Belakangan ini lagi banyak banget konser, nih! Terutama konser dari idol-idol Korea. Pastinya pengen banget nonton dong, ya? Eits, sebelum nonton, kamu tahu enggak sih ada beberapa hal yang harus kamu lakukan sebelum dan saat nonton konser? Lihat beberapa hal di bawah ini, yuk!
1. Membawa barang yang diperlukan
Barang apa sih yang dibutuhkan saat konser? Salah satu barang terpenting yang perlu kamu bawa adalah powerbank.
Karena selama konser sangat mungkin kamu merekam dan hal itu akan mengurangi baterai ponsel, ditambah sebelum konser harus mengantre dalam waktu yang tidak pasti, tentunya akan lebih baik jika kamu berjaga-jaga membawa powerbank dibandingkan ponselmu habis baterai di tengah-tengah konser.
Akan lebih baik jika kamu membawa powerbank yang berukuran kecil, sehingga tidak memakan banyak tempat di dalam tas.
Selain itu, kamu juga disarankan membawa tisu karena selama di venue konser pastinya kamu akan berdesak-desakan dengan penonton lain dan berkeringat, jangan sampai kamu merasa tidak nyaman karena keringat yang membasahi wajahmu.
2. Memakai pakaian yang nyaman
Tentunya kamu ingat terlihat modis saat menonton konser. Akan tetapi, jangan sampai kamu memakai pakaian yang tidak nyaman hanya agar terlihat modis.
Karena konser berlangsung selama berjam-jam dan akan ada banyak orang, kamu harus menghindari pakaian berbahan tebal. Juga penting mengenakan sepatu yang membuatmu nyaman, misalnya sneakers.
Atau akan jauh lebih baik lagi menggunakan sepatu yang tidak menggunakan tali, menghindari tali sepatu yang lepas di tengah-tengah konser dan terinjak oleh penonton lain.
3. Makan sebelum konser
Saat akan menonton konser tentunya kamu merasa sangat senang dan tidak sabar. Rasanya ingin cepat-cepat pergi ke venue dan mengantre dengan penonton lain.
Tapi, jangan sampai kamu lupa makan sebelum konser, ya! Karena durasi konser yang cukup lama, kamu harus memiliki cukup energi selama berada di dalam. Tidak jarang lho, ada penonton yang pingsan bahkan sebelum konser berlangsung karena banyaknya jumlah penonton yang ada.
4. Menggunakan tas kecil
Biasanya, sebelum konser berlangsung dari pihak promotor akan memberitahu ketentuan saat konser berlangsung. Salah satunya adalah ketentuan ukuran tas.
Namun, jika promotor tidak memberikan ketentuan tertentu mengenai tas, akan lebih baik kalau kamu membawa tas berukuran kecil baik itu tas selempang atau tas ransel.
Oleh karena itu, kamu juga sangat dianjurkan membawa barang yang sekiranya akan benar-benar berguna serta tidak membawa terlalu banyak barang.
Terutama untuk kamu yang memilih section standing, karena akan menyulitkan kamu ketika membawa tas terlalu besar. Selain itu, hal tersebut juga bisa mengganggu penonton lain.
5. Tidak merekam sepanjang konser berlangsung
Meski kamu ingin mengabadikan banyak momen selama konser, jangan sampai kamu terlalu fokus merekam dan tidak menikmati konser, ya!
Kamu bisa merekam saat lagu favoritmu, atau pada bagian-bagian tertentu. Tidak perlu merekam konser secara keseluruhan.
Selain untuk menghindari mengganggu penonton lain karena mengangkat ponsel dengan tinggi, juga agar kamu bisa menikmati suasana konser sepenuhnya.
Nah, itu dia hal-hal yang perlu kamu lakukan sebelum dan saat menonton konser. Pastikan mengikuti hal-hal di atas untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, ya!
Video yang mungkin Anda suka:
Baca Juga
-
Persiapan Konser "Selamat Ulang Tahun", Nadin Amizah Bagikan Hal Menarik di Instagramnya
-
Novel Shine, Membuka Sisi Gelap Dunia Kpop
-
Perjalanan Karier Ji Chang Wook, Aktor Korea Selatan yang Siap Gelar Fan Meeting di Jakarta
-
3 Rekomendasi Drama Korea dengan Cerita Ringan, Mana Favoritmu?
-
Kenalan dengan Hilman Hariwijaya, Sosok di Balik Cerita Lupus
Artikel Terkait
-
Intip Harga Tiket Konser Buzz NIKI di Jakarta 2025, Mulai Rp850 Ribu
-
16 Tahun Vakum, Oasis Umumkan Konser Perdana di Korea
-
Laris! Konser NCT 127 'Neo City-The Momentum' di Seoul Habis dalam Sekejap
-
Catat Tanggalnya! BABYMONSTER Bakal Gelar Konser Debut di KSPO Dome Seoul
-
Sambut Tahun Baru, Nikmati Pengalaman Staycation dan Konser Akhir Tahun 'Tribute to Chrisye' di Hotel Ini
Hobi
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Hazelight Studios Umumkan Game Baru, Siap Hadirkan Inovasi Co-Op Unik!
-
Rencana Timnas Indonesia Panggil 3 Bintangnya Buat Vietnam Ketakutan
-
Meski Akui Kualitas Persija, Paul Munster Tak Beri Motivasi untuk Persebaya
-
Maarten Paes Sebut Laga Kontra China dan Bahrain Sangat Penting, Mengapa?
Terkini
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu
-
Ulasan Buku Sabar, Syukur, dan Ikhlas: Kunci Sukses Bahagia Dunia Akhirat
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 403: Balsamilco vs Pangeran Halkenburg
-
Shin Ye Eun dan Rowoon Bintangi Drama Saeguk Disney, 'The Murky Stream'