Hikmawan Firdaus | Natasya Regina
Cinta Brian (Instagram/cinta_brian)
Natasya Regina

Nama Cinta Brian kembali ramai diperbincangkan usai potongan video podcast bersama Gisella Anastasia alias Gisel beredar luas di media sosial. Dalam tayangan tersebut, Cinta tampak melontarkan pernyataan yang dianggap netizen sebagai sindiran halus untuk mantan kekasihnya, aktris muda Callista Arum.

Seperti diketahui, Cinta Brian saat ini tengah menjalin hubungan asmara dengan Gisel, mantan istri Gading Marten. Hubungan mereka cukup menyita perhatian publik lantaran terpaut usia tujuh tahun. Cinta masih berusia 27 tahun, sementara Gisel sudah menginjak usia 34 tahun.

“Capek Ngemong”, Ucapan Cinta Disorot Netizen

Dalam obrolan podcast yang dipandu Gisel, Cinta Brian mengungkapkan kekagumannya terhadap pasangan barunya itu. Menurutnya, pemikiran dewasa Gisel membuat dirinya merasa lebih nyaman.

"Pemikiran dewasa seperti ini yang buat aku kayak, 'Capek ya ngemong,'” ujar Cinta Brian seperti dikutip pada Kamis, 2 Oktober 2025.

Pernyataan tersebut sontak disambut tawa Gisel. Ekspresi Gisel dinilai seolah sudah memahami arah perkataan Cinta, yang kemudian ramai ditafsirkan netizen sebagai sindiran untuk Callista Arum.

Netizen: Sindiran untuk Callista Arum?

Tak butuh waktu lama, warganet langsung menyoroti ucapan Cinta Brian. Sebagian menilai aktor tersebut masih belum bisa move on sepenuhnya dari kisah asmaranya bersama Callista Arum.

Seperti diketahui, Cinta Brian dan Callista sempat menjalin hubungan saat Callista masih berusia 18 tahun. Hal inilah yang membuat banyak netizen menghubungkan komentar “capek ngemong” dengan kisah masa lalu keduanya.

"Dengan sadar pacarin anak 18 tahun dia mau berharap apa? Nyari yang dewasa atau adegan dewasa bos?" cibir salah satu warganet.

Ada pula yang menyinggung bahwa Callista kini sudah bahagia dengan pasangannya, Abun Sungkar. “Callista Arum udah bahagia sama Abun Sungkar, lah sebelah masih nyindir-nyindir hahaha kocak banget dah,” tulis netizen lain.

Tak berhenti di situ, sejumlah komentar pedas juga menyerempet Gisel. Netizen mengungkit skandal video pribadi yang sempat menyeret nama ibu satu anak itu beberapa tahun lalu.

"Pemikiran dewasa atau adegan dewasa? Yang penting Callista nggak punya video yang udah dilihat satu Indonesia," sahut yang lain.

Kisah Awal Hubungan Cinta Brian dan Gisel

Meski kini menjadi sorotan, hubungan Cinta Brian dan Gisel sebenarnya baru terjalin selama lima bulan terakhir. Kabar kedekatan mereka mulai terendus publik setelah tampil bersama di pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier pada awal Mei 2025.

Keduanya memang sempat bertemu singkat saat syuting film Laundry Show pada 2018. Namun, hubungan romantis baru terjalin beberapa tahun kemudian, dimulai lewat interaksi di media sosial.

Cinta Brian diketahui pertama kali mendekati Gisel dengan cara membalas Instagram Story sang penyanyi yang kala itu mengunggah lagu gereja. Dari situ, percakapan berlanjut hingga mereka semakin dekat.

Gisel Sempat Ragu, Kini Mulai Serius

Dalam beberapa kesempatan, Gisel mengaku awalnya sempat merasa tidak yakin dengan pendekatan Cinta. Ia bahkan menyebut sempat ilfeel karena menganggap sang aktor masih seperti “anak kecil”.

Kala itu, Gisel juga belum benar-benar berniat mencari pasangan baru setelah kegagalan rumah tangganya dengan Gading Marten. Namun, perlahan ia mulai melihat keseriusan dari Cinta.

Di sisi lain, Cinta Brian menegaskan dirinya tidak mempermasalahkan status Gisel sebagai seorang ibu maupun perbedaan usia yang cukup jauh. Kakak dari aktor Junior Roberts itu menekankan bahwa dirinya menjalani hubungan ini dengan tulus.

Ia bahkan berharap hubungannya dengan Gisel bisa berjalan langgeng meski banyak cibiran publik. “Aku jalani ini dengan serius,” ungkapnya.

Hubungan yang Jadi Sorotan Publik

Sejak resmi berpacaran, kisah asmara Cinta Brian dan Gisel memang selalu menjadi bahan perbincangan hangat. Mulai dari perbedaan usia, status Gisel sebagai janda dengan satu anak, hingga komentar pedas netizen soal masa lalu keduanya, tak lepas dari sorotan.

Kini, ucapan Cinta soal “capek ngemong” kembali menambah daftar panjang kontroversi yang mengiringi hubungan mereka. Publik masih menunggu apakah pasangan ini bisa terus bertahan menghadapi ujian opini netizen, atau justru menyerah pada tekanan sosial yang tak pernah berhenti.