Jerawat merupakan salah satu permasalahan kulit yang dialami oleh banyak orang. Tentu jerawat menjadi sebuah hal yang menyebalkan karena akan mengganggu penampilan. Apalagi jerawat biasanya menimbulkan bekas berupa bintik-bintik kecil.
Nyatanya, bekas jerawat tersebut disebabkan oleh hiperpigmentasi pasca-inflamasi yang sebenarnya dapat memudar dengan sendirinya, tetapi membutuhkan waktu yang cukup lama.
Namun, ada sejumlah pengobatan rumahan yang dapat digunakan untuk memudarkan bekas jerawat. Dilansir dari laman Stylecraze, berikut 5 pengobatan rumahan yang dimaksud.
1. Minyak kelapa
Sebuah penelitian menunjukkan bahwa minyak kelapa memiliki sifat antibakteri yang dapat membantu mengurangi jerawat.
Dalam penggunaannya, kamu bisa hangatkan minyak kelapa murni kemudian oleskan pada bekas jerawat dan biarkan hingga semalaman.
Gel lidah buaya juga dapat mengurangi bekas jerawat apalagi jika dicampurkan dengan minyak pohon teh dan propolis.
Selain itu, lidah buaya juga dapat mengurangi hiperpigmentasi dan bertindak sebagai penambah kekebalan serta agen anti-inflamasi.
3. Bubuk kulit jeruk
Hasil penelitian menunjukkan bahwa efek ekstrak kulit jeruk dapat membantu menekan melanogenesis. Oleh karena itu, kulit jeruk mampu membantu menghilangkan noda dan bintik-bintik jerawat.
Cara penggunaannya, yaitu campurkan bubuk kulit jeruk dengan madu lalu oleskan ke bagian yang memiliki bekas jerawat kemudian cuci setelah kering.
4. Teh hijau
Teh hijau mengandung polifenol yang memiliki sifat antimikroba dan anti-inflamasi, sehingga dapat membantu mengurangi bekas luka dan jerawat.
Dalam penggunaannya, kamu bisa campurkan teh hijau dengan madu dan oleskan pada wajah. Tunggu hingga 15 menit kemudian bilas hingga bersih.
5. Jus kentang
Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Journal Of Medicinal Plants Studies menyatakan bahwa potasium, belerang, fosfor, dan klorida dalam kentang berguna untuk mengobati noda jerawat dan bintik-bintik jerawat.
Kentang juga mengandung asam azelaic yang dapat mengurangi hiperpigmentasi akibat jerawat dan breakout ringan hingga sedang.
Adapun caranya, yaitu rendam kapas pada jus kentang kemudian mengoleskannya ke area bekas jerawat dan bilas setelah didiamkan selama 10 menit.
Itulah 5 pengobatan rumahan untuk memudarkan bekas jerawat. Selamat mencoba.
Tag
Baca Juga
-
4 Cara Mengencangkan Kulit Leher Secara Alami agar Terhindar dari Kerutan
-
4 Manfaat Produk Serum Vitamin C untuk Kulit Berminyak, Yuk Cek!
-
Agar Semakin Semangat, Sambut Tahun Baru dengan Merenungkan 3 Hal Ini
-
Murah Tapi Tak Murahan, Ini 5 Manfaat Masker Pisang bagi Kulit Wajah
-
Agar Semakin Optimal, Ini 6 Waktu Terbaik Menggunakan Body Lotion
Artikel Terkait
-
4 Lightweight Sunscreen yang Aman untuk Acne-Prone Skin, Makeup-Friendly!
-
5 Face Wash dengan Salicylic Acid yang Efektif Atasi Jerawat, Sudah Coba?
-
5 Serum dengan Kandungan Zinc, Andalan Buat Kulit Bebas Minyak dan Jerawat!
-
Beda dengan Jerawat Biasa, Kenali Fungal Acne dan Ketahui Penyebabnya
-
3 Serum Vitamin C Ampuh Pudarkan Hiperpigmentasi dengan Harga Rp50 Ribuan
Health
-
Secondary Traumatic Stress : Rasa Simpati yang Justru Punya Dampak Negatif
-
Purging atau Alergi? Ini Cara Kenali Breakout Akibat Produk Baru
-
Waspada! Ini 3 Penyakit Menular yang Lazim Muncul saat Musim Hujan
-
Fenomena Fatherless di Indonesia dan Dampaknya bagi Perkembangan Anak
-
Seni Meronce Manik-Manik: Jalan Menuju Pemahaman Emosi dan Kesehatan Mental
Terkini
-
Segere Wes Arang-Arang, Fenomena Remaja Jompo dalam Masyarakat!
-
Sinopsis Film Berebut Jenazah: Bukan Horor, tapi Kisah Haru di Tengah Perbedaan
-
Ulasan Buku 'Kita, Kami, Kamu', Menyelami Dunia Anak yang Lucu dan Jenaka
-
Generasi Muda, Jangan Cuek! Politik Menentukan Masa Depanmu
-
Pesta Kuliner Februari 2025: Promo Menggoda untuk Para Foodie!