Timnas Prancis akan menjadi lawan Argentina di final Piala Dunia Qatar 2022. Kepastian tersebut didapat setelah skuad asuhan Didier Dechamps mengalahkan Maroko dengan skor 2-0 di semifinal melalui gol Theo Hernandez dan Randal Kolo Muani. Selain kelolosan Prancis ke partai puncak Piala Dunia, terdapat pula 5 fakta unik yang telah kami rangkum di bawah ini:
1. Hugo Lloris samai jumlah penampilan Manuel Neuer
Fakta unik yang pertama berkaitan denga tampilnya Hugo Lloris di babak semifinal Piala Dunia 2022 melawan Maroko yang membuat kiper Prancis tersebut mencatatkan penampilan ke-19 nya bersama Prancis di Piala Dunia. Lloris berhasil menyamai rekor penampilan terbanyak sebagai kiper di Piala Dunia yang dicatat kiper Jerman, Manuel Neuer. Lloris kemungkinan besar akan memecahkan rekor tersebut dengan tampil di laga final menghadapi Argentina.
2. Prancis meneruskan catatan tak pernah kalah setelah unggul di babak pertama
Kemenangan Prancis atas Maroko tak lepas dari gol cepat yang dicetak oleh Theo Hernandez di menit ke-5 yang kemudian dilengkapi oleh gol Randal Kolo Muani yang membuat Prancis menang 2-0. Kemenangan ini memperpanjang catatan Prancis yang sudah 26 laga tak pernah kalah ketika unggul di babak pertama.
BACA JUGA: Kuda Hitam Menantang Juara Bertahan, Ini Prediksi Skor Prancis vs Maroko
3. Empat dari lima gol terakhir timnas Prancis di semifinal dicetak oleh bek
Theo Hernandez yang berposisi sebagai bek kiri mencetak satu gol dalam kemenangan Prancis atas Maroko. Hal ini membuat Prancis mencatatkan fakta unik bahwa 4 dari 5 atau 80% gol Prancis di semifinal dicetak oleh pemain yang berposisi sebagai bek. Dimulai dari dua gol Lilian Thuram saat menang 2-1 atas Kroasia di semifinal 1998, kemudian Samuel Umtiti saat mengalahkan Belgia 4 tahun lalu, hingga yang terkini dicetak oleh Theo Hernandez.
4. Theo Hernandez jadi pencetak gol tercepat kedua di semifinal
Gol cepat Theo Hernandez di menit ke-5 yang membawa Prancis unggul atas Maroko merupakan gol tercepat kedua di semifinal Piala Dunia. Hernandez hanya kalah dari gol yang dicetak pemain legendaris Brazil yakni Vava pada Piala Dunia 1958 di Swedia. Kala itu Vava mencetak gol di menit ke-2 saat melawan Prancis.
BACA JUGA: Boy William Ungkap Hubungannya dengan Ayu Ting Ting, Netizen: Jangan Bikin Baper Anak Orang!
5. Randal Kolo Muani cetak gol tercepat ketiga sebagai pemain pengganti
Selain Hernandez, Randal Kolo Muani juga menjadi pencetak gol dalam kemenangan 2-0 Prancis atas Maroko. Sama seperti rekan setimnya, gol Kolo Muani juga menorehkan catatan tersendiri yakni menjadi gol tercepat ketiga yang dicetak pemain pengganti sepanjang sejarah Piala Dunia. Randal Kolo Muani mencetak gol setelah 44 detik masuk ke lapangan. Hanya kalah dari Morales di 2022 (16 detik) dan Sand pada edisi 1998 (26 detik).
Itu tadi adalah 5 fakta unik dalam kemenangan Prancis atas Maroko di semifinal Piala Dunia 2022. Menarik untuk disimak apakah Prancis dapat mewujudkan impian mereka menjadi juara dua edisi beruntun saat menantang Argentina di partai puncak.
Video yang mungkin kamu lewatkan.
Tag
Baca Juga
-
Pratama Arhan Main di K-League, Ini Rangkingnya di Jajaran Liga Top Asia
-
Rekap Tim Asia Tenggara di Pekan Perdana Piala Asia 2023, Thailand Menang!
-
Ini Pemain Indonesia yang Masuk dalam Daftar Unggulan di Malaysia Open 2024
-
Veda Ega Pratama Ikut Ajang Ini! 3 Fakta Red Bull MotoGP Rookies Cup
-
Peluang Cetak Sejarah! Ini Sepak Terjang Tim Asia Tenggara di Piala Asia
Artikel Terkait
-
8 Pemain Kualifikasi Piala Dunia 2026 Dipertahankan Shin Tae-yong untuk Piala AFF 2024
-
Asnawi Mangkualam: Indonesia Negara Asia Tenggara Pertama ke Piala Dunia
-
Calvin Verdonk Bongkar Skema Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026: Sekarang Semuanya Sudah...
-
Berapa Nilai Pasar Marselino Ferdinan Terbaru? Golnya ke Gawang Arab Saudi Masuk Nominasi Terbaik
-
Bukan Hanya Negara ASEAN, Kandang Indonesia Kini Juga Patut Ditakuti Para Raksasa Asia
Hobi
-
Calvin Verdonk Ungkap Pengalaman Berkesan di Indonesia: Semua Orang Mengenalimu
-
3 Pemain Debutan yang Dipanggil STY ke Timnas untuk AFF Cup, Siapa Saja?
-
Jonatan Christie Tampil Antiklimaks, Gelar Tunggal Putra pun Melayang
-
Hari Pertama Pakai Yamaha, Miguel Oliveira Bilang Motor M1 Sangat Ramah
-
Ronaldo Kwateh Masuk Skuad Piala AFF 2024, Saatnya Bayar Kepercayaan STY?
Terkini
-
Janji Menguap Kampanye dan Masyarakat yang Tetap Mudah Percaya
-
Kehidupan Seru hingga Penuh Haru Para Driver Ojek Online dalam Webtoon Cao!
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik