Siddharth Anand semakin memperkuat posisinya sebagai salah satu sutradara paling berpengaruh di perfilman India dalam beberapa tahun terakhir. Ia dikenal lewat deretan film aksi yang selalu berhasil mencuri antusiasme penonton.
Kini Siddharth Anand kembali dengan proyek terbaru yang diproduserinya, Jewel Thief - The Heist Begins, film action thriller yang dibintangi Saif Ali Khan, Jaideep Ahlawat, dan Kunal Kapoor.
Disutradarai oleh Kookie Gulati dan Robbie Grewal, Jewel Thief menampilkan Saif Ali Khan sebagai pencuri ulung yang cerdas dan nekat. Kali ini, ia mengincar target terbesar dalam kariernya, yaitu bernilai 500 crore (sekitar 57 juta dolar AS).
Dalam melancarkan aksinya, ia tampil dalam tiga karakter berbeda: sosok pria pekerja keras dengan tampilan sederhana, seorang kolektor berkelas lengkap dengan blazer bergaris dan topi flat, serta figur profesional tangguh.
Ia mungkin punya tiga identitas, tapi semuanya mengincar satu target: Red Sun, perhiasan langka yang begitu berharga hingga disimpan di balik sistem keamanan berlapis dengan pemindai laser.
Dalam cuplikan teaser, Saif Ali Khan terlihat berhadapan dengan sosok yang diduga bos dunia hitam, yang diperankan oleh Jaideep Ahlawat.
Dengan percaya diri, Khan menetapkan tarif 250 crore untuk menyelesaikan pekerjaannya. Ahlawat tampak tak senang, tapi Khan justru menanggapinya dengan santai bahwa jika jumlah itu dirasa kurang, ia selalu terbuka untuk dibayar lebih.
Setelah itu, adegan demi adegan memamerkan ledakan dashyat, kapal pesiar mewah, kehidupan kelas atas yang glamor, serta kilasan dari kota-kota besar dunia.
Jika melihat gaya khas Siddharth Anand, film ini hampir pasti akan dipenuhi aksi seru, koreografi pertarungan yang mulus, deretan plot twist, serta bumbu pengkhianatan yang bakal memainkan peran penting dalam cerita.
Tahun 2025 tampaknya akan menjadi momen besar bagi Saif Ali Khan. Selain Jewel Thief yang akan tayang di Netflix, putranya, Ibrahim Ali Khan, juga bersiap memulai debutnya di industri film melalui platform yang sama.
Ibrahim Ali Khan bintangi film romcom berjudul Nadaaniyan sebagai pemain utama pria, berpasangan dengan Kushi Kapoor, putri produser Boney dan mendiang aktris Sridevi Kapoor.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Andrew Garfield Ungkap Film Favoritnya yang Jarang Diketahui Publik
-
Denada Tebar Pesona di Bangkok, Aksinya Justru Picu Komentar Pedas
-
Tak Terima Kasus KDRT Diungkit Lagi, Rizky Billar Bakal Tempuh Jalur Hukum?
-
Kate Hudson Beber Pernah Ditawari Peran Mary Jane di Film Spider-Man
-
Putri Sheila Marcia Menang GADIS Sampul 2025, Tudingan Negatif Ramai Muncul
Artikel Terkait
-
Deretan Rekomendasi Film Horor Korea, Bikin Jantung Deg-degan!
-
Rilis Trailer, Film Plankton: The Movie Segera Rilis 7 Maret Mendatang
-
Rilis di Hari Valentine, 3 Tayangan Netflix untuk Temani Malam Kasih Sayang
-
Bocoran Drama 'The Price of Confession', Pecinta Thriller Merapat!
-
4 Rekomendasi Film dan Series Omara Esteghlal, Pacar Baru Prilly Latuconsina
Entertainment
-
FX Fighter Kurumi-chan, Manga Bertema FX Trading Umumkan Adaptasi Anime
-
Sinopsis Bloody Flower: Drakor Baru Ryeoun, Geum Sae Rok, dan Sung Dong Il
-
Penghargaan Manga Taisho Umumkan Nominasi 2026, 12 Judul Bersaing
-
Teaser Rilis, Girl From Nowhere: The Reset Pamer Kengerian Nanno
-
Asli Pacaran, Adegan Mesra Jerome Kurnia dan Nadya Arina Jadi Sorotan
Terkini
-
Jika Kucing Lenyap dari Dunia: Tentang Kehilangan dan Arti Kehidupan
-
Redmi Turbo 5 Max Meluncur Bulan Ini, HP MediaTek Dimensity 9500s dan Baterai 9.000 mAh
-
Malam 3 Yasinan: Horor Psikologis yang Menggali Luka dan Rahasia Keluarga
-
Spesifikasi Infinix Note Edge 5G Resmi Muncul, HP Murah Rp 3 Jutaan Bawa Chipset Dimensity 7100
-
Wajib Baca! 5 Rekomendasi Buku yang Cocok untuk Self-Healing dan Refleksi Diri