Indonesia akhirnya menyudahi dahaga gelar medali emas sejak 32 tahun yang lalu dengan menorehkan prestasi mendapatkan medali emas di SEA Games tahun 2023 yang dilaksanakan di Kamboja.
Indonesia berhasil meraih medali emas di SEA Games 2023 di Kamboja setelah mengalahkan Thailand dengan skor 5-2 dalam laga sepanjang 120 menit. Laga yang berlangsung di Nationoal Olympic Stadium Kaboja pada Selasa, 16 Mei 2023 berjalan seru.
Indonesia berhasil unggul dengan skor 2-0 melalui gol yang dicetak oleh Ramadhan Sananta pada menit ke-21 serta menit ke-45+4. Memasuki babak kedua Timnas Indonesia kebobolan melalui skema tendangan pojok yang selesaikan melalui tandukan kepala pemain Thailand Anan Yodsangwal pada menit ke-65.
Lalu pada detik-detik akhir babak kedua Indonesia kembali kebobolan, kali ini Yotsakon Burapa berhasil mencetak gol ke gawang Indonesia untuk menjadikan skor menjadi 2-2, gol ini dicetak pada menit ke-90+7.
Selanjutnya pertandingan berlanjut ke babak perpanjangan waktu, menit ke-91 tendangan Irfan Jauhari berhasil menjebol gawang Thailand, membuat Indonesia kembali unggul, memasuki menit ke-106 Fajar Fathur Rahman mencetak gol yang membuat Indonesia unggul dari Thailand dengan skor 4-2, kemudian skor berubah menjadi 5-2 setelah Beckham Putra menjebol gawang Thailand pada menit ke-120.
Jadi modal pelecut perbaikan sepak bola Indonesia
Prestasi medali emas yang ditorehkan oleh Timnas Indonesia yang berhasil mengalahkan Thailand ini dapat dijadikan sebagai pelecut atau motivasi untuk memperbaiki sepak bola Indonesia. Apalagi prestasi ini juga ditorehkan setelah kejadian pembatalan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20.
Dengan semangat ketua PSSI yang baru, hal ini dapat menjadi momen yang cocok untuk kembali bersemangat, kembali menggairahkan sepak bola Indonesia dengan perbaikan-perbaikan yang akan membawa sepak bola Indonesia menjadi lebih baik
Prestasi medali emas yang didapatkan oleh Timnas Indonesia dapat menimbulkan gairah bagi para pecinta sepak bola di dalam negeri, menimbulkan semangat serta antusias bagi para stake holder, serta menambah keyakinan bahwa sepak bola Indonesia mempunyai masa depan yang cerah.
Sepak Bola Indonesia masih punya harapan
Raihan prestasi yang didapat oleh Timnas Indonesia membuat timbulnya harapan, ditengah carut marutnya sepak bola Indonesia, prestasi yang ditorehkan oleh Timnas Indonesia di ajang SEA Games tahun 2023 di Kamboja membuat rasa optimis para pecinta sepak bola Indonesia kembali muncul dan dibarengi dengan adanya rasa antusias terhadap sepak bola Indonesia.
Timnas Indonesia yang meraih medali emas SEA Games di Kamboja adalah Timnas Indonesia yang berisi pemain-pemain muda, maka dari itu kondisi yang seperti itu akan memunculkan harapan bahwa pemain-pemain muda ini yang telah menjadi pemenang di ajang SEA Games dapat mengharumkan nama Indonesia, dapat menjadi harapan yang positif dan baik bagi sepak bola Indonesia untuk meraih prestasi tentunya.
Manfaatkan momen
Manfaatkan momen meraih prestasi di ajang SEA Games dengan mendapatkan medali emas untuk dorongan memperbaiki sepak bola Indonesia agar menjadi semakin baik. Sudah 32 tahun Indonesia tidak meraih medali emas di ajang SEA Games dengan diraihnya kembali medali emas di cabang sepak bola maka tentu in adalah hal yang sangat luar biasa, suatu prestasi di tengah dahaga prestasi sepak bola Indonesia.
Momen ini harus dimanfaatkan oleh semua pihak khususnya yang mencintai sepak bola agar kedepannya sepak bola Indonesia menjadi semakin baik.
Baca Juga
-
RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta Gelar Seminar Pencegahan Stunting
-
RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta dan Gamping Berpartisipasi di MJE 2023
-
RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta Gelar Peringatan World Prematurity Day 2023
-
Ini 7 Tips Membersihkan Sistem Komputer agar Mendapatkan Performa Optimal
-
Hindari! 5 Dampak Negatif Membiarkan Mobil Sering Parkir Terjemur Matahari
Artikel Terkait
-
3 Pelatih Eropa yang Layak Direkrut jika Shin Tae-yong Dipecat
-
Hitung-hitungan Peluang Timnas Indonesia jika Kalah dari Arab Saudi
-
Marselino Ferdinan Dipanggil Timnas Indonesia untuk AFF Cup 2024, Akankan Klub Beri Izin?
-
Pemain Jepang Latihan Jelang Timnas Indonesia Nyanyikan Lagu 'Tanah Airku', Jay Idzes Turun Tangan
-
Julian Oerip Cetak Gol Lagi, Gelandang Berdarah Surabaya Kian Kinclong Bersama Timnas Belanda U-19
Hobi
-
Marselino Ferdinan Dipanggil Timnas Indonesia untuk AFF Cup 2024, Akankan Klub Beri Izin?
-
Raih Tiket Final, Gregoria Mariska Tunjung Berpeluang Ulangi Memori 2023
-
Jelang Akhir Musim, Enea Bastianini Optimis Rebut Juara 3 dari Marc Marquez
-
Usai Imbang Lawan Australia, Arab Saudi Target 3 Poin Saat Jumpa Indonesia
-
Ditelikung Leong Jun Hao, Jonatan Christie Kembali Buat Kecew Penggemar
Terkini
-
3 Film Sydney Sweeney yang Tak Boleh Kamu Lewatkan, Terbaru Ada Eden!
-
Sinopsis Drama Korea The Tale of Lady Ok, Dibintangi Lim Ji Yeon dan Choo Young Woo
-
Review Film Hotel Pula, Ketika Trauma Perang Memengaruhi Kehidupan Seseorang
-
3 Red Peeling Serum yang Bikin Wajah Mulus dan Cerah, Harga Rp50 Ribuan
-
Tak Hanya 'Doubt', Ini 4 Drama Korea Chae Won-bin yang Sayang untuk Dilewatkan