stabil dan Anti-Slip!