Member boy group gobal BTS, J-Hope, kembali membuktikan popularitas, serta kekuatan penjualan tiketnya di Korea Selatan. J-Hope dijadwalkan menggelar konser bertajuk 'J-Hope Tour: Hope on the Stage' pada tanggal 28 Februari - 2 Maret 2025 mendatang bertempat di KSPO Dome, Seoul.
Konser yang berlangsung selama 3 hari berturut-turut tersebut sukses mengundang antusias tinggi dari para penggemar. Hal ini terbukti dengan penjualan tiket yang ludes dalam waktu sekejap.
Mengutip dari Allkpop pada Rabu (15/1/2025), penjualan tiket konser 'J-Hope Tour: Hop on the Stage' langsung habis pada pembukaan tiket pre-sale yang berlangsung pada tanggal 4 Januari 2025 kemarin. Membuktikan minat yang sangat tinggi dari para penggemar, bahkan habis sebelum penjualan tiket umum dibuka.
Seoul akan menjadi laga pembuka konser J-Hope tahun ini, sebelum sang idola melakukan tur dunia ke sejumlah kota-kota besar lainnya. Menyusul Seoul, J-Hope akan menyapa para penggemarnya secara langsung di Amerika Utara, dengan tampil di Brooklyn pada tanggal 13 Maret 2025.
J-Hope juga akan mencatat sejarah melalui konsernya kali ini, dengan menjadi artis solo Korea pertama yang akan mengadakan konser di BMO Stadium, Los Angeles, pada tanggal 4 dan 6 April 2025.
Sementara itu, kabar mengenai tur dunia J-Hope telah mencuri perhatian dari para penggemar hingga media di seluruh dunia. Media populer Forbes juga menyoroti tur J-Hope kali ini sebagai sebuah sinyal sekaligus awal kembalinya sang idola ke panggung dunia. Serta memulai babak baru dalam karier bermusiknya.
Mereka juga menyoroti prestasi J-Hope sebagai artis solo Korea pertama yang akan melakukan debut bersejarah dengan tampil di BMO Stadium dengan menyebutnya sebagai pioner artis solo di dunia K-Pop.
Tak hanya Forbes, media outlet berita global lainnya, seperti Associated Press dan Consequence of Sound juga mengabarkan pelaksanaan tur dunia ini, dan kembali menyoroti penampilan J-Hope di Lollapalooza 2022 sebagai headliner, sekaligus menjadi artis Korea pertama yang melakukan hal tersebut.
Di lain sisi, tur dunia ini akan menjangkau 15 kota dan menampilkan 31 pertunjukan. Termasuk di Brooklyn, Chicago, Mexico City, San Antonio, Oakland, Los Angeles, Manila, Saitama, Singapura, Jakarta, Bangkok, Macau, Taipei, dan Osaka.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Comeback Agustus, IVE Bagikan Spoiler Lagu Baru di Gayo Daejeon Summer 2025
-
ifeye Pancarkan Persona yang Kuat dan Menjebak di Lagu Comeback Berjudul r u ok?
-
Selamat! NCT Dream Raih Kemenangan Kedua Lagu BTTF di Program Music Core
-
Step It Up oleh IDID: Tekad Kuat untuk Mengukir Jalan Sendiri Menuju Sukses
-
Kalahkan BLACKPINK, NCT Dream Raih Trofi Pertama Lagu BTTF di Music Bank
Artikel Terkait
-
Ahgase Merapat! GOT7 Siap Gelar Konser 'NESTFEST' di Seoul Bulan Februari
-
BABYMONSTER Siap Gelar Konser Hello Monsters di Jakarta pada Bulan Juni
-
Keren! Aaron Kwok Sapa Fans Pakai Bahasa Indonesia di Konser Perdana Jakarta
-
Fix! BABYMONSTER Dikonfirmasi Gelar Konser di Jakarta
-
Konser Billlie di 3 Negara Dibatalkan, Termasuk Indonesia
Entertainment
-
Bintangi The Savant, Jessica Chastain Siap Bongkar Kejahatan di Dunia Maya
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada The Fantastic Four: First Steps
-
Rilis Trailer Baru, The Long Walk Kisahkan Kompetisi Jalan Kaki Mematikan
-
Comeback Agustus, IVE Bagikan Spoiler Lagu Baru di Gayo Daejeon Summer 2025
-
Final Destination: Bloodlines Bakal Tayang di HBO Max, Catat Tanggalnya!
Terkini
-
Kulit Glowing Bebas Noda Hitam! 4 Moisturizer yang Mengandung Symwhite 377
-
Semifinal Piala AFF U-23: 3 Pahlawan Skuat Garuda saat Mengempaskan Thailand, Siapa Saja?
-
4 OOTD Soft Chic ala Kang Hanna, Bisa Buat Ngampus Sampai Ngopi!
-
Review Anime Tasokare Hotel, Kisah Sebuah Penginapan Antara Dua Dunia
-
4 Gaya Girly Street Style ala Roh Jisun Buat Inspirasi Daily Outfit-mu!