Usai mengaku ingin rehat dari pekerjaan dan sorotan kamera, Jennifer Coppen memilih menenangkan diri di Belanda dan menampilkan rutinitas santainya lewat unggahan A Day in My Life.
Melalui unggahan di akun TikTok pribadinya @jennifer.coppen, pada Selasa (25/11/2025), terlihat Jennifer menghabiskan waktunya bersama sang putri, Kamari atau yang akrab disapa Mayi. Dalam video tersebut, ia menampilkan momen-momen sederhana selama berada di Belanda.
Melalui video itu, Jennifer menampilkan kesehariannya bersama Kamari mulai dari menyiapkan sarapan, membersihkan rumah, hingga berbelanja kebutuhan harian. Ia juga membagikan rutinitas selama di Belanda yang menceritakan kegiatannya hingga menikmati suasana yang menurutnya membuatnya merasa lebih bebas.
“It’s just feel so free (rasanya begitu bebas) guys, kayak mana bisa lu di Indonesia belanja begitu, kayak enak aja gitu,” tutur Jennifer dalam unggahannya.
Unggahan tersebut memperlihatkan Jennifer dengan rutinitas paginya yang dimulai dengan memandikan sang putri, hingga menyiapkan sarapan sederhana seperti scrambled eggs, cherry tomatoes, dan keju yang disebut sebagai favorit Kamari.
Tak hanya bersama dengan sang putri. Dalam video tersebut Jennifer juga menyebut sang kekasih, Justin Hubner yang telah berangkat kerja dan ia pun meneruskan rutinitasnya bersama Kamari
“Jusa (Justin Hubner) sudah berangkat kerja, ini mama sama Mayi nonton bentar berduaan, habis itu kita lanjut main di kamar Mayi,” jelasnya.
Selanjutnya, Ia kembali beraktivitas dengan bermain bersama putrinya, merapikan rumah, berbelanja kebutuhan harian, serta mulai memasak sendiri di apartemen karena ingin lebih mandiri selama berada di Belanda.
Jennifer juga tampak menikmati kesehariannya di Belanda dan menyebut bahwa ia merasa lebih bahagia selama berada di sana. Ia menggambarkan momen-momen tersebut sebagai kesempatan untuk kembali dekat dengan sang putri tanpa gangguan kesibukan dan sorotan kamera.
“Aku malah seneng banget jujur kayak pindah kesini, belum pindah, maksudnya selama disini tuh kayak enak banget. Bangun make sure Kamari makan, kayak aku merasa lebih bisa menjaga Kamari," ungkap Jennifer sembari memperlihatkan aktivitasnya sebagai sang ibu.
Di penghujung video, Jennifer menjelaskan alasannya tidak membawa pengasuh saat berada di Belanda. Ia menyebut ingin kembali terhubung dengan Kamari karena selama di Indonesia dirinya terlalu sibuk bekerja dan merasa terlalu nyaman bergantung pada bantuan pengasuh.
“Makanya aku tuh kesini gak bawa nanny karena aku lebih mau re-connect lagi sama anak. Kayak aku merasa aku terlalu sibuk di Indonesia dengan kerja segala macem, terus aku terlalu nyaman karena ada nanny,” jelasnya.
Ia juga menambahkan bahwa waktu yang dihabiskan di Belanda membuatnya bisa menjalankan perannya sebagai ibu secara penuh. Jennifer menggambarkan keseharian itu sebagai momen untuk benar-benar hadir bagi Kamari dan menikmati perannya sebagai ibu rumah tangga.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Ironi Baru Sinema: Bioskop Kian Sepi di Tengah Ramainya Platform Streaming
-
Butuh Waktu 5 Tahun, Pelangi di Mars Akhirnya Siap Meluncur pada 2026!
-
Inspirasi 4 Potongan Rambut Cewek untuk Kamu yang Punya Muka Oval
-
First Look Desta Jadi Dono di Warkop DKI Tuai Sorotan, Begini Tampilannya
-
Butuh Ketenangan, Jennifer Coppen Pertimbangkan Tinggal Sementara di Eropa
Artikel Terkait
-
3 Pemain Keturunan yang akan 'Tersingkir' dari Timnas Indonesia andai Dilatih Van Bronckhorst
-
Butuh Ketenangan, Jennifer Coppen Pertimbangkan Tinggal Sementara di Eropa
-
Sebut Nama Justin Hubner, Jennifer Coppen Isyaratkan Pindah ke Eropa
-
Jennifer Coppen Ungkap Tantangan Rawat Kulit Sensitif Anaknya, Kini Lebih Selektif Pilih Skincare
-
Jennifer Coppen Isyaratkan Pindah ke Eropa demi Jaga Kesehatan Mentalnya
Entertainment
-
Penuh Energi, NCT Dream Rap Battle di Penampilan Live Lagu Tempo (0 to 100)
-
Proses Cerai Berjalan, Jule Keciduk Tampil Tanpa Hijab saat Temani Anak?
-
Macaulay Culkin Bahas Soal Film Home Alone Terbaru, Ini Ide Versinya
-
Belum Rilis, Netflix Umumkan One Piece Live Action Musim 3
-
Cerita Kiki Eks CJR Harus Jadi Tulang Punggung Keluarga di Usia Sangat Muda
Terkini
-
Viral! Anak Muda Berbondong Ikut Tren 'Party Jamu' yang sedang Naik Daun
-
Sama-sama Hijau, Ini 5 Perbedaan Mendasar Teh Hijau dan Matcha
-
9 Makanan Terbaik untuk Mengontrol Kulit Berminyak dari Dalam
-
Belajar dari Spanyol, Legenda Timnas Spanyol Ungkap Cara Indonesia Lolos ke Piala Dunia
-
Stop Pusing Pilih Burung! 8 Pilihan Burung Peliharaan Low-Maintenance Terbaik untuk Pemula Sibuk