Air kelapa adalah salah satu minuman favorit yang segar diminum saat sedang musim kemarau. Dibalik rasanya yang lezat air kelapa memiliki segudang manfaat baik bagi kesehatan. Dilansir oleh laman Healthline, berikut 3 manfaat mengonsumsi air kelapa dalam keseharian, simak yuk:
1. Mengandung zat antioksidan
Saat beban stress semakin tinggi di kehidupan sehari-hari maka mudah bagi tubuh terekspos dengan radikal bebas. Radikal bebas adalah bentuk dari molekul tidak stabil sebagai respons menghadapi stress. Ketika radikal bebas terlalu tinggi maka mudah bagi tubuh untuk menjadi stress oksidatif dan akhirnya meningkatkan resiko penyakit.
Hasil penelitian dari air kelapa dinilai dapat memodifikasi radikal bebas sebab terdapat kandungan antioksidan yang pada akhirnya tidak menimbulkan bahaya.
2. Membantu pencegahan batu ginjal
Batu ginjal dapat dicegah dengan minum air putih. Selain air putih opsi lainnya yang dapat membantu mengurangi tingkat resiko dari batu ginjal adalah dengan konsumsi air kelapa. Batu ginjal berasal dari gabungan senyawa kalsium, oksalat dan senyawa-swnyawa lain yang membentuk kristal dalam urin.
BACA JUGA: Simak 6 Pemahaman tentang Parenting yang Sering Salah Kaprah, Segera Benahi
Kristal tersebut nantinya dapat berubah menjadi batu yang membahayakan bagi kesehatan. Air kelapa dinilai dapat meningkatkan buang air kecil pada individu tanpa batu ginjal yang artinya air kelapa bisa membantu membersihkan sistem pencernaan dengan baik.
3. Salah satu sumber hidrasi yang mudah dikonsumsi
Air kelapa memiliki rasa manis dan mengandung rendah kalori serta karbohidrat. Air kelapa paling segar dan lezat saat dikonsumsi langsung dari buahnya. Banyak sekali olahan air kelapa yang dinikmati sebagai campuran smoothies atau jus atau dapat dinikmati apa adanya dengan buahnya yang lembut.
Air kelapa juga telah dikemas dengan berbagai rupa dan dapat diperoleh di minimarket maupun pertokoan dengan mudah. Saat membeli air kelapa kemasan pastikan mengecek bahan dasar yang tertera di kemasan agar kamu tahu berapa banyak air kelapa yang tersaji di dalamnya.
Minum air kelapa secara rutin dapat membantu menjaga kesehatan, namun tetaplah diimbangi dengan konsumsi air mineral yang sehat agar tubuh selalu tetap terlindungi. Semoga informasi di atas bermanfaat ya!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
4 Kiat Kerja Kelompok dengan Efektif, Anti-Ribet dan Drama!
-
4 Rekomendasi Drakor Dibintangi Park Hae Jin, Terbaru Ada The Killing Vote
-
4 Film dan Drama yang dibintangi oleh Ahn Jae Hong, Terbaru Ada Mask Girl
-
4 Rekomendasi Drama Korea yang Angkat Kisah Vampir, Tidak Selalu Seram!
-
Ungkap Sisi Gelap, Ini 4 Rekomendasi Drama Korea dengan Tema Pendidikan
Artikel Terkait
-
Trump Tunjuk Aktivis Anti-Vaksin Robert F. Kennedy Jr. Jadi Menteri Kesehatan!
-
4 Nutrisi Penting yang Harus Diperhatikan Pria untuk Meningkatkan Kesehatan Jantung dan Tulang
-
Jangan Sampai Terlewat! Cara Cek Bansos KIS BPJS Anda Sekarang Juga
-
Satu dari Tiga Remaja Alami Masalah Kesehatan Mental, Ini Cara Agar Mereka Dapat Informasi Kredibel di Media Sosial
-
Gangguan Mental Memperburuk Kondisi Diabetes? Ini Penjelasan Dokter
Health
-
Sehat ala Cinta Laura, 5 Tips Mudah yang Bisa Kamu Tiru!
-
4 Minuman Pengahangat Tubuh di Musim Hujan, Ada yang Jadi Warisan Budaya!
-
6 Penyakit yang Sering Muncul saat Musim Hujan, Salah Satunya Influenza!
-
Viral di Tiktok Program Diet dengan Kopi Americano, Apakah Aman Bagi Tubuh?
-
Ini 4 Alasan Mengapa Minum Kopi sebelum Bekerja Sangat Dianjurkan
Terkini
-
Ulasan Buku Gaga dan Ruri: Ajari Anak agar Tidak Mengambil Milik Orang Lain
-
4 Inspirasi Gaya Praktis ala Jung Gun-joo, OOTD Ideal Buat Para Cowok!
-
Onew 'Hola': Sapaan Hangat yang Memintamu Setia di Sisi saat Sedang Down
-
Temui Dua Calon Pemain Naturalisasi Baru, Ini Harapan Erick Thohir
-
4 Gaya Kasual ala Nashwa Zahira, Padu Padan Jeans yang Cocok untuk Hangout