Sunscreen adalah produk perawatan kulit yang penting dimiliki dan dipakai saat akan beraktivitas setiap hari, terutama jika aktivitas kita lebih banyak di luar ruangan.
Beberapa diantara kita selama ini mungkin menganggap sunscreen hanya dipakai saat berada di luar rumah saja, hal tersebut sesuai dengan fungsi sunscreen yakni melindungi kulit dari paparan sinar matahari.
Namun ternyata, sunscreen juga perlu dipakai meskipun kita berada di dalam rumah, lho. Hal tersebut dianjurkan bukan tanpa alasan.
Mengutip dari laman Alodokter, berikut ini adalah alasan mengapa kita masih perlu menggunakan sunscreen meskipun hanya di dalam rumah.
1. Sinar UV Masuk Melalui Jendela dan Pintu
Meskipun kita berada di dalam ruangan, bukan berarti kulit kita tidak terkena sinar UV. Sinar UVA dan UVB masih bisa masuk melalui jendela atau bagian rumah yang terbuka dan mengenai kulit kita.
Itulah mengapa, kita masih dianjurkan memakai sunscreen meskipun berada di dalam rumah.
BACA JUGA: CEK FAKTA: Tersebar Video Skandal Sarwendah dan Betrand Peto, Benarkah?
2. Sinar UV Masih Bisa Masuk Meskipun Mendung
Riset menyebutkan bahwa sinar UV masih bisa masuk ke dalam rumah meskipun cuaca diluar sedang mendung. Sehingga saat cuaca mendung dan posisi kita sedang di dalam ruangan, kulit masih bisa terpapar sinar UVA dan UVB.
Itulah alasan mengapa kita masih perlu menggunakan sunscreen meskipun di dalam rumah. Untuk mencegah dan menghindari bahaya paparan sinar matahari, alangkah lebih baik jika kita tetap menggunakan sunscreen secara rutin.
Untuk penggunaan sunscreennya sendiri hampir sama seperti biasa. Jika tidak sedang keluar rumah, cukup gunakan sunscreen sekali dan gunakan lagi apabila kulitmu basah karena keringat atau air. Tidak perlu berkali-kali dipakai seperti saat di luar ruangan.
BACA JUGA: Bunda Corla dan Ivan Gunawan Minta Maaf ke Nikita Mirzani, Perseteruan Berakhir?
Kegunaan sunscreen adalah untuk melindungi kulit dari bahaya paparan sinar UVA dan UVB.
Sinar UVA menimbulkan efek tidak baik bagi kulit seperti memicu flek karena hiperpigmentasi, penuaan kulit, serta membuat kulit jadi keriput. Sementara UVB bisa menyebabkan kulit terbakar atau sunburn.
Oleh karena itu, jika ingin kulitmu tetap sehat jangan lupa gunakan sunscreen secara rutin. Baik saat kamu berada di luar ruangan atau di dalam ruangan sekalipun.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Jadwal F1 GP Arab Saudi 2025: Lando Norris Percaya Diri Raih Hasil Positif
-
Masalah Pecco Bagnaia Belum Usai, Davide Tardozzi: Hadapi Saja!
-
Sapu Bersih Kemenangan di MotoGP Qatar 2025, Strategi Marc Marquez Jitu
-
Pecco Bagnaia Sebut 2 Kesalahan di MotoGP Qatar 2025: Tak Boleh Terulang
-
Puncak Klasemen Direbut Sang Kakak Lagi, Alex Marquez Tak Sakit Hati
Artikel Terkait
-
7 Potret Rumah Baru Jennifer Coppen, Mewah Bergaya Modern Tropis
-
Rekomendasi Sunscreen Cowok untuk Tipe Kulit Berminyak, Harganya Terjangkau!
-
5 Top Sunscreen di Indomaret, Ekonomis Cocok buat Anak Sekolahan
-
Terobosan Pertanian: Teknologi Hemat Air & Burung Hantu Jadi Andalan Dongkrak Produksi Padi
-
Beda Cara Perawatan Wajah di Usia 40-an, 50-an dan 60-an: Definisi Age Like Fine Wine
Health
-
Digital Fatigue dan Mental Overload: Saat Notifikasi Jadi Beban Psikologis
-
5 Tips Atasi Lelah setelah Mudik, Biar Energi Balik Secepatnya!
-
Mengenal Metode Mild Stimulation Dalam Program Bayi Tabung, Harapan Baru Bagi Pasangan
-
Kenali Tongue Tie pada Bayi, Tidak Semua Perlu Diinsisi
-
Jangan Sepelekan Cedera Olahraga, Penting untuk Menangani secara Optimal Sejak Dini
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan