Scroll untuk membaca artikel
Hikmawan Firdaus | Ina Barina
Jonatan Christie, tunggal putra Indonesia akan hadapi wakil Perancis di Kejuaraan Dunia 2022 (PBSI, Twitter @INABadminton)

Badminton World Championships (BWC) atau Kejuaraan Dunia 2022 akan diselenggarakan pada 22-28 Agustus 2022 di Tokyo, Jepang. Indonesia pastikan kirim wakil di setiap sektor yang dipertandingkan, salah satunya adalah sektor tunggal putra. Indonesia miliki 4 wakil di tunggal putra yaitu Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Tommy Sugiarto dan Chico Aura Dwi Wardoyo. Berdasarkan hasil undian, Jonatan Christie akan hadapi salah satu pebulutangkis tunggal putra andalan Perancis, Toma Junior Popov di babak awal R64 Kejuaraan Dunia 2022.

Drawing Kejuaraan Dunia 2022 sendiri telah diselenggarakan oleh Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) pada Rabu (10/8/2022) sore. Berdasarkan hasil drawing, Jonatan Christie dengan status unggulan ketujuh berada di pool atas bersama dengan dua tunggal putra Indonesia lainnya yaitu Anthony Sinisuka Ginting dan Chico Aura Dwi Wardoyo. Jonatan Christie akan menghadapi tunggal putra Perancis dengan status pemain non-unggulan, Toma Junior Popov.

Berdasarkan catatan head to head di aplikasi Badminton4u, pertemuan antara Jonatan Christie vs Toma Junior Popov di Kejuaraan Dunia 2022 merupakan pertemuan kedua bagi keduanya di pertandingan bulutangkis internasional. Pertemuan pertama keduanya terjadi di YONEX Swiss Open 2022, kemenangan untuk Jonatan Christie. Meskipun di pertemuan sebelumnya Jonatan Christie mampu menaklukkan Toma Junior Popov, tetapi Jonatan Christie tidaklah menang secara mudah. Jonatan Christie harus menghadapi Toma Junior Popov di Swiss Open 2022 dengan ketat melalui pertandingan rubber game.

Secara peringkat, berdasarkan players ranking BWF, Jonatan Christie unggul jauh atas Toma Junior Popov. Saat ini, Jonatan Christie merupakan tunggal putra peringkat tujuh dunia. Sedangkan Toma Junior Popov, tunggal putra asal Perancis tersebut berada di peringkat 27 dunia. Jonatan Christie sendiri merupakan tunggal putra terbaik kedua Indonesia, sedangkan Toma Junior Popov merupakan tunggal putra utama terbaik Perancis saat ini.

Apabila mampu menaklukkan Toma Junior Popov di babak awal 64 besar Kejuaraan Dunia 2022, Jonatan Christie akan menghadapi pemenang dari pertandingan antara Kantaphon Wangcharoen vs Kai Schaefer di babak selanjutnya. Kejuaraan Dunia 2022 sendiri dapat disaksikan melalui siaran langsung iNews TV, RCTI+ dan juga kanal youtube resmi milik BWF yaitu BWF TV.

Ina Barina