Drama Korea mendatang bertajuk When the Stars Gossip telah merilis poster terbarunya!
Drama yang digawangi sederet aktor dan aktris kenamaan Korea seperti Lee Min Ho dan Gong Hyo Jin ini, bakal mengusung tema kehidupan luar angkasa sebagaimana penampakan dalam beberapa poster yang baru saja dibagikan ke publik.
Melansir Soompi pada Senin (16/12/2024), When the Stars Gossip akan membawakan kisah cinta yang tidak biasa antara Komandan Eve Kim (Gong Hyo Jin), yang bekerja di stasiun luar angkasa, dengan Gong Ryong (Lee Min Ho), seorang turis yang sengaja datang ke stasiun luar angkasa hanya demi misi rahasia.
Kehidupan Pekerja Luar Angkasa
Lantas bagaimana sih kehidupan di luar angkasa Lee Min Hoo dan kawan-kawan dalam poster yang telah dibagikan?
Dalam poster yang baru dirilis tersebut menampakkan perjalanan harian para karakter ke tempat kerja, yakni stasiun luar angkasa yang ditata dalam nuansa perjalanan para pekerja kantoran yang bepergian dengan kereta bawah tanah.
Penampakan Stasiun Luar Angkasa
Selain itu ada pula poster yang memperlihatkan kondisi stasiun luar angkasa yang megah, nampak rumit dengan detail mesin-mesin canggih, yang mengambang di latar belakang luar angkasa yang khas.
Para Karakter
Dalam poster berikutnya nampak pula sederet karakter, di antara ada komandan stasiun Eve Kim, seorang turis dalam misi rahasia Gong Ryong, peneliti lalat buah Kang Kang Soo (Oh Jung Se), astronot Park Dong Ah (Kim Joo Hun), dan masih banyak lagi.
Ekspresi santai, tapi penuh perenungan dari para karakter tersebut mengisyaratkan tantangan dan cerita unik di tempat kerja mereka yang luar biasa. When the Stars Gossip akan tayang perdana pada tanggal 4 Januari pukul 9.20 malam KST.
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
Ulasan Film Hitman 2: Hadirkan Narasi dan Aksi Lebih Menantang!
-
Ulasan Film The Noisy Mansion, Misteri di Balik Teror Bising Dini Hari
-
Ulasan YADANG: The Snitch, Film Aksi Kriminal Korea Terbaik Sepanjang 2025
-
The Old Woman with the Knife, Film Laga Solid dengan Karakter yang Impresif
-
3 Film Korea Beragam Genre Tayang Bulan Juli, Wajib Masuk Watchlist Kamu!
Artikel Terkait
Entertainment
-
Jadi Groomsmen Boiyen, Andre Taulany Titip Doa Manis untuk Kedua Pengantin!
-
Bukan Sekadar Hiburan, Ernest Prakasa Sebut Komedi Jalan Halus Kritik Tajam
-
Polemik Helwa Bachmid dan Habib Bahar: Klaim Istri Siri Dibantah Istri Sah?
-
Ditipu dan Terlilit Utang Miliaran, Fadil Jaidi Bantu Lunasi Utang Keluarga
-
Sosok Helwa Bachmid, Model 22 Tahun yang Nikah Siri dengan Habib Bahar
Terkini
-
Bukan Cuma Bungkuk, Ini 5 Cara Sederhana Mencegah Skoliosis Biar Gak Makin Parah
-
4 Rekomendasi HP 1 Jutaan dengan Kamera Terbaik di 2025, Resolusi hingga 50MP!
-
Youtuber Gaming Indonesia Raih Juara Dunia Lomba Build Minecraft MrBeast
-
Bukan Pensiun, Narji Ungkap Alasan Sebenarnya di Balik Hobi Bertani
-
Helwa Bachmid Dituding Berbohong, Istri Sah Habib Bahar Ungkap Bukti Nafkah