KFF Singapore Open 2023 bersiap menggelar laga babak 16 besar pada Kamis (8/6/2023) di Singapore Indoor Stadium, Singapura. Indonesia berhasil meloloskan sepuluh wakil dengan formasi satu wakil di sektor tunggal putra dan tunggal putri, lima dari ganda putra, dua ganda putri, serta satu sisanya dari ganda campuran.
Anthony Sinisuka Ginting akan kembali bertemu dengan Brian Yang dari Canada setelah sebelumnya raih kemenangan pada pertemuan terakhir di Sudirman Cup 2023. Babak 16 besar Singapore Open 2023 akan menjadi pertemuan kedua bagi Ginting dan Brian.
Wakil tunggal putri satu-satunya, Gregoria Mariska Tunjung harus berjuang ekstra keras jika ingin lolos ke perempat final. Pasalnya, dari total tujuh pertemuan terdahulu, Jorji belum pernah menang melawan ratu bulutangkis asal Taipei, Tai Tzu Ying, termasuk di pertemuan terakhir pada turnamen Thailand Open 2021.
Dua ganda putra Indonesia 'berjodoh' dengan andalan Malaysia. Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan akan bertemu Ong Yew Sin/Teo Ee Yi untuk kali ketiga setelah kemenangan di Badminton Asia Championships 2022 dan kekalahan di World Tour Final 2021. Sedangkan Bagas Maulana/M. Shohibul Fikri harus melawan Aaron Chia/Soh Wooi Yik yang notabene merupakan juara dunia 2022.
Dua lainnya, justru kompak menghadapi laga kontra wakil Korea Selatan. Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin akan melakoni pertemuan perdana melawan Kim Gi Jung/Kim Sa Rang dan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan kembali ditantang Choi Sol Gyu/Kim Won Ho. Hendra/Ahsan sendiri pernah unggul dari Choi/Kim di Korea Open 2022.
Laga sengit dipastikan akan mewarnai pertandingan antara Kevin Sanjaya/Marcus Gideon dan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi. Meski unggul head to head 11-3, tapi Kevin/Marcus kalah di pertemuan terakhir pada turnamen Malaysia Masters 2023 dari ganda putra andalan Jepang tersebut.
BACA JUGA: Singapore Open 2023: Main Cepat, The Minions Melaju ke 16 Besar!
Dua wakil di nomor ganda putri sama-sama dihadang wakil Jepang. Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi akan menghadapi Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara dan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti bertemu Rin Iwanaga/Kie Nakanishi. Bagi Apri/Fadia, laga kontra Rin/Kie akan menjadi pertemuan kedua setelah kekalahan di Thailand Open 2023.
Jadi wakil ganda campuran satu-satunya Indonesia yang tersisa, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari justru dihadang unggulan Jepang, Yuta Watanabe/Arisa Higashino. Sebelum pertemuan kelima hari ini, Rinov/Pitha sudah alami empat kekelahan beruntun dan terakhir terjadi di French Open 2021.
Laga babak 16 besar Singapore Open 2023 akan dimulai pada pukul 09.00 WIB dan disiarkan secara langsung di YouTube BWF TV serta iNEWS TV.
Jadwal laga wakil Indonesia di babak 16 besar Singapore Open 2023
Court 1
- Kevin Sanjaya/Marcus Gideon vs Takuro.Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang)
11-3, kalah di Malaysia Masters 2023
- Gregoria Mariska Tunjung vs Tai Tzu Ying (Taipei)
0-7, Thailand Open 2021
- Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan vs Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia)
1-1, BAC 2022, WTF 2021
- Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang)
0-4, French Open 2021
- Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan vs Choi Sol Gyu/Kim Won Ho (Korea Selatan)
1-0 Korea Open 2022
Court 2
- Bagas Maulana/M. Shohibul Fikri vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia)
- Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (Jepang)
- Anthony Sinisuka Ginting vs Brian Yang (Canada)
1-0, Sudirman Cup 2023
- Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Rin Iwanaga/Kie Nakanishi (Jepang)
0-1 Thailand Open 2023
Court 3
- Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Kim Gi Jung/Kim Sa Rang (Korea Selatan)
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Tag
Baca Juga
-
Anthony Ginting Ditarik Mundur dari BAC 2025 dan Ajukan Protected Ranking
-
Muhammad Shohibul Fikri Langganan Jadi Runner Up, 'The Real Manusia Silver
-
Polish Open 2025: Peluang Rehan/Gloria Sabet Gelar Perdana
-
Jadwal Final Swiss Open 2025: Didominasi China, Ada Dua Laga Perang Saudara
-
Swiss Open 2025: Hanya Satu Wakil Indonesia yang Lolos ke Final
Artikel Terkait
-
Beda Reaksi Lyodra dan Andien Usai Dikeluhkan Denny Chasmala Soal Izin Lagu Ciptaannya
-
Gegara Belum Pulih Cedera, Anthony Ginting Harus Absen Lagi dari Badminton Asia Championships 2025
-
Anthony Ginting Ditarik Mundur dari BAC 2025 dan Ajukan Protected Ranking
-
Respons Lyodra Usai Disentil Denny Chasmala Tak Minta Izin Nyanyikan Lagunya
-
20 Tahun Puasa Album, Andi Rianto Gaet Gaet Lyodra dan Rony Parulian Rilis 'Symphony From the Heart'
Hobi
-
Real Madrid Babak Belur Demi Final Copa del Rey, Carlo Ancelotti Buka Suara
-
Piala Asia U-17: 3 Pemain Timnas Indonesia yang Diprediksi akan Tampil Gemilang
-
PSM Makassar Konsentrasi Hadapi CAHN FC, 2 Pemain Ini Diramal Jadi Ancaman
-
Tanpa Gustavo Almeida, Persija Jakarta Hadapi Madura United FC di Bangkalan
-
Dilema Tristan Gooijer: PSSI Ngebet Naturalisasi, tetapi Sang Pemain Cedera
Terkini
-
Bikin Gagal Move On! 3 Drama Medis Korea Ini Siap Bikin Kamu Pengen Jadi Dokter!
-
Reuni Lagi, Lee Do Hyun dan Go Min Si Bakal Bintangi Drama Baru Hong Sisters
-
Review Novel 'Entrok': Perjalanan Perempuan dalam Ketidakadilan Sosial
-
Lebaran Usai, Dompet Nangis? Waspada Jebakan Pinjol yang Mengintai!
-
Mark NCT Wujudkan Mimpi Jadi Bintang di Teaser Terbaru Album The Firstfruit