Banyak orang mengira bahwa konsumsi kopi hanya akan mendatangkan dampak buruk bagi kesehatan. Faktanya, menurut penelitian kopi bisa membantu menurunkan berat badan. Tetapi perlu diingat bahwa tidak semua jenis kopi dapat membantu menurunkan berat badan.
Konsumsi kopi yang ditambahkan gula dan susu tidak akan berkontribusi terhadap penurunan berat badan. Jika ingin merasakan manfaat kopi untuk menurunkan berat badan konsumsilah kopi hitam tanpa tambahan apapun.
Berikut cara kopi membantu menurunkan berat badan:
1. Konsumsi kopi bisa menekan nafsu makan
Menurut peneitian yang diterbitkan oleh International Journal of Food Sciences and Nutritions kopi atau minuman berkafein lainnya terbukti mempengaruhi kontrol nafsu makan.
Konnsumsi kopi 30 menit sampai 4 jam sebelum makan ternyata dapat menekan nafsu makan. Studi lainnya yang diterbitkan jurnal besity membuktikan bahwa konsumsi kopi dalam jumlah sedang di siang hari dapat mengurangi asupan energi pada waktu makan berikutnya.
2. Kopi dapat meningkatkan metabolisme tubuh
Selain membantu menekan nafsu makan, kopi juga terbukti membantu meningkatkan metabolisme. Penelitian yang diterbitkan melalui jurnal Critical Reiew in Food Science and Nutrition menyimpulkan bahwa konsumsi kafein dapat mengurangi lemak tubuh dan penurunan berat badan.
3. Kopi kaya akan antioksidan
Kopi mengandung antioksidan yang dikenal sebagai polifenol sehingga konsumsi secara rutin dapat meningkatkan kesehatan tubuh. Polifenol membantu kesehatan otak, pencernaan bahkan mengurangi risiko penyakit kronis seperti kanker, penyakit kardiovaskular, dan diabetes tipe 2.
Sebuah studi yang diterbitkan dalam jurnal Chemico Biological Interactions pada tahun 2011 menemukan bahwa hubungan antara polifenol dan penurunan berat berada pada interaksi dengan bakteri di usus Anda.
4. Konsumsi kopi berkontribusi terhadap asupan cairan
Anda pasti pernah mendengar bahwa kopi merupakan diuretik yang dapat menyebabkan dehidrasi. Faktanya, konsumsi minuman berkafein tidak akan meningkatkan risiko Anda mengalami dehindrasi. Meskipun kafein hanya sebagai diuretik ringan, konsumsi kopi tetap berkontribusi terhadap asupan cairan harian Anda.
Nah itulah cara kopi membantu menurunkan berat badan. Apakah setelah ini kamu akan mengonsumsi untuk memcapai berat badan ideal mu? Jangan lupa untuk tidak menambahkan gula gan susu kedalam kopi kalau kamu ingin hasil yang baik.
Sumber:
https://www.eatthis.com/how-coffee-can-help-you-lose-weight
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Tips Bangun Pagi Tanpa Perlu Alarm
-
Manfaat Ginseng Herbal untuk Kesehatan
-
Super Lengkap, Menjajal Menu di Angkasa Kopi Tiam Kota Jambi
-
Kasus Miopia pada Anak Indonesia Kian Meningkat, Dokter Mata Bagikan Tips Penanganan yang Tepat
-
6 Tips Konsumsi Minuman Kesehatan untuk Turunkan Berat Berat Badan: Konsistensi Tetap Utama
Health
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Suka Konsumsi Kulit Buah Kopi? Ini 3 Manfaat yang Terkandung di Dalamnya
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
-
6 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan, Salah Satunya Influenza!
Terkini
-
3 Sheet Mask Mengandung Aloe Vera Ampuh Atasi Sunburn, Harga Mulai Rp5 Ribu
-
Novel Dia Adalah Kakakku, Perjuangan Seorang Kakak Mewujudkan Cita-Cita Adiknya
-
Hogwarts Legacy Definitive Edition: Konfirmasi Resmi dan Bocoran Konten Baru!
-
Kulit Anti Belang! Ini 3 Jaket Anti UV Terbaik untuk Olahraga dan Motoran
-
Nyaman dan Stylish, Intip 4 Inspirasi OOTD Cozy ala Jung Chae-yeon