Telinga merupakan salah satu bagian tubuh yang wajib dijaga kebersihan dan kesehatannya. Pasalnya, telinga merupakan bagian yang sensitif dan berkaitan dengan indra pendengaran.
Namun, membersihkan telinga tidak boleh dilakukan secara asal karena dapat membuat kotoran justru akan terdorong masuk dan mengendap di saluran telinga.
Pada dasarnya, telinga bisa bersih dengan sendirinya tanpa perlu dibersihkan dengan korek telinga. Jadi, kamu hanya perlu membersihkan bagian luarnya saja dan tak perlu membersihkan bagian dalamnya.
Dilansir dari HelloSehat, berikut ini tiga tips membersihkan telinga dengan tepat.
1. Gunakan Tetes Telinga
Cara membersihkan telinga yang tepat adalah dengan menggunakan cairan tetes telinga yang banyak dijual di apotik. Cairan ini mengandung hidrogen peroksida atau sodium bikarbonat yang berfungsi untuk membantu melunakkan kotoran telinga dan membantu proses pengeluaran cairan telinga.
Cara menggunakan cairan telinga ini cukup mudah namun perlu kehati-hatian. Pertama, kamu bisa meneteskan beberapa tetes cairan sesuai dengan dosis yang tertera pada kemasan. Pastikan cairan masuk ke saluran telinga. Kemudian, miringkan kepala selama 2 hingga 5 menit.
Terakhir, bersihkan bagian luar telinga dari kotoran yang keluar. Pastikan tangan dalam kondisi yang bersih ketika melakukan pembersihan telinga.
2. Gunakan Minyak Zaitun
Selain cairan tetes telinga, kamu bisa memanfaatkan minyak zaitun untuk membersihkan kotoran telinga. Minyak zaitun berfungsi untuk melembapkan bagian saluran telinga sehingga membuat kotoran menjadi lebih lunak dan bisa keluar dengan sendirinya.
Cara menggunakannya juga cukup mudah yaitu kamu hanya perlu meneteskan beberapa tetes minyak zaitun ke lubang telinga. Kemudian diamkan selama kurang lebih lima menit.
Setelah itu, kotoran akan keluar dengan sendirinya. Namun jika kotoran terlalu keras, maka kamu membutuhkan treatment ini beberapa kali hingga kotoran bisa keluar.
Minyak zaitun jarang menyebabkan alergi atau iritasi sehingga aman untuk digunakan.
3. Pemeriksaan ke Dokter THT
Cara terbaik untuk melakukan pembersihan telinga adalah dengan melakukan pemeriksaan ke dokter THT. Pemeriksaan ini perlu rutin dilakukan agar telinga tetap bersih dan kesehatannya dapat terjaga.
Selain itu, dokter THT juga akan melakukan pemeriksaan kondisi key telinga secara menyeluruh. Dengan begitu, kamu dapat mengetahui apakah ada risiko terjadinya gangguan pendengaran atau tidak.
Nah, itulah tiga cara tepat untuk membersihkan telinga. Kamu perlu mengetahui langkah yang tepat agar kebersihan telinga tetap terjaga dan tidak timbul gangguan pendengaran.
Baca Juga
-
Pintu Langit Sky View, Spot Terbaik Menikmati Keindahan Negeri di Atas Awan
-
Taurus hingga Scorpio, 4 Zodiak Ini Sukses Menjalankan Bisnis Keluarganya
-
5 Faktor Penyebab Munculnya Uban di Usia Muda, Bukan Hanya Genetik!
-
5 Tips Merawat Bunga Hias Potong di Vas agar Tetap Segar dan Cantik
-
4 Kebiasaan Buruk yang Dapat Memicu Gigi Sensitif, Segera Hindari!
Artikel Terkait
-
Benarkah Lubang di Gendang Telinga Bisa Ganggu Pendengaran? Ini Penjelasannya
-
Bahaya Membersihkan Telinga dengan Korek Kuping, Ini Penjelasan Dokter THT
-
Kenali Otitis Media Efusi, Penyebab Utama Gangguan Pendengaran Anak
-
Dilakukan Mahalini dan Rizky Febian, Ternyata Ini Sederet Manfaat Tindik Telinga Anak sejak Bayi
-
Cantiknya Anting Putri Mahalini dan Rizky Febian Bikin Netizen Salfok: Real Anak Penyanyi!
Health
-
Digital Fatigue dan Mental Overload: Saat Notifikasi Jadi Beban Psikologis
-
5 Tips Atasi Lelah setelah Mudik, Biar Energi Balik Secepatnya!
-
Mengenal Metode Mild Stimulation Dalam Program Bayi Tabung, Harapan Baru Bagi Pasangan
-
Kenali Tongue Tie pada Bayi, Tidak Semua Perlu Diinsisi
-
Jangan Sepelekan Cedera Olahraga, Penting untuk Menangani secara Optimal Sejak Dini
Terkini
-
KH. Hasyim Asy'ari: Tak Banyak Tercatat, Tapi Abadi di Hati Umat
-
Dibintangi Marlon Wayans, Film Horor Bertajuk Him Bagikan Teaser Perdana
-
Pura Batu Bolong, Wisata Religi di Tepian Pantai Senggigi Lombok
-
Ulasan Film Secret Untold Melody: Rahasia Cinta di Balik Denting Indah Piano
-
Due Tahun Kepergian Moonbin, Moon Sua Cover Lagu Always Remember Us This Way