Kita pasti sudah tidak asing lagi dengan nama jeruk Mandarin. Jeruk mandarin adalah buah jeruk yang masih satu rumpun dengan jeruk, lemon, limau, dan jeruk bali. Dibandingkan dengan jeruk biasa, jeruk Mandarin lebih kecil, manis, dan mudah dikupas.
Jeruk yang menyuguhkan rasa asam manis yang menyegarkan ini ternyata juga memiliki berbagai macam khasiat yang baik untuk kesehatan tubuh. Bagaimana tidak, selain memiliki cita rasa yang manis dan sangat mudah dikonsumsi, jeruk Mandarin juga memiliki kandungan vitamin, mineral dan antioksidan yang tinggi.
Jeruk yang menjadi salah satu suguhan pada perayaan Imlek ini ternyata memiliki beberapa nutrisi penting yang dapat membuat tubuh kita selalu terlihat fit. Tak perlu berlama-lama lagi, berikut adalah lima khasiat jeruk Mandarin bagi kesehatan tubuh.
1. Tahan terhadap berbagai penyakit
Jeruk Mandarin mengandung senyawa Beta-karoten dan beta-cryptoxanthin yang mampu membantu mengurangi risiko terkena berbagai jenis kanker. Warna oranye tua yang terdapat di dalam buah ini juga berasal dari senyawa tersebut. Disadur dari WebMD, jeruk mandarin memiliki lebih banyak beta-karoten dan beta-cryptoxanthin daripada jeruk biasa, menjadikannya tambahan yang sangat baik untuk pola makan Anda.
Sistem tubuh mengubah beta-karoten dan beta-cryptoxanthin menjadi vitamin A, yang penting untuk sistem kekebalan tubuh yang sehat, penglihatan yang baik, pertumbuhan dan perkembangan yang normal. Jeruk Mandarin juga terdapat kandungan vitamin C yang memiliki peranan penting dalam menjaga fungsi sistem imunitas tubuh, serta dapat menjaga kesehatan kulit dan menyembuhkan luka. Vitamin C dalam makanan lebih baik diserap oleh tubuh dibandingkan dengan vitamin C dosis tinggi yang didapatkan dari suplemen.
2. Membantu kendalikan kolesterol
Jeruk Mandarin adalah buah yang bebas kolesterol yang dapat membantu menjaga kesehatan tubuh. Buah ini juga sumber serat larut yang baik untuk membantu kamu merasa lebih kenyang dalam waktu yang lama setelah makan.Serat larut terbukti untuk membantu mengurangi kolesterol LDL atau kolesterol jahat yang terkumpul di dalam pembuluh darah dan dapat menyebabkan serangan jantung.Dengan menurunkan kadar kolesterol LDL tersebut, kamu dapat menurunkan risiko terkena serangan jantung dan stroke.
3. Dapat menurunkan tekanan darah
Tekanan darah yang tinggi atau biasa disebut dengan Hipertensi akan membuat terganggunya sistem peredaran darah. Hipertensi juga merupakan salah satu sumber penyakit mematikan lainnya seperti serangan jantung dan stroke. Jeruk Mandarin adalah salah satu solusi untuk menurunkan tekanan darah karena mengandung banyak zat-zat yang mampu mencegah terjadinya hipertensi. Contohnya seperti Kalium yang membantu tubuh untuk membuang kelebihan natrium (garam) dan juga dapat mengurangi ketegangan di dinding pembuluh darah.
4. Membuat tulang lebih kuat
Jeruk Mandarin mengandung kalsium, potasium dan magnesium yang fungsinya dapat membuat tulang akan lebih kuat. Ketika seseorang yang mendapatkan lebih banyak dari ketiga mineral ini di dalam makanannya, maka seseorang tersebut akan memiliki kepadatan mineral tulang yang lebih tinggi. Dengan begitu, tulang seseorang tersebut akan lebih kuat dan kecil kemungkinannya untuk patah.
5. Meningkatkan kesehatan usus
Selain tulang, Jeruk Mandarin juga dapat menjaga kesehatan usus. Kandungan serat larut dalam jeruk mandarin membuat manfaat jeruk mandarin baik bagi pencernaan. Serat larut akan membentuk gel di dalam saluran pencernaan. Hal ini dapat menarik air ke usus untuk melunakkan tinja dan akhirnya dapat memperlancar proses buang air besar.
Jeruk mandarin juga memiliki beberapa serat yang tidak larut. Menurut laman Healthline, jeruk mandarin memiliki lebih banyak serat jenis ini daripada banyak buah lainnya.Dengan kedua jenis serat ini dapat menurunkan risiko terkena penyakit kronis. Tidak hanya itu, serat larut dan tidak larut juga dapat menurunkan berat badan.
Baca Juga
-
Cek Sekarang! 20 Aplikasi Populer Ini Bisa Bikin Baterai HPmu Cepat Habis
-
Menilik Harta Kekayaan Gubernur Lampung Arinal Djunaidi, Jumlahnya Fantastis!
-
10 Cara Ampuh Mengatasi Masalah Kurang Tidur
-
Catat! Top 5 Rekomendasi Produk Sunscreen untuk Kulit yang Berjerawat
-
Indonesia dan Malaysia: Sejarah Rivalitas dari Piala Tiger 2004 hingga AFF 2020
Artikel Terkait
-
Bawakan Berbagai Genre Lagu, DNT Management Gelar Celebrate Zumba Party
-
Suka Konsumsi Kulit Buah Kopi? Ini 3 Manfaat yang Terkandung di Dalamnya
-
Studi Baru: Jalan Kaki 10 Menit Per Jam Bisa Turunkan Tekanan Darah!
-
Bahaya Menyimpan Minyak Goreng Dekat Kompor, Berisiko Bagi Kesehatan!
-
Dari Pencernaan hingga Jantung, Ini Dia Manfaat Kismis Bagi Kesehatan
Health
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Suka Konsumsi Kulit Buah Kopi? Ini 3 Manfaat yang Terkandung di Dalamnya
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
-
6 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan, Salah Satunya Influenza!
Terkini
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Polemik Bansos dan Kepentingan Politik: Ketika Bantuan Jadi Alat Kampanye
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans
-
3 Rekomendasi Oil Serum Lokal Ampuh Meredakan Jerawat, Tertarik Mencoba?
-
Mama yang Berubah Jadi Peri di Mummy Fairy and Me 4: Keajaiban Putri Duyung