Berbisnis bukan hanya untuk mendapatkan keuntungan semata, akan tetapi dengan berbisnis atapun berusaha akan mendapatkan banyak pengalaman dan pembelajaran. Mulai dari belajar mengatur keuangan, belajar tentang menjaga kualitas barang, belajar bagaimana cara menjual dengan baik dan laku serta belajar untuk memperoleh laba.
Semua itu ada di dalam dunia usaha ataupun berbisnis. Sehingga akan banyak sekali pengalaman yang akan didapatkan. Nah, dalam dunia bisnis terdapat banyak bisnis dengan menggunakan modal besar, ada bisnis dengan modal kecil dan ada pula berbisnis tanpa modal sekalipun.
Dan pada kesempatan kali ini akan memaparkan 3 jenis usaha dengan menggunakan modal kecil dan menguntungkan.
1. Jualan Jus buah
Siapa yang tidak suka dengan jus buah, rasa yang manis dan segar akan menghilangkan haus saat siang hari. Selain itu, jus buah memiliki kandungan yang sehat dan baik untuk kesehatan tubuh dan itu menjadi nilai plus berjualan jus buah. Sehingga berjualan jus buah bisa menjadi pilihan tepat.
Berusaha dengan berjualan jus buah ternyata hanya membutuhkan modal kecil. Yakni hanya perlu aneka buah-buahan dan alat blender serta perlengkapan lainnya seperti gelas plastik, air mineral, gula, susu dan lainnya.
Anda bisa menggunakan tempat berusaha di rumah Anda sendiri. Untuk memperoleh pelanggan tetap sebaiknya gunakanlah buah-buahan yang segar agar kualitas jus buah tetap terjaga.
2. Gorengan
Untuk usaha yang hanya perlu modal kecil kedua adalah usaha gorengan. Gorengan merupakan makanan yang banyak digemari oleh masyarakat, karena rasa yang enak dan gurih serta harga yang cukup terjangkau. Anda bisa membuat gorengan dengan bahan-bahan yang mudah dibeli dan murah seperti tepung, tahu dan bahan yang lainnya.
3. Jualan nasi bungkus
Jualan nasi bungkus bisa menjadi alternatif bagi Anda yang memiliki modal kecil dan ingin mendapatkan keuntungan. Jualan nasi bungkus hanya memerlukan modal kecil yakni beras, bungkus nasi dan lauk pauk.Anda bisa mencari resep masakan yang enak di internet dan bisa menjualnya secara online.
Itulah 3 jenis usaha dengan modal minim dan menguntungkan. Semoga bermanfaat
Baca Juga
Artikel Terkait
-
FEB UI Gelar Lagi Pengabdian Masyarakat di RW 10 Manggarai: dari Nganggur ke Peluang Usaha
-
Kopi Toejoean: UMKM Lokal Makin Kuat Bersama Rumah BUMN BRI
-
Pelatihan Bordir dari AMANAH Buka Peluang Usaha Baru Bagi Anak Muda Aceh
-
Bisa Jadi Peluang Usaha, Sukarelawan Wong Kito Dewe Gelar Pelatihan Ikan Lele Asap
-
Buka Peluang Usaha UMKM untuk Ibu-ibu Lewat Baking Class Cup Cake
Hobi
-
Misi 'Gila' John Herdman: Tambah Naturalisasi Demi Prestasi Timnas Indonesia
-
Peluang David da Silva di Timnas Indonesia: Solusi Lini Depan untuk ASEAN Cup 2026?
-
Tawari Laga Uji Coba, Ada 2 Alasan yang Bikin Timnas Indonesia Harus Tolak Ajakan Bangladesh!
-
John Herdman Mulai Disenggol para Komentator, Barisan 'Ternak STY' Bakal Berbalik Arah?
-
Nova Arianto Tak Disodorkan Jadi Asisten John Herdman, Sebuah Keuntungan atau Kerugian?
Terkini
-
Kenapa Harga RAM Mahal di 2026? Ini 4 Faktor Utama Penyebabnya
-
Perselingkuhan Artis dan Standar Ganda: Mengapa Kita Gemar Melempar Batu Lewat Jempol?
-
Menyoal Label Eksotis: Warisan Kolonial dalam Standar Kecantikan Modern
-
Ceu Surti: Suara Cempreng dari Kupitan
-
Buku If All the World Were: Refleksi Lembut Soal Kepergian Orang Terkasih