Siapa di sini yang suka bikin atau baca cerpen? Nah, buat kamu yang suka nulis cerpen, daripada tulisan tersebut hanya tersimpan di dalam komputermu, lebih baik diikutkan lomba saja. Sekarang ini ada banyak banget lomba menulis cerpen di internet. Selain untuk membuat tulisanmu jadi lebih bermanfaat, dengan mengikuti lomba kamu juga bisa melatih kemampuan menulis agar menjadi lebih baik.
Untuk memenangkan lomba tersebut, ada beberapa hal sederhana yang perlu kamu perhatikan. Berikut beberapa tips menang lomba cerpen.
1. Perhatikan Ketentuan
Sebagus dan semenarik apapun tulisanmu tentu tidak akan menjadi pemenang apabila kamu tidak memenuhi ketentuan yang diberikan. Biasanya dalam lomba cerpen online yang diadakan oleh beberapa media cetak, kamu diharuskan memenuhi ketentuan seperti jumlah kata, batas maksimal pengumpulan, menyebarkan informasi lomba, dan lain-lain. Pastikan kamu sudah memenuhi ketentuan tersebut terlebih dahulu ya.
2. Sesuaikan dengan Tema
Ada lomba cerpen yang membebaskan tema ada pula yang menentukan temanya. Kalau jenis lomba yang kamu ikuti telah menentukan tema yang akan dilombakan, maka karya yang kamu buat juga harus sesuai dengan tema tersebut. Kesesuaian dengan tema juga menjadi salah satu kriteria penilaian.
3. Lakukan Brainstorming Terlebih Dahulu
Untuk membuat cerita yang bagus dan menarik, tentu kita tidak bisa asal menulis ya. Alangkah lebih baik jika kamu melakukan brainstorming atau proses menemukan ide. Biasanya proses ini menjadi yang paling lama. Pasalnya, menemukan ide yang pas dan sesuai dengan hati serta pikiran kita tidaklah mudah.
4. Buat Cerita yang Menarik
Saat melakukan brainstorming, cobalah untuk memikirkan sesuatu yang berbeda untuk dijadikan cerita. Keresahan-keresahan sederhana yang kita alami setiap hari bisa menjadi ide cerita yang unik untuk cerpenmu.
5. Lakukan Editing Sebelum Submit
Sebelum mengumpulkan karya, jangan lupa untuk melakukan proses editing. Proses editing yang baik adalah tidak terlalu banyak dan tidak pula terlalu sedikit. Mungkin empat kali editing sudah cukup untuk sebuah cerpen. Akan tetapi, hal tersebut juga bergantung pada banyak dan sedikitnya isi. Semakin banyak isi, maka semakin banyak pula editing yang harus dilakukan.
Itulah 5 tips menang lomba cerpen. Selamat mencoba dan semoga berhasil!
Tag
Baca Juga
-
Jadi Calon Rekan Setim, George Russell Beri Bocoran Ini ke Kimi Antonelli
-
Walau Sukses Tantang Max Verstappen, Lando Norris Ragu Bisa Juara Dunia
-
Sadar Posisi, Marc Marquez Tak Ingin Melompati Pecco Bagnaia di Ducati
-
Musim 2025 Belum Mulai, Bos Ducati dan Aprilia Saling Sindir Soal Nomor 1
-
Jadwal F1 GP Qatar 2024: Masih Menantikan Juara Dunia Konstruktor
Artikel Terkait
-
Mengungkap Sisi Lain Jakarta dalam Novel Cerita-Cerita Jakarta
-
Refleksi Kehidupan Perempuan dalam Kumpulan Cerita Pendek 'Mimi Lemon'
-
MTs Pembangunan Jakarta Sukses Gelar Altrev 2024, Diikuti 100 Sekolah se-Jabodetabek
-
99VR Gandeng Ayobantu, Sinergi Bisnis Digital untuk Donasi Melalui Lomba Lari Virtual
-
Viral Lomba Mirip Nicholas Saputra, Kok Bisa Kita Kembar dengan Orang Lain?
Hobi
-
Alfan Suaib Dapat Panggilan TC Timnas Indonesia, Paul Munster Beri Dukungan
-
Jadi Calon Rekan Setim, George Russell Beri Bocoran Ini ke Kimi Antonelli
-
Walau Sukses Tantang Max Verstappen, Lando Norris Ragu Bisa Juara Dunia
-
Sosok Radojko Avramovic, Pelatih Tersukses di Piala AFF
-
Calvin Verdonk Berharap Jepang Pakai Tim B saat Jamu Timnas Indonesia
Terkini
-
Berbau Seksual, Lirik Lagu Tick Tack English Ver. Karya ILLIT Dikecam Penggemar
-
Ulasan Buku My Home: Myself, Rumah sebagai Kanvas Kehidupan
-
Menggali Xenoglosofilia: Apa yang Membuat Kita Tertarik pada Bahasa Asing?
-
Joko Anwar Umumkan Empat Film yang Akan Dirilis Sepanjang Tahun 2025-2026
-
Berakhir dengan Rating Tertinggi, Ini 4 Penjelasan Ending Drama Korea Family by Choice