Jantung merupakan organ yang sangat penting bagi manusia. Jantung memiliki fungsi untuk memompa darah ke seluruh tubuh. Tetapi masih banyak orang yang mengalami gangguan penyakit jantung hingga jumlahnya semakin bertambah.
Saat ini penyakit jantung menjadi penyakit yang menjadi pembunuh nomor satu di dunia maupun di Indonesia. Oleh sebab itu, gaya hidup sehari-hari perlu untuk diperhatikan. Salah satunya yaitu olahraga yang menjadi kegiatan penting.
Namun, untuk orang dengan masalah jantung, perlu memperhatikan olahraga yang dilakukan. Pasalnya terdapat beberapa olahraga yang tak bisa dilakukan karena bisa memicu penyakit yang kambuh.
Lantas, olahraga apa saja yang patut dihindari oleh pengidap penyakit jantung? Dilansir dari klikdokter.com, berikut pembahasannya.
1. Sepak bola
Penderita penyakit jantung sebaiknya tidak melakukan olahraga sepak bola. Pasalnya olahraga ini cenderung berbahaya untuk pasien dengan fase yang akut. Olahraga ini membutuhkan gerakan yang cepat, mendadak, serta dengan durasi yang lama.
Gerakan dengan kecepatan yang spontan dan mendadak, bisa memicu jantung berdetak lebih cepat, sehingga pada kondisi tersebut cukup berbahaya untuk orang yang mengidap sakit jantung.
2. Bulutangkis
Bulutangkis memiliki ritme yang berubah-ubah. Kadang ritme tersebut bisa lambat hingga cepat. Maka dari itu, olahraga yang satu ini patut berbahaya oleh orang dengan penyakit jantung. Olahraga ini membuat pemompaan darah yang dilakukan dari jantung ke seluruh tubuh menjadi bertambah dan berat.
3. Basket
Olahraga basket hampir sama dengan olahraga sepak bola. Olahraga ini membutuhkan gerak cepat, serta ketangkasan yang membuat penderita jantung tidak disarankan untuk melakukan olahraga ini. Terutama pada sebuah kompetisi basket yang memang perlu dihindari oleh pengidap sakit jantung.
4. Tenis
Olahraga tenis membutuhkan gerak cepat tubuh dan jauh seiring dengan datangnya bola tenis yang bervariasi. Apalagi olahraga yang satu ini membutuhkan daya tahan tubuh yang kuat karena olahraga ini memang cukup melelahkan. Itulah sebabnya, olahraga yang satu ini patut dihindari oleh penderita masalah jantung.
5. Maraton
Olahraga maraton menjadi salah satu olahraga yang dilarang oleh penderita jantung. Beban fisik yang terlalu berat membuat olahraga ini pemicu terkena serangan jantung untuk orang yang berisiko. Terutama bagi yang baru saja mengalami serangan jantung.
Itulah beberapa olahraga yang patut dihindari oleh orang yang mengidap masalah jantung. Orang yang mengidap masalah jantung tetap bisa berolahraga kok, selama dengan intensitas yang sesuai.
Baca Juga
-
Meski Gratis, Ini 4 Alasan Kamu Perlu Berhati-hati saat Pakai Wi-Fi Publik
-
5 Tips Menyimpan Makanan Basah Kucing agar Tahan Lama, Jaga Tetap Fresh!
-
4 Tips Menyiasati Sepatu yang Kekecilan agar Nyaman Dipakai, Auto Longgar!
-
Peringati Hari Polio Sedunia, Berikut 5 Cara Cegah Penyakit yang Satu Ini
-
6 Cara Tepat Merawat Kucing Pasca-Sterilisasi, Utamakan Kenyamanan Anabul!
Artikel Terkait
-
Poliban Ciptakan Alat Coating Jantung, Hemat Biaya Hingga Ratusan Juta
-
Bahaya Penyakit Jantung Bawaan dari Lahir, Ini Tanda-tandanya
-
Indonesia Berhasil Operasi Jantung dengan Robot untuk Pertama Kalinya, Pasien Sembuh Lebih Cepat
-
Daging Nabati: Kunci Jantung Sehat dan Berat Badan Ideal? Ini Faktanya
-
Aquabike Jetski World Championship 2024, Pembalap Prancis Juara 1 dan Indonesia Masuk 10 Besar
Health
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Suka Konsumsi Kulit Buah Kopi? Ini 3 Manfaat yang Terkandung di Dalamnya
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
-
6 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan, Salah Satunya Influenza!
Terkini
-
Janji Menguap Kampanye dan Masyarakat yang Tetap Mudah Percaya
-
Kehidupan Seru hingga Penuh Haru Para Driver Ojek Online dalam Webtoon Cao!
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik