Setelah melahirkan, ibu biasanya akan masuk ke dalam tahap menyusui dan hal ini tentunya membutuhkan banyak asupan energi harian yakni sebanyak 2.300 sampai 2.500 kalori. Tidak hanya kalori saja, zat lain pun juga sangat dibutuhkan seperti protein, karbohidrat, lemak, vitamin dan mineral pun harus dipenuhi dengan baik.
Kenapa nutrisi penting untuk dibutuhkan? Hal ini karena ibu menyusui memerlukan energi ekstra dalam menjalani proses pemulihan pasca melahirkan atau persalinan.
Kemudian, saat proses menyusui, asupan apapun yang ibu konsumsi juga menjadi makanan bagi buah hati melalui ASI. Seperti dirangkum dari Halodoc, berikut ini adalah beberapa jenis makanan sehat untuk ibu usai melahirkan.
1. Sayuran berwarna hijau
Sayuran berwarna hijau bisa menjadi makanan sehat yang sudah tidak diragukan lagi karena di dalamnya terdapat vitamin A, vitamin C, kalsium, zat besi, antioksidan, dan serat.
Adanya kandungan serat tinggi dalam sayuran ini tentu dapat melancarkan pencernaan dan mencegah terjadinya sembelit. Kemudian, ibu bisa mengonsumsi bayam,brokoli, sawi, dan kubis.
2. Daging sapi tanpa lemak
Makanan sehat lainnya bagi ibu adalah daging sapi tanpa lemak karena di dalamnya mempunyai kandungan seperti protein, vitamin B12, zat besi yang dapat memberikan energi tambahan dan juga mencegah terjadinya anemia akibat kekurangan zat besi.
BACA JUGA: 4 Tips Atur Barang dalam Tas Ransel Saat Mudik, Jadi Lebih Praktis!
3. Telur
Seperti yang kita ketahui bahwa telur adalah sumber protein dan lemak sehat omega-3. Tidak hanya murah, telur juga bisa membantu proses pemulihan pasca persalinan yakni melancarkan produksi ASI, dan menurunkan risiko depresi.
Kemudian telur ini juga mudah diolah menjadi berbagai aneka makanan atau dikonsumsi secara langsung seperti direbus ataupun dikukus.
4. Kurma
Buah kurma ini mengandung banyak nutrisi penting, seperti kalium, fosfor, magnesium, dan zat besi. Kemudian, zat-zat ini dapat memperkuat sistem daya tahan tubuh dan buah ini juga bisa mencegah kanker apabila dikonsumsi secara rutin.
Apabila dikonsumsi setelah persalinan, kurma yang mengandung gula ini bisa mengembalikan tenaga yang hilang.
Demikianlah beberapa jenis makanan sehat untuk ibu usai melahirkan. Semoga bermanfaat.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
3 Tips Mengatasi Kulit Belang, Salah Satunya Pakai Gel Lidah Buaya
-
4 Jenis Buah yang Tahan Lama Tanpa Perlu Ditaruh di Kulkas Ada Pisang
-
4 Tips Mengatasi Rambut Lepek, Salah Satunya Cuci Rambut dengan Lembut
-
4 Hal yang Bikin Rambut Tidak Sehat, Salah Satunya Tidak Pakai Kondisioner
-
5 Kebaikan Infused Water bagi Kesehatan Tubuh, Bisa Mencegah Berbagai Penyakit?
Artikel Terkait
-
IDI Bogor Komitmen Tingkatkan Kapasitas Dokter, Percepat Penanganan Darurat, Hengky Apresiasi
-
Tak Perlu Takut Kanker! Pemerintah Sediakan Skrining Gratis Mulai 2025
-
Rahasia Umur Panjang yang Jarang Diketahui! Coba Trik Ini Sekarang!
-
Kapan Hari Ibu Dirayakan, 22 Desember atau Bulan Mei?
-
Cara Mengurangi Risiko Asam Urat Yang Kerap Menyebabkan Nyeri Jempol Kaki
Health
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Suka Konsumsi Kulit Buah Kopi? Ini 3 Manfaat yang Terkandung di Dalamnya
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
-
6 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan, Salah Satunya Influenza!
Terkini
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua