Wardatina Mawa resmi ditunjuk sebagai Brand Ambassador (BA) Bening’s Clinic milik dr. Oky Pratama. Penunjukan Mawa sebagai Brand Ambassador ini langsung menjadi perhatian publik.
Meski dikenal selalu tampil dengan cadar, Wardatina Mawa ternyata tetap bisa menjalankan perannya sebagai wajah baru dari klinik kecantikan tersebut.
dr. Oky menegaskan melalui unggahan di akun Instagram pribadinya, @dr.okypratamaa, bahwa kehadiran Wardatina Mawa justru menjadi upaya untuk mematahkan stigma bahwa perempuan yang mengenakan cadar memiliki keterbatasan dalam berkarya.
Sikap ini dianggap sebagai bentuk dukungan terhadap pilihan hidup dan prinsip yang dipegang teguh oleh Mawa sebagai seorang muslimah.
“Proudly present Wardatina Mawa as Brand Ambassador Bening’s Clinic, kita buktikan dan tunjukkan tentang stigma bahwa bisa tetap berkarya dan mencari rezeki dengan tetap menggunakan cadar,” tulis dr. Oky melalui unggahannya di Instagram dr.okypratamaa, Jumat (5/12/2025).
Dalam video yang dibagikan itu, publik dapat menyaksikan momen saat Mawa menandatangani surat perjanjian kerja sama sebagai simbol resmi dimulainya kolaborasi mereka.
“Bismillahirrahmanirrahim, officially Mawa Brand Ambassador dari Bening,” kata dr. Oky.
dr. Oky menyatakan bahwa Wardatina Mawa tetap dipersilakan mengenakan cadar meski menjadi wajah promosi kliniknya. Menurutnya, Mawa masih terlihat cantik meskipun wajahnya ditutupi cadar.
Setelah resmi menjadi Brand Ambassador, Mawa dijadwalkan akan melakukan siaran langsung atau LIVE perdana bersama Benings Clinic pada 5 Desember 2025 pukul 10.00 WIB.
Menariknya, dalam sesi LIVE tersebut, Mawa diberikan kebebasan penuh untuk menentukan harga jual produk, bahkan dimulai dari Rp1.000.
Hal ini seolah bertolak belakang dengan Inara Rusli pada 2023 lalu. Setelah bercerai dari Virgoun, Inara Rusli terang-terangan membuka cadarnya. Ia beralasan perlu mencari uang untuk ketiga anaknya.
Oleh sebab itu, Inara Rusli menilai penggunaan cadar tersebut tidak sejalan dengan aktivitasnya di dunia hiburan. Tak lama dari itu, Inara yang sudah membuka cadar langsung ditunjuk sebagai brand ambassador klinik kecantikan milik dr. Richard Lee.
Pengumuman dr. Oky terhadap Mawa ini pun sontak menarik perhatian warganet. Tak sedikit yang melontarkan sindiran untuk Inara Rusli yang rela melepas cadar demi bisa mencari rezeki.
"Wkwk malu banget yang dulu sampe buka cadar di depan media cuma gara-gara dijadiin BA, padahal ownernya kagak nyuruh," tulis @zai*** di kolom komentar.
"Dan bisa-loh jadi BA produk kecantikan TANPA BUKA CADAR," sahut @fad***.
"Walaupun tertutup cadar tapi inner beauty-nya kayak terpancar. Ya nggak sih. Keliatan cantik dan baik," timpal @the***.
Baca Juga
-
Redmi Turbo 5 Max Meluncur Bulan Ini, HP MediaTek Dimensity 9500s dan Baterai 9.000 mAh
-
Spesifikasi Infinix Note Edge 5G Resmi Muncul, HP Murah Rp 3 Jutaan Bawa Chipset Dimensity 7100
-
Oppo Siap Luncurkan A6t Series pada Januari 2026, HP Andalan Anak Muda dengan Mobilitas Tinggi
-
5 Rekomendasi Tablet Xiaomi Terbaik Harga Mulai Rp 1 Jutaan, Performa Kencang Nyaman untuk Kerja
-
Red Magic 11 Pro Golden Saga Edition, Desain Serat Karbon dan Sistem Pendingin Lapis Emas
Artikel Terkait
-
Wardatina Mawa Ingin Cepat Cerai dari Insanul Fahmi: Saya sudah Memutuskan untuk Selesai
-
Rekaman CCTV hingga Buku Nikah Dikirim ke Labfor, Laporan Perzinahan Inara Rusli Masuk Babak Krusial
-
Usai Bongkar Dugaan Perselingkuhan, Wardatina Mawa Tunggu Inara Rusli Datang Minta Maaf
-
Tanpa Lepas Cadar, Wardatina Mawa Jadi Brand Ambassador Benings Clinic Milik Dr. Oky Pratama
-
Siap Cerai dari Insanul Fahmi, Wardatina Mawa Tuntut Permintaan Maaf Inara Rusli
Entertainment
-
Usai Diterpa Rentetan Kontroversi, Jule Ungkap Ingin Jadi Diri Sendiri?
-
FX Fighter Kurumi-chan, Manga Bertema FX Trading Umumkan Adaptasi Anime
-
Sinopsis Bloody Flower: Drakor Baru Ryeoun, Geum Sae Rok, dan Sung Dong Il
-
Penghargaan Manga Taisho Umumkan Nominasi 2026, 12 Judul Bersaing
-
Teaser Rilis, Girl From Nowhere: The Reset Pamer Kengerian Nanno
Terkini
-
Membaca Adalah Olahraga Otak: Cara Alami Tingkatkan Daya Ingat dan Fokus
-
Maskeran Pakai Bubble Mask? Ini 5 Pilihan Biar Wajah Auto Glowing
-
Kesepian Kolektif di Era Konektivitas: Banyak Teman, Minim Kelekatan
-
Sinopsis Museum of Innocence, Kisah Obsesi dan Cinta yang Tayang Februari 2026
-
Mengenal Non-Apology Apology: Analisis Permintaan Maaf Azkiave yang Tuai Kritik.