Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | Sunatus Solikhah
Ilustrasi menyisir rambut (Pexels/Cottonbro Studio)

Masih banyak orang yang belum tahu, bahkan tidak menyadari apa saja manfaat menyisir rambut. Padahal manfaatnya ada banyak, yang membuat aktivitas satu ini secara rutin itu penting dilakukan.

Tentunya dengan cara yang tepat. Bukan hanya sekadar membuat rambut supaya tampak lebih rapi saja. Merangkum laman doktersehat.com, inilah 4 manfaatnya yang bisa kamu peroleh:

1. Melancarkan Sirkulasi Darah

Manfaat pertama, melancarkan sirkulasi darah pada area kulit kepala. Bagaimana bisa hal ini terjadi? Jadi, menyisir rambut merupakan kegiatan memijat bagian kulit kepala, sehingga berdampak terhadap peredaran yang menjadi semakin lancar.

Hasil pijatan kecil tersebutlah yang merangsang kelancaran aliran darah menuju kulit kepala. Ketika sirkulasi darahnya lancar, berdampak baik terhadap folikel menjadi selalu dalam kondisi sehat. 

2. Membersihkan Kotoran yang Menempel

Manfaat menyisir rambut berikutnya yaitu membersihkan kotoran yang terlihat menempel. Termasuk ketombe serta debu yang menyebabkan rambut menjadi terasa tidak nyaman.

Bila kotoran dibiarkan begitu saja, berpotensi membuat rambut menjadi kering, gatal serta kusut. Penting untuk dipahami, bahwa membersihkan kotoran yang menempel perlu diimbangi dengan mencucinya mengguna sampo.

Tujuannya tidak lain supaya memberikan hasil pembersihan maksimal. Ketika menyisir, usahakan secara perlahan dan halus hingga kotoran yang menempel hilang. Apalagi bila kotorannya cukup membandel, sehingga perlu usaha lebih saat disisir.

BACA JUGA: Alshad Ahmad Akui Nonton Film Panas Sejak Masih SMP, Punya Waktu Khusus Lihatnya?

3. Menjaganya Tetap Halus

Menyisir secara rutin akan menjaga rambut supaya tetap halus. Manfaat menyisir rambut satu akan membuatnya tampak rapi dan tidak terlihat kusut. Salah satu upaya untuk menjaga kesehatan rambut yaitu dengan memberikannya vitamin khusus.

Biasanya vitamin ini diratakan pada seluruh permukaan rambut. Dengan bantuan sisir, proses perataannya menjadi lebih mudah dan tidak ada yang terlewat. Menariknya, bukan hanya membuatnya terlihat tampak halus saja, tapi juga berkilau.

Sebab, secara umum manusia mempunyai kelenjar pada bagian folikel bernama sebaceous penghasil minyak alami. Proses penyisiran akan membantu meratakan minyak alami tersebut, sehingga tidak heran bila membuat rambut terlihat berkilau dan sehat.

4. Mempercepat Pertumbuhan 

Manfaat terakhir yaitu mempercepat pertumbuhan rambut. Merupakan anggapan keliru bila aktivitas ini menyebabkan kerontokan. Sebab, sebenarnya malah mampu mempercepat pertumbuhannya karena folikel lebih aktif.

Sebenarnya rambut tidak akan rontok saat disisir asalkan dirawat dan diberikan nutrisi dengan baik. Jadi, manfaat menyisir rambut akan diperoleh secara lebih optimal asalkan disertai perawatan yang baik.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.

Sunatus Solikhah