Scroll untuk membaca artikel
Candra Kartiko | M. Fuad S. T.
Logo Asian Games Hangzou China 2022 (hangzhou2022.cn)

Setelah sempat tertunda karena pandemi Covid-19, gelaran Asian Games Hangzhou China akhirnya mulai bergeliat. Berdasarkan lansiran dari laman hangzhou2022.cn, pesta olah raga multi cabang tingkat benua Asia tersebut menurut rencana akan digelar pada bulan September hingga Oktober 2023 mendatang.

Sebagai pecinta sepak bola, cabang olah raga yang satu ini tentu menjadi yang paling ditunggu-tunggu aksinya. Terlebih lagi, pasca euforia kemenangan Timnas Indonesia di ajang Sea Games 2023 kemarin, banyak kalangan yang ingin melihat sejauh mana level skuat Garuda di pentas yang lebih besar.

BACA JUGA: Profil Jay Idzes, Pemain Liga Belanda yang Ingin Membela Timnas Indonesia

Berbeda dengan gelaran Asian Games sebelumnya yang diproyeksikan untuk ajang bagi para pemain dengan usia di bawah 23 tahun, cabang sepak bola Asian Games edisi kali ini memberikan kelonggaran usia bagi tim-tim pesertanya.

Disadur dari laman en.yna.co.kr, batasan usia para pemain cabang olah raga sepak bola kali ini sudah bukan 23 tahun lagi, namun ditambah setahun sehingga menjadi 24 tahun. Hal ini sendiri telah diputuskan oleh panitia penyelenggara Asian Games yang memutuskan penambahan usia setahun bagi para atlet sepak bola karena imbas dari pengunduran jadwal Asian Games yang sedianya digelar pada tahun 2022 lalu.

Lebih lanjut, laman yna.co.kr juga menyatakan bahwa pemain yang bisa diturunkan adalah mereka yang lahir maksimal 1 Januari 1999. Sehingga, dapat disimpulkan bahwa pemain yang lahir setelah tanggal tersebut, dapat diturunkan di cabang sepak bola Asian Games edisi kali ini.

BACA JUGA: Link Streaming Perempat Final Sudirman Cup 2023, Indonesia Hadapi China

Penambahan usia pemain cabang olah raga sepak bola ini tentu membawa sebuah berkah tersendiri bagi Timnas Indonesia. Pasalnya, siapapun pelatih yang nanti ditunjuk oleh federasi sepak bola Indonesia untuk menangani skuat Asian Games, sang pelatih bisa memilih stok pemain yang tentu lebih banyak.

Hal ini juga menjadi sebuah keuntungan besar bagi Timnas Indonesia, karena selain bisa memilih pemain yang kemarin tergabung dalam skuat Sea Games Kamboja 2023, pelatih Timnas Asian Games juga dapat memilih pemain-pemain berusia 24 tahun yang kini memperkuat Timnas Indonesia senior. 

Setidaknya, nama-nama tenar seperti Egy Maulana Vikri, Rachmat Irianto, Saddil Ramdani, dan sederet nama lainnya masih bisa bermain di ajang multi event terbesar daratan Asia tersebut.

Semoga saja Timnas Indonesia kembali membawa harum nama bangsa di pentas internasional ya!

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

M. Fuad S. T.