Bukan hanya para perempuan yang menyukai tanaman hias, ternyata banyak laki-laki yang juga senang mengoleksi tanaman hias yang tentunya bisa mempercantik tempat tinggalnya. Mungkin jika kamu salah satu pecinta tanaman hias, apa kamu sudah memiliki tanaman hias yang satu ini? Dengan daun yang beragam warna yang membuat si tanaman hias ini terlihat sangat cantik. Ya, Miana salah satu tanaman yang mudah dicari pada penjual tanaman-tanaman hias. Harganya pun tidak akan membuat dompet tipis.
Jika kamu berminat mencari tahu jenis-jenis Miana apa saja yang cocok untuk kamu koleksi. Ini ada beberapa jenis dari Miana.
1. Miana Batik Betawi
Miana yang satu ini memiliki ciri-ciri dengan warna daun bagian dalam yang menyebar kebagian luar daun yang biasanya berwarna hijau, membuat tanaman ini terlihat menarik dan cantik. Miana Batik Betawi pun banyak digemari oleh pecinta tanaman hias. Harga tanaman ini cukup terjangkau, tergantung seberapa besar tanaman yang akan kamu beli.
2. Miana Ekor Naga Merah
Dengan mendengar namanya saja, sepertinya tanaman yang satu ini ada yang mencirikhaskan dari sebuah nama yang dimilikinya. Ekor naga merah, bentuk tanaman ini memang seperti halnya ekor naga dan tidak akan jauh dari warna daun yang tidak lain dan tidak bukan yaitu berwarna merah. Karena warna daun yang indah, tidak sedikit orang-orang yang berminat untuk memiliki si ekor naga merah yang menarik perhatian.
3. Miana Rainbow
Suka tanaman hias yang lebih berwarna dan terlihat unik? Ini dia ada Miana Rainbow cocok untuk kamu yang ingin punya tanaman yang super cantik. Dengan daun yang beraneka warna, membuat tanaman yang satu ini dinamakan Rainbow. Bayangkan saja sehelai daunnya mempunyai warna merah, kuning, hijau dan ungu.
Untuk merawat tanaman hias ini cukup mudah, kamu boleh menyiramnya setiap hari, karena Miana sangat suka dengan air. Walau suka air, Miana sangat butuh sinar matahari, jadi kamu boleh menaruhnya di tempat yang terkena sinar matahari. Perihal tanah, tanaman ini sangat bisa hidup di tanah biasa. Tapi tidak ada salahnya jika kamu ingin memberinya pupuk.
Itulah beberapa jenis Miana yang bisa kamu kolekai di rumah, harga yang ada dipasaran mulai dari Rp 3.000,- dengan bentukan stek, dan ada juga yang sampai ratusan ribu rupiah, tergantung dari jenis Miananya dan seberapa besar tanamanya tersebut. Apakah berminat untuk memilikinya? Jangan lupa dirawat ya semua tanamanmu.
Baca Juga
-
3 Rekomendasi Kegiatan saat Libur Akhir Tahun, Tidak Perlu Mewah!
-
3 Tips Memperbaiki Hubungan Komunikasi dengan Pasangan
-
3 Ciri Pasangan yang Sudah Tidak Mencintaimu, Tidak Peduli tentang Kabar!
-
3 Hal yang Tidak Perlu Masuk dalam Ekspektasimu
-
3 Tips Mengurangi Rasa Trauma di Masa Lalu, Pahamilah Kamu Berharga
Artikel Terkait
-
Memahami Manfaat Herbal untuk Kesehatan Ginjal, Bagaimana Cara Kerjanya?
-
Makna Peribahasa Pagar Makan Tanaman: Dipakai Pihak Baim Wong untuk Gambarkan Pengkhianatan Paula
-
Serasa Lagi di Jepang! Tengok Keindahan Bunga Tabebuya Bermekaran di Jakarta
-
5 Resep Jamu Darah Tinggi: Ada Empon-empon Hingga Wedang Uwuh Pedas
-
7 Tanaman Obat Rumahan, Penting Ada di Halaman dan Punya Banyak Manfaat!
Hobi
-
Gagal Ikuti Tim Putra, Timnas Futsal Putri Raih Juara ke-3 di Ajang AFF Cup
-
Berhak Pakai Nomor 1, Jorge Martin Pilih Ganti atau Tidak?
-
Meski Tidak Turunkan Skuat Terbaiknya di AFF 2024, Indonesia tetap Ancaman bagi Vietnam
-
Daftar Sementara 24 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024, Siapa Saja?
-
Absen Lawan Australia, Posisi Justin Hubner akan Digantikan Elkan Baggott?
Terkini
-
Tren Childfree di Indonesia Melonjak, Sejauh Mana Negara Hadir?
-
Berani Menceritakan Kembali Hasil Bacaan dalam Buku Festival Buku Favorit
-
Ulasan Buku Apakah Aku yang Biasa-Biasa Ini Bisa Berbuat Hebat Karya Miftahuddin
-
Bittersweet Marriage: Jodoh Jalur Hutang, 'Sampai Hutang Memisahkan Kita!'
-
Dibintangi Kim Soo Hyun dan Jo Bo Ah, Ini Jadwal Tayang Drama Korea Knock Off