First look David Howard Thornton sebagai versi slasher dari Steamboat Willie telah dirilis bersamaan dengan dibagikannya jadwal tayang terbaru. Film berjudul Screamboat ini dibintangi oleh Tyler Posey dari Teen Wolf dan disutradarai oleh Steven LaMorte.
Film ini menghadirkan reinterpretasi versi pertama maskot ikonis Disney yang kini telah menjadi domain publik. Fokus cerita pada perjalanan feri larut malam di New York City, di mana Mickey Mouse dalam wujud Steamboat Willie membunuh para penumpang.
Iconic Events Releasing merilis tampilan perdana aktor David Howard Thornton sebagai Steamboat Willie dalam film Screamboat. Bagi yang menonton seri Terrifier, pasti tak asing dengan aktor satu ini lewat perannya sebagai Art the Clown.
Perusahaan distribusi tersebut juga mengumumkan bahwa tanggal rilis film ini diundur dari Januari 2025 menjadi April 2025, dengan sejumlah acara pemutaran perdana yang direncanakan di berbagai wilayah Amerika Serikat sebelum tanggal rilis baru.
Karakter Steamboat Willie resmi menjadi domain publik pada 1 Januari 2024. Seperti halnya banyak properti ikonis yang telah memasuki domain publik, adaptasi ulang dengan pendekatan horor slasher berbiaya rendah langsung digarap untuk memanfaatkan momentum.
Walaupun Steamboat Willie baru memasuki domain publik selama lebih dari setahun, Screamboat sebenarnya menjadi film slasher kedua yang terinspirasi dari karakter tersebut.
Film pertama adalah Mouse Trap yang dirilis secara on-demand pada 6 Agustus 2024, namun mendapat respons negatif dari para kritikus. Baik Screamboat maupun Mouse Trap tidak berhubungan dengan franchise horor slasher The Twisted Childhood Universe (TCU).
Seri ini sering disebut sebagai The Poohniverse, nama yang tampaknya diambil dari film pertama yang sukses secara komersial, Winnie-the-Pooh: Blood and Honey, dengan kualitas produksinya dianggap tidak sebanding dengan popularitasnya.
Meski disebut seperti parodi sketsa dalam acara seperti SNL, waralaba horor ini telah berkembang dengan beberapa judul, seperti Winnie-the-Pooh: Blood and Honey 2, Peter Pan's Neverland Nightmare, serta proyek mendatang; Bambi: The Reckoning, Pinocchio: Unstrung, dan Poohniverse: Monsters Assemble.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Zoe Kravitz Diincar Jadi Sutradara Film How to Save a Marriage
-
Jennifer Lopez dan Robert Zemeckis Berkolaborasi dalam Film Netflix Terbaru
-
Jawaban Ryan Coogler Soal Peluang Sekuel Film Sinners
-
Dibintangi Marlon Wayans, Film Horor Bertajuk Him Bagikan Teaser Perdana
-
Glen Powell Jadi Penulis dan Pemain di Film Komedi Garapan Judd Apatow
Artikel Terkait
-
Daftar Pemeran Pengepungan di Bukit Duri, Ada Anak Artis
-
Kunto Aji Sentil Gibran Rakabuming Raka yang Mendadak Bahas Film Jumbo: Doi Ikutan Ambil Credit
-
Habib Jafar Simpan Kritik untuk Film Jumbo, Kini Sedang Fokus Beri Dukungan
-
Pencipta Lagu Selalu Ada di Nadimu, OST Jumbo yang Menggema di Gereja Katedral Semarang
-
Apresiasi Film Jumbo yang Menginspirasi Animasi Indonesia
Entertainment
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
-
5 Rekomendasi Drama China tentang Siluman, Ada The Demon Hunter's Romance
-
Kai EXO Suguhkan Nuansa Gurun Misterius di Teaser MV Pertama 'Wait On Me'
-
Semarak Kartini, 5 Sutradara Perempuan Sinema Indonesia
-
Zoe Kravitz Diincar Jadi Sutradara Film How to Save a Marriage
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan