Beberapa orang memutuskan untuk mengonsumsi minuman dengan kandungan kafein untuk menambah semangat dan menghilangkan rasa kantuk. Namun demikian, pastikan asupan kafein yang masuk ke dalam tubuh masih dalam batas wajar. Pasalnya, kafein yang berlebihan dapat mempengaruhi kesehatan tubuh.
Untuk mengetahui bahwa tubuh sudah kelebihan kafein, berikut ini sejumlah tanda yang dapat dijumpai, mengutip dari Klikdokter.
1. Detak jantung tidak normal
Berdasarkan National Heart Lung and Blood Institute, kondisi detak jantung yang berdegup lebih kencang dari biasanya bisa menjadi salah satu ciri dari tubuh yang kebanyakan kafein. Keadaan ini sebenarnya tidak berbahaya.
Namun, jika sudah terlalu sering mengalaminya, maka ada baiknya untuk periksa ke dokter. Detak jantung yang tidak normal bukan hanya disebabkan oleh kafein, akan tetapi juga bisa karena adanya penyakit lain seperti anemia, penyakit jantung, dan kelainan tiroid.
2. Sering buang air kecil
Bagi sebagian orang, mengonsumsi kafein menyebabkan frekuensi buang air kecil menjadi meningkat. Kondisi tersebut dikarenakan adanya senyawa yang bersifat diuretik, sehingga merangsang kandung kemih untuk buang air kecil.
Dalam beberapa kasus, minum minuman yang mengandung kafein secara berlebihan diyakini menimbulkan risiko beser atau keinginan untuk buang air kecil yang tak tertahankan.
3. Tremor
Tremor atau gemetar pada tangan dapat terjadi karena mengonsumsi kafein berlebihan. Pasalnya, kafein akan mempengaruhi sistem saraf pusat.
Kadar kafein yang berlebihan dalam tubuh membuat sinyal yang diterima sistem saraf pusat menjadi tidak terkendali. Akhirnya, terdapat gejala tremor atau gemetar di tangan atau bagian tubuh yang lain.
Nah, itulah ketiga isyarat dari tubuh yang menunjukkan bahwa sudah terlalu banyak kafein yang ada di dalam tubuh. Konsumsi kafein yang dianjurkan dalam sehari adalah tidak lebih dari 400 miligram atau setara dengan 3 sampai 4 cangkir kopi. Semoga bermanfaat.
Baca Juga
-
Wanita Harus Tahu, 4 Penyebab Badan Lemas saat Menstruasi
-
Hindari dari Sekarang, Ini 4 Kebiasaan Penyebab Sahabat Pergi Menjauh
-
Mudah Tergiur? Ini 4 Tips Ampuh Tahan Godaan Makan Junk Food
-
4 Kesalahan Mencuci Wajah, Bisa Bikin Jerawatan
-
Belajar Memasak, Ini 4 Kesalahan Penyebab Donat Tidak Mengembang
Artikel Terkait
Health
-
Waspada Super Flu Subclade K: Gejala, Penyebaran, dan Cara Mencegahnya
-
Post-Holiday Fatigue: Liburan Tak Selalu Menyembuhkan, Tetap Merasa Lelah
-
Rencana 8 Langkah Berhenti Merokok: Rahasia Tetap Konsisten Tanpa Stres
-
Panduan Hidup Sehat: Cara Meningkatkan Imunitas agar Tidak Gampang Sakit
-
Waspada, 5 Masalah Kesehatan Ini Bisa Muncul Akibat Kurang Berjemur
Terkini
-
4 Smartwatch Anak dengan Fitur Lengkap, Bikin Orangtua Lebih Tenang
-
Ketika Pendidikan Dianggap Scam, Siapa yang Akan Menopang Hidup Kita?
-
4 Moisturizer Glutathione, Solusi Bikin Wajah Glowing Bebas Hiperpigmentasi
-
Ada Monster di Rumahku
-
5 Inspirasi Outfit Kasual ala Seungmin SKZ, Simpel dan Nyaman Dipakai