Jimmy Carter yang kini menginjak usia 100 tahun telah masuk nominasi Grammy Awards 2025. Mantan Presiden Amerika Serikat ini masuk dalam kategori Best Audio Book, Narration, and Storytelling Recording untuk album bertajuk Last Sundays in Plains: A Centennial Celebration.
Album yang disuarakan langsung oleh Jimmy Carter ini dirilis sebagai bagian dari perayaan ulang tahunnya yang ke-100 pada bulan Oktober lalu.
Album tersebut berisi rekaman dari sesi terakhir Carter dalam mengajar sekolah Minggu di Gereja Baptis Maranatha, Plains, Georgia — kota kecil tempat ia tinggal dan mengabdi selama bertahun-tahun.
Dilengkapi juga dengan musik dari Jon Batiste, Darius Rucker, Nicole Zuraitis, LeAnn Rimes, dan musisi lainnya. Produser proyek ini, Kabir Sehgal, pernah mengungkap kepada Georgia Public Broadcasting bahwa album ini adalah puncak dari pelajaran sekolah Minggu yang telah diberikan Presiden Carter selama puluhan tahun.
Doa dan pesan-pesan yang direkam Jimmy Carter dalam album ini menyangkut berbagai topik, salah satunya situasi politik terkini di Amerika Serikat.
Seperti dilaporkan majalah People, dalam salah satu bagian album, Carter memberikan pesan kepada generasi politisi muda untuk menjadi pembela hak asasi manusia, menjaga kualitas lingkungan, serta menjunjung kesetaraan.
Jimmy Carter sendiri telah memenangkan tiga Grammy yang semuanya dalam kategori Best Spoken Word Album. Penghargaan itu diraihnya lewat Faith—A Journey for All pada 2018, A Full Life: Reflections at Ninety pada 2015, dan Our Endangered Values: America’s Moral Crisis pada 2005.
Di Grammys 2025, album Jimmy Carter bersaing dengan ...And Your Ass Will Follow dari George Clinton, All You Need Is Love: The Beatles in Their Own Words oleh Guy Oldfield, Behind the Seams: My Life in Rhinestones dari Dolly Parton, dan My Name Is Barbra oleh Barbra Streisand.
Kabar nominasi Carter ini datang 21 bulan setelah ia memasuki perawatan hospice. Grammy Awards ke-67 akan digelar di Crypto.com Arena, Los Angeles, pada 2 Februari 2025.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
The Night Agent Season 2 Kembali Dibintangi Gabriel Basso, Kapan Rilis?
-
Nantikan! Anime I Have a Crush at Work Konfirmasi Jadwal Tayang pada Januari 2025
-
Susul Matt Damon dan Ben Affleck, Scott Adkins Resmi Bergabung di Film RIP
-
Kreator Oshi no Ko, Aka Akasaka Bakal Rilis Manga Terbaru Bertema Fantasi
-
Rilis PV Terbaru, Anime Oblivion Battery Resmi Lanjut ke Season 2
Artikel Terkait
-
SEVENTEEN Akan Merilis Album Single Jepang Terbaru Bertajuk 'Shohikigen'
-
Ada 11 Nominasi, Beyonce Merajai Nominasi di Grammy Awards 2025
-
Keren! Kep1er Raih Prestasi Tertinggi dalam Karier Lewat Album Tipi-Tap
-
Irene Red Velvet Debut Solo Lewat Mini Album Like A Flower pada November
-
Asyik! Fans Bisa Hadiri Listening Party Album Terbaru Linkin Park Sebelum Dirilis
Entertainment
-
Berlatar Republik, Ini Sinopsis Drachin Deep Lurk yang Dibintangi Cheng Yi
-
Perankan Juru Bahasa Isyarat di Drama Terbarunya Chae Soo Bin Banjir Pujian
-
Sinopsis Drama Korea Kind Ms Sun Joo, Dibintangi Shim Yi Young dan Song Chang Eui
-
Tayang Desember, Netflix Rilis Peserta Baru 'Squid Game 2' Ada Kang Ha Neul
-
The Night Agent Season 2 Kembali Dibintangi Gabriel Basso, Kapan Rilis?
Terkini
-
Casey Stoner: Ducati Bisa Lakukan Apa Saja untuk Pertahankan Gelar Juara
-
Buku Beauty and The Bad Boy: Terus Didesak Nikah dan Dipepet Brondong Tajir
-
Ulasan Novel 'Rantau 1 Muara', Perjuangan dalam Menemukan Tujuan Hidup
-
Adventure Tanpa Batas, 4 Rekomendasi Playground Dewasa di Jakarta
-
Bek Jepang Tak Gentar dengan 70 Ribu Suporter Timnas: Kami Akan Menang!