Solois berbakat asal Korea Selatan, BIBI, resmi mengumumkan tur dunia pertamanya bertajuk 'EVE'. Kabar ini diumumkan pada 13 Maret melalui agensinya, Feel Ghood Music, serta promotor Live Nation.
Tur ini akan membawa BIBI ke 23 kota di berbagai belahan dunia, termasuk Asia, Amerika Utara, Australia, dan Selandia Baru.
Melansir dari Soompi pada Kamis (13/03/2025), tur 'EVE' akan dimulai dengan tiga konser di Olympic Hall, Seoul, pada 16-18 Mei 2025.
Setelah itu, BIBI akan bertolak ke Amerika Utara untuk menggelar konser di 11 kota sepanjang bulan Juni, termasuk Chicago, Toronto, Boston, New York, Washington, D.C., Atlanta, Austin, Irving, Los Angeles, Oakland, dan Seattle.
Setelah menyelesaikan jadwal di Amerika Utara, ia akan melanjutkan perjalanannya ke Asia mulai Agustus, dengan konser di Hong Kong, Bangkok, Singapura, Osaka, Tokyo, Fukuoka, dan Taipei.
Tur ini kemudian akan ditutup di kawasan Oseania pada bulan Oktober, dengan konser di Auckland, Melbourne, Sydney, dan Brisbane.
Selain menjadi tur dunia pertamanya, 'EVE' juga merupakan kelanjutan dari seri musik 'Love ERA', yang mencakup lagu-lagu populer seperti 'Hongdae R&B', 'Bam Yang Gang', 'Derre', dan yang terbaru, 'Bluebird'. Seri ini telah mendapatkan banyak perhatian karena musikalitas unik yang dihadirkan oleh BIBI.
Menurut Korea JoongAng Daily, tiket konser di Seoul akan mulai dijual pada 19 Maret pukul 20.00 KST untuk anggota fan club resmi, sementara penjualan umum dibuka pada 20 Maret melalui Interpark.
Sementara itu, tiket untuk konser di Amerika Utara akan mulai dijual pada 19 Maret pukul 15.00 waktu setempat. Detail penjualan tiket untuk kota-kota lainnya akan diumumkan dalam waktu dekat.
Di luar dunia musik, BIBI juga aktif sebagai aktris. Ia baru saja membintangi drama thriller 'Gangnam B-Side' di Disney+, beradu akting dengan Ji Chang-wook dan Jo Woo-Jin, sebagaimana dilaporkan oleh NME pada Kamks. Selain itu, ia juga dikonfirmasi akan tampil dalam musim kedua drama SBS 'The Fiery Priest'.
Dengan tur dunia ini, BIBI membuktikan eksistensinya sebagai salah satu artis solo paling berpengaruh di industri musik Korea saat ini. Para penggemar pun tak sabar menantikan penampilan spektakulernya di panggung global.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Adolescence: Menguak Kondisi Psikis Remaja dalam Tragedi Mengerikan
-
A Real Pain: Road Movie yg Ajarkan untuk Tak Menghakimi Struggle Orang
-
Stray Kids Ungkap Jadwal Rilis Single Digital Mixtape: dominATE
-
Yoo Seung Ho Resmi Teken Kontrak dengan Agensi Son Ho Jun, Agensi 333
-
KBS Beri Komentar Singkat Soal Kemungkinan Tayangnya Dear. M pada April
Artikel Terkait
-
Catat Tanggalnya! ZeroBaseOne Umumkan Fan Concert 'Blue Mansion' di Seoul
-
Mulai Rp 1,25 Juta, Ini Daftar Harga Tiket Konser BabyMonster di Jakarta
-
Tiket Mulai Rp1,25 Juta, BABYMONSTER Konser di Jakarta pada 14 Juni 2025
-
Bocoran Harga Tiket Konser Perdana BABYMONSTER di ICE BSD
-
Ten NCT Umumkan Perilisan Mini Album ke-2 dan Konser Solo, Catat Tanggalnya
Entertainment
-
Sinopsis Dilruba, Film India Genre Action Romantis Terbaru yang Dibintangi Kiran Abbavaram
-
4 Upcoming Drama Wang Anyu, Mana yang Kamu Nanti?
-
3 Drama Korea yang Diperankan oleh Seo Kang Joon, dari Romance hingga Action
-
Sinopsis Film Inn Galiyon Mein, Dibintangi Vivaan Shah dan Avantika Dasani
-
5 Rekomendasi Drama China Bertema Keluarga, Ada Go Ahead
Terkini
-
Ulasan Novel 7 Tastes of Love: Perjalanan Hati Melalui Hidangan Jepang
-
3 Pemain Keturunan Ini Dirumorkan akan Dinaturalisasi oleh PSSI
-
Mengubah Imajinasi Menjadi Cuan di Buku 'Kreativitas dalam Mainan Kardus'
-
Egy Maulana Absen, 3 Pemain Ini Diprediksi Gantikan Posisinya di Timnas
-
Dari Kasual hingga Sporty, Ini 5 Inspirasi OOTD Liburan ala Bona WJSN