Salah satu perwakilan Asia yang masih bertahan di Piala Dunia 2022, Jepang akan mengawali kiprahnya di fase gugur dengan menantang finalis Piala Dunia 2018 lalu, Kroasia. Laga diprediksi berjalan seimbang mengingat kedua tim berada dalam performa yang bagus menjelang matchday yang akan digelar di Stadion Al-Janoub di kota Al Wakrah, Qatar pada Senin malam (5/12/2022) pukul 22.00 WIB.
Laga Jepang dan Kroasia juga menyimpan beberapa catatan menarik. Berikut ini adalah 5 fakta unik jelang laga Jepang vs Kroasia.
1. Merupakan pertemuan ketiga mereka di Piala Dunia
Kroasia bukanlah lawan yang asing bagi Jepang. Di ajang Piala Dunia saja, mereka telah dua kali bertemu. Pertemuan pertama terjadi di babak grup Piala Dunia 1998. Kala itu, Jepang dan Kroasia berstatus sebagai tim debutan Piala Dunia.
Laga tersebut dimenangkan oleh Kroasia dengan skor tipis 1-0 lewat gol Davor Suker. Jepang dan Kroasia kembali bertemu di Piala Dunia 2006 yang diselenggarakan di Jerman. Pada pertemuan kedua di fase grup ini, Jepang berhasil menahan imbang Kroasia 0-0.
BACA JUGA: Keren! 13 Pemain Liga Inggris Ini Jadi POTM di Fase Grup Piala Dunia 2022
2. Kroasia tidak pernah kalah di babak 16 besar
Tim nasional Kroasia mempunyai catatan gemilang di fase 16 besar. Tim berjuluk Vatreni tersebut telah tampil dua kali di babak 16 besar dan selalu meraih kemenagan.
Yang pertama terjadi di edisi 1998, saat itu Davor Suker cs. berhasil mengalahkan Rumania dengan skor 1-0. Sementara kemenangan Kroasia kedua terjadi di edisi 2018 dengan mengalahkan Denmark lewat adu pinalti setelah bermain imbang 1-1.
3. Jepang selalu kandas di perdelapan final
Jika Kroasia memiliki kenangan manis di babak 16 besar, lain halnya dengan Jepang yang bernasib kurang mujur karena belum pernah melewati babak perdelapan final sejak debut mereka di edisi 1998 silam. Tim berjuluk Samurai Biru tersebut telah tiga kali lolos ke babak 16 besar namun selalu kalah.
Jepang dikalahkan Turki 1-0 pada 2002, dipulangkan Paraguay lewat adu pinalti dengan skor 3-5 di edisi 2010, dan teranyar kalah menyakitkan 2-3 menghadapi Belgia di 2018.
Menarik untuk dinantikan apakah pada kesempatan kali ini tim asuhan Hajime Moriyasu berhasil mengakhiri rentetan kekalahan di babak 16 besar.
BACA JUGA: Prediksi Line Up Laga Jepang vs Kroasia di Babak Play Off Piala Dunia 2022
4. Jepang akan tampil tanpa bek andalan
Selain rekor yang kurang menguntungkan, Jepang juga harus tampil tanpa bek andalan mereka, Kou Itakura.
Pemain yang berposisi sebagai bek tengah tersebut harus menepi gegara mendapatkan akumulasi kartu kuning di babak penyisihan. Kehilangan Kou yang selalu bermain penuh di tiga laga fase grup tentu merupakan kerugian bagi Jepang.
5. Kroasia belum mengalami kekalahan di Piala Dunia semenjak final Piala Dunia 2018
Kroasia telah memenangkan 9 dari 10 laga terakhir mereka di Piala Dunia. Satu-satunya kekalahan Luka Modric cs adalah kala harus mengakui keunggulan Perancis dengan skor 2-4 di final Piala Dunia 2018.
Pada edisi 2022 ini, Kroasia juga belum mengalami kekalahan dengan mencatatkan 2 kali imbang dan sekali menang di grup F.
Nah, itu tadi beberapa fakta unik jelang laga Jepang vs Kroasia dalam babak perdelapan final Piala Dunia 2022.
Kroasia yang punya catatan bagus di babak 16 besar tentu berusaha untuk menjaga catatan apik tersebut sementara Jepang berambisi untuk mengakhiri hasil kurang apik di babak ini serta meraih prestasi tertinggi selama berkiprah di Piala Dunia, yaitu menembus babak perempat final.
Baca Juga
-
Tundukkan Bahrain, Timnas Indonesia Pecahkan Rekor Asia Tenggara di Ronde 3
-
Optimis ke Piala Dunia 2026, Ini Potensi Lawan Timnas Indonesia di Ronde Keempat
-
Pratama Arhan Main di K-League, Ini Rangkingnya di Jajaran Liga Top Asia
-
Rekap Tim Asia Tenggara di Pekan Perdana Piala Asia 2023, Thailand Menang!
-
Ini Pemain Indonesia yang Masuk dalam Daftar Unggulan di Malaysia Open 2024
Artikel Terkait
-
Sakralnya Makna Bunga Sakura: Menjadi Latar Maxime Bouttier Lamar Luna Maya
-
Bakal Menikah, Segini Beda Kekayaan Luna Maya dan Maxime Bouttier
-
Beda Silsilah Keluarga Luna Maya dan Maxime Bouttier: Sama-Sama Blasteran!
-
Kisah Cinta Luna Maya, Ditinggal Reino Barack Nikah di Jepang, Kini Dilamar Maxime di Jepang
-
Timnas Indonesia Masih Bisa Temani Jepang ke Piala Dunia 2026, Asal Terjadi Ini
Hobi
-
Pemain Timnas Indonesia Mulai Keluhkan Taktik Patrick Kluivert, Ada Apa?
-
Piala Asia U-17: Media Vietnam Kritik Postur Tubuh Skuad Timnas Indonesia
-
Tampil Gacor di Timnas Indonesia, Ole Romeny Sebut Ada Andil dari Patrick Kluivert
-
Resmi! PSSI Umumkan Skuad Timnas Indonesia Untuk Piala Asia U-17 2025
-
Real Madrid Babak Belur Demi Final Copa del Rey, Carlo Ancelotti Buka Suara
Terkini
-
3 Rekomendasi Anime yang Cocok Ditonton Penggemar Solo Leveling
-
Kode Redeem Genshin Impact Hari Ini, Hadirkan Hadiah Menarik dan Seru
-
Ketimpangan Ekonomi dan Pembangunan dalam Fenomena Urbanisasi Pasca-Lebaran
-
Review Anime Solo Leveling Season 2, Sung Jin-Woo Semakin Overpower
-
Ulasan Manga Sesame Salt and Pudding: Potret Romantis Pernikahan Beda Usia