Bagi yang familiar dengan paus pembunuh atau orca, hewan ini dikenal sebagai salah satu predator paling mematikan di lautan. Fakta tersebut membuat paus pembunuh kerap dipandang sebagai penguasa ekosistem laut yang nyaris tak tertandingi.
Dari gambaran menakutkan itulah, hadir film horor bertajuk Killer Whale garapan Jo-Anne Brechin yang mencoba membawa teror keganasan orca ke layar lebar. Lionsgate belum lama ini merilis cuplikan trailer resminya di media sosial.
Ceritanya mengikuti Trish yang mengajak sahabatnya, Maddie, berlibur ke sebuah laguna pribadi di lokasi terpencil untuk memulihkan diri dari tragedi besar. Namun, perjalanan tersebut berubah menjadi upaya bertahan hidup ketika keduanya menjadi sasaran teror predator laut tersebut.
Killer Whale menempatkan horor tidak hanya pada ancaman fisik, tetapi juga pada latar emosional sang predator, sekaligus menyinggung isu eksploitasi satwa liar. Film ini pun disebut-sebut menjadi salah satu tontonan horor monster yang menghadirkan sudut pandang berbeda dari pola cerita konvensional.
Film Killer Whale menggaet Virginia Gardner sebagai pemeran utama. Gardner sebelumnya dikenal lewat perannya dalam film thriller The Fall serta serial 1923. Ia beradu akting dengan Mel Jarnson yang pernah tampil dalam Witchboard dan Mortal Kombat (2021).
Selain Virginia Gardner dan Mel Jarnson, film ini juga dibintangi Mitchell Hope, Mia Grunwald, Aliandra Calabrese, dan Isaac Crawley. Killer Whale akan rilis pada Januari 2026 di bioskop sekaligus tersedia secara digital melalui layanan on demand.
Killer Whale melanjutkan tren film horor bertema makhluk buas yang dalam beberapa tahun terakhir cukup sukses menarik penonton. Meski kerap dibandingkan dengan The Shallows, film ini juga memiliki kesamaan dengan sejumlah film “monster dari kedalaman laut” lain yang lebih dulu mencuri sorotan.
Salah satunya adalah Under Paris yang tayang di Netflix dengan menampilkan teror hiu di perairan kota Paris dan bahkan telah disiapkan sekuelnya.
Film-film bertema serangan hiu lain seperti seri The Meg yang dibintangi Jason Statham juga menunjukkan daya tarik besar untuk tontonan spektakel laut.
Tak hanya hiu, monster lain juga kembali meramaikan genre ini. Reboot Anaconda yang dibintangi Paul Rudd dan Jack Black dijadwalkan tayang akhir tahun ini, dengan menghadirkan gabungan unsur horor dan komedi yang berbeda dari film klasiknya.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Digarap Sam Raimi, Film Send Help Raih Rating 93% di Rotten Tomatoes
-
Tiga Pekan Beruntun, Film Once We Were Us Puncaki Box Office Korea Selatan
-
Maju Satu Pekan, Film Ready or Not 2: Here I Come Tayang 20 Maret 2026
-
35 Tahun Berlalu, Sam Raimi Sebut Sekuel Film Darkman Sedang Disiapkan
-
Chris Pratt Beber Pernah Edit Foto Dirinya Jadi Batman, Akui Tak Cocok
Artikel Terkait
-
Review Silent Zone: Survival Zombie Tergila dan Penuh Emosi di 2025
-
Akui Sudah Ada Ide, Sutradara Buka Suara Soal Kelanjutan Seri Knives Out
-
Salut! Joko Anwar Dapat Gelar Kehormatan dari Pemerintah Prancis
-
7 Film James Cameron Berpenghasilan Terbesar yang Menjadikannya Miliarder
-
Rilis Trailer, Film Alas Roban Kisahkan Teror Mistis di Hutan Angker
Entertainment
-
Digelar di Tokyo, Crunchyroll Anime Awards Edisi ke-10 Hadirkan 32 Kategori
-
4 Film Korea Tayang Februari 2026, Comeback Choi Woo Shik hingga Zo Insung
-
Sparks of Tomorrow Siap Tayang Juli, Pencarian Buku Katalog Listrik Dimulai
-
3 Drama Korea Bertema Hukum yang Tayang di Awal Tahun 2026, Terbaru Honour
-
Sinopsis Mercy, Film Thriller yang Mengungkap AI Jadi Hakim Keadilan
Terkini
-
Bye Kusam! 4 Cleanser Glycolic Acid Angkat Sel Kulit Mati untuk Kulit Cerah
-
4 Pelembap Lokal Madecassoside Atasi Redness dan Dehidrasi Kulit Sensitif
-
Ulasan Novel Muslihat Berlian: Perburuan Masa Depan yang Keseleo!
-
4 Ide Outfit Rok ala Wonyoung IVE yang Super Aesthetic dan Girly!
-
Guru di Ujung Laporan: Mengapa Mediasi Kini Kalah oleh Jalur Hukum?