Jo Soo Min, aktris Korea Selatan asuhan BPM Entertainment yang pernah menimbah ilmu di salah satu universitas terbaik di Korea, yakni Hankuk University of Foreign Studies, Seoul Campus.
Ia mulai berakting pada pertengahan tahun 2000-an, di mana ia muncul dalam serial drama Seoul 1945 yang dirilis pada tahun 2006. Hingga saat ini, ia telah membintangi sederet drama, tiga di antaranya adalah sebagai berikut!
1. Marry YOU
Marry YOU (2024), drama Korea mendatang bergenre keluarga dan komedi yang dibintangi oleh sederet kenamaan Korea Selatan, dua di antaranya, ada Lee Yi Kyung dan Jo Soo Min.
Adapun kisahya mengikuti perjalanan romansa antara Bong Chul Hee (Lee Yi Kyung), bujangan dari pulau terpencil yang jadikan pernikahan sabagai tujuan hidupnya, dengan Jung Ha Na (Jo Soo Min), seorang pegawai negeri sipil level 7 yang bertekad untuk tetap melajang seumur hidup.
Kedua insan yang memiliki tujuan hidup yang berbeda ini akankah benar-benar dipersatukan ke dalam mahligai pernikahan?
2. Under the Gun
Under the Gun (2024), drama Korea bergenre romansa yang disutradarai Hong Chung Gi, dengan Lee Hae-ri sebagai peramu naskah. Dalam 6 episodenya, drama ini membawakan kisah tentang Go Gun (Zuho), putra seorang pemain poker profesional, yang sengaja bergabung dalam Liga Poker Korea demi menyelamatkan keluarganya.
Meski nuraninya menolak untuk meraih keuntungan dari poker, pada akhirnya dengan didorong rasa tanggung jawab dan dukungan Cha Se Young (Jo Soo Min), Go Gun pun mendapatkan kekuatan untuk mengesampingkan rasa takutnya dan segera mengatasi masalahnya secara langsung.
3. Ending Again
Ending Again (2020), drama Korea bergenre romansa yang disutradarai oleh Park Dhan Hee. Adapun kisahnya bercerita tentang Cha In Young (Jo Soo Min), seorang gadis yang masih berjuang mewujudkan impiannya, yang ketika segala sesuatu tampak sulit, kekasih yang sudah lama ia pacari mendadak mencampakkannya, sementara di sisi lain, tempat tinggal yang ia perjuangan terancam lepas dari tangan.
Untuk mempertahankan satu-satunya properti yang ia punya, Cha In Young pun nekad menikah dengan kenalannya agar mendapat tunjangan dari pemerintah untuk pasangan yang baru menikah. Lantas apakah keputusan Cha In Young tersebut sudah tepat?
Itulah 3 rekomendasi drama Korea yang dibintangi Jo Soo Min. Selamat menyaksikan!
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
Ulasan Film Hitman 2: Hadirkan Narasi dan Aksi Lebih Menantang!
-
Ulasan Film The Noisy Mansion, Misteri di Balik Teror Bising Dini Hari
-
Ulasan YADANG: The Snitch, Film Aksi Kriminal Korea Terbaik Sepanjang 2025
-
The Old Woman with the Knife, Film Laga Solid dengan Karakter yang Impresif
-
3 Film Korea Beragam Genre Tayang Bulan Juli, Wajib Masuk Watchlist Kamu!
Artikel Terkait
Entertainment
-
IDID Melawan Batasan dan Tetap Jadi Diri Sendiri di Lagu Terbaru, Push Back
-
Sinopsis Bison: Kaalamaadan, Film India Terbaru Dhruv Vikram di Netflix
-
Pengacara Sarwendah Bantah Klaim Nafkah Rp200 Juta, Begini Klarifikasinya
-
Dari Anak Petani, Kini Rivel Sumigar Jadi Kreator dengan Jutaan Pengikut!
-
Lula Lahfah Diingatkan Sahabat soal Reza Arap, Respons sang Ibu Bikin Kaget
Terkini
-
Filosofi Menanam Bunga Matahari untuk Tumbuh di Tengah Quarter Life Crisis
-
Meraba Realita Musisi Independen yang Hidup dari Gigs Berbayar Seadanya
-
Bikin Wangi Seharian! 3 Parfum Pria Cocok Banget Buat Kado Pacar
-
Segera Diumumkan, Pelatih Baru Skuat Garuda Harus Rela Dirundung Standar Tinggi Warisan STY
-
Menkeu Purbaya Tanggapi Tragedi Terbakarnya Mobil Milik Bank BUMN yang Bawa Rp4,6 Miliar