Jerawat menjadi salah satu permasalahan kulit yang sering dijumpai. Timbulnya jerawat ini acap kali mengganggu penampulan dan menurunkan kepercayaan diri.
Perlu diketahui bahwa jerawat tidak hanya disebabkan oleh kotoran dari polusi udara di luar. Pasalnya, beberapa orang yang banyak melakukan aktivitas di rumah saja juga bisa mempunyai kulit berjerawat.
Kira-kira apa saja yang menyebebkan hal tersebut dapat terjadi? Beberapa hal berikut ini yang dapat menyebabkan kulitmu berjerawat meski di rumah saja, mengutip dari Beautynesia.
1. Mengonsumsi makanan manis dan berminyak secara berlebihan
Beberapa orang menjadikan makan sebagai pelarian dari menghadapi suatu persoalan. Konsumsi makanan manis dan berminyak menjadi berlebihan dan tak terkontrol dapat memicu timbulnya jerawat.
Jangan lupa untuk selalu mengimbanginya dengan makan makanan yang sehat seperti buah dan sayur agar jerawat dapat sirna.
2. Malas mencuci muka
Merasa bahwa hanya di rumah saja, membuat sebagian orang lantas malas untuk mencuci muka. Padahal, walaupun sedang di rumah saja tetap butuh untuk cuci muka agar wajah bersih dari minyak berlebih. Pastikan untuk mencuci muka dengan rutin, meski di rumah saja minimal 2 kali dalam sehari.
3. Stres
Menghabiskan waktu di rumah saja, faktanya tetap dapat menimbulkan stres bagi sebagian orang. Entah stres disebabkan oleh perasaan bosan di rumah, sedang kehilangan pekerjaan, atau beban tugas yang menumpuk.
Perlu dicatat, stres mempengaruhi hormonal dalam tubuh, misalnya meningkatkan produksi hormon androgen yang berperan merangsang produksi kelenjar minyak berlebih. Hal inilah yang dapat memicu munculnya jerawat.
Nah, itulah ketiga hal yang dapat menjadi penyebab munculnya jerawat pada kulit, meski sedang di rumah saja. Semoga bermanfaat.
Baca Juga
-
Wanita Harus Tahu, 4 Penyebab Badan Lemas saat Menstruasi
-
Hindari dari Sekarang, Ini 4 Kebiasaan Penyebab Sahabat Pergi Menjauh
-
Mudah Tergiur? Ini 4 Tips Ampuh Tahan Godaan Makan Junk Food
-
4 Kesalahan Mencuci Wajah, Bisa Bikin Jerawatan
-
Belajar Memasak, Ini 4 Kesalahan Penyebab Donat Tidak Mengembang
Artikel Terkait
-
5 Rekomendasi Sabun untuk Hempas Jerawat Punggung, Solusi Ampuh Kembalikan Kulit Mulus
-
10 Rekomendasi Sunscreen yang Nggak Bikin Bruntusan atau Jerawatan
-
Cara Beli Acne Patch Bentuk Kecoa yang Viral, Apa Manfaatnya?
-
5 Manfaat Celupkan Wajah ke Air Es Tiap Pagi, Morning Routine Saaih Halilintar Digunjing
-
4 Serum dengan Zinc PCA, Bantu Kontrol Minyak Tanpa Bikin Kulit Kering!
Health
-
Digital Fatigue dan Mental Overload: Saat Notifikasi Jadi Beban Psikologis
-
5 Tips Atasi Lelah setelah Mudik, Biar Energi Balik Secepatnya!
-
Mengenal Metode Mild Stimulation Dalam Program Bayi Tabung, Harapan Baru Bagi Pasangan
-
Kenali Tongue Tie pada Bayi, Tidak Semua Perlu Diinsisi
-
Jangan Sepelekan Cedera Olahraga, Penting untuk Menangani secara Optimal Sejak Dini
Terkini
-
Pengamat Malaysia Sebut Jay Idzes Cocok Jadi Kapten ASEAN All Stars, Apa Untungnya?
-
Ngopi Sekarang Bukan Lagi Soal Rasa, Tapi Gaya?
-
Review Series The Queen Gambit: Perjalanan Anak Jenius di Atas Papan Catur
-
4 Ide Outfit Harian dari Winter aespa, Cocok Buat yang Suka Gaya Minimalis!
-
Review Film Sweet 20: Keajaiban yang Bikin Nenek Jadi Gadis Muda Lagi