Siapa di sini yang suka baca novel fantasi? Genre satu ini memang memiliki banyak penggemar karena di dalamnya terdapat dunia yang belum pernah diketahui bahkan dibayangkan sebelumnya. Untuk menulis novel fantasi sendiri juga diperlukan beberapa hal sehingga novel akan terlihat hidup dan berhasil membawa pembaca ke dalam dunia yang penulis ciptakan. Bagi kamu yang tertarik membuat novel dengan genre fantasi, cobalah lima tips di bawah ini.
1. Pemikiran yang Out of The Box
Seperti yang kita tahu bahwa novel-novel fantasi kebanyakan memiliki alur, setting, dan tokoh yang unik, hal ini menuntut penulis menggunakan pemikiran yang berbeda dari biasanya atau out of the box. Kamu juga harus berani dan jangan ragu, keraguan tersebut malah akan memberi kesan tidak meyakinkan pada karyamu, pembaca bisa merasakan hal itu, lho.
2. Beri Sentuhan Magis
Rasanya hampir semua novel fantasi terdapat sentuhan magis di dalamnya, karena hal tersebutlah yang bisa menciptakan kesan unik dan menarik perhatian pembaca untuk larut dalam cerita yang kita buat. Misalnya kamu membuat cerita tentang seorang perempuan yang memiliki kekuatan untuk bisa menghentikan waktu.
3. Ringan dan Tidak Terlihat Mengada-ada
Cerita yang ditampilkan dalam novel fantasi memang diada-ada,akan tetapi tetaplah buat cerita yang ringan sehingga tetap terlihat natural. Terkadang cerita yang terlalu mengada-ada, ditambah dengan keraguan penulis saat menulisnya, malah membuat pembaca merasa illfeel.
4. Padukan dengan Genre Petualangan
Genre fantasi selalu cocok dan menarik apabila dipadukan dengan genre petualangan, kita lihat novel-novel seperti Harry Potter dan The Lord of The Rings yang juga menyajikan cerita petualangan. Keduanya akan menghasilkan cerita yang seru, menarik untuk dibaca, dan tidak biasa.
5. Tidak Selalu Bersetting Masa Lalu
Novel fantasi tidak selalu bersetting di masa lalu seperti di kerajaan, kamu bisa memakai setting waktu saat ini atau bahkan masa depan untuk membuat novel fantasi. Cerita tentang anak sekolah seperti Percy Jackson bisa kamu jadikan inspirasi atau membuat cerita lain yang sesuai dengan keinginanmu sendiri.
Itulah 5 tips membuat novel fantasi agar bisa menarik perhatian pembaca dan membawa mereka ke dalam dunia yang kamu ciptakan, selamat mencoba!
Baca Juga
-
Jadi Calon Rekan Setim, George Russell Beri Bocoran Ini ke Kimi Antonelli
-
Walau Sukses Tantang Max Verstappen, Lando Norris Ragu Bisa Juara Dunia
-
Sadar Posisi, Marc Marquez Tak Ingin Melompati Pecco Bagnaia di Ducati
-
Musim 2025 Belum Mulai, Bos Ducati dan Aprilia Saling Sindir Soal Nomor 1
-
Jadwal F1 GP Qatar 2024: Masih Menantikan Juara Dunia Konstruktor
Artikel Terkait
-
Tips Dee Lestari Atasi Writers Block, Tak Harus Liburan ke Bali!
-
Joko Anwar Umumkan Empat Film yang Akan Dirilis Sepanjang Tahun 2025-2026
-
Pilihan Hemat nan Bijak! 4 Jenis Barang yang Aman Dibeli Preloved
-
Ulasan Novel Ugly Love, Permainan Hati yang Berujung Luka
-
Raden Mandasia si Pencuri Daging Sapi, Novel Fantasi dengan Petualangan Epik
Hobi
-
PSSI Targetkan Timnas Indonesia Diperingkat ke-50 Dunia pada Tahun 2045 Mandatang
-
Alfan Suaib Dapat Panggilan TC Timnas Indonesia, Paul Munster Beri Dukungan
-
Jadi Calon Rekan Setim, George Russell Beri Bocoran Ini ke Kimi Antonelli
-
Walau Sukses Tantang Max Verstappen, Lando Norris Ragu Bisa Juara Dunia
-
Sosok Radojko Avramovic, Pelatih Tersukses di Piala AFF
Terkini
-
Review Gunpowder Milkshake: Ketika Aksi Bertemu dengan Seni Visual
-
Memerankan Ibu Egois di Family by Choice, Kim Hye Eun: Saya Siap Dihujat
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat
-
Berbau Seksual, Lirik Lagu Tick Tack English Ver. Karya ILLIT Dikecam Penggemar