Pada lanjutan BRI Liga 1 musim 2023/2024, Persija Jakarta harus rela tertahan ketika menjamu tamunya Borneo FC di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta.
Laga yang digelar pada Rabu (9/8/2023) kemarin ini berakhir dengan kedudukan sama kuat 1-1. Dengan hasil ini, Persija Jakarta gagal mengkudeta posisi puncak klasemen Liga 1 musim ini yang masih dikuasai oleh Madura United.
Persija Jakarta tertinggal lebih dahulu di menit ke-14 setelah Borneo FC sukses mencetak gol melalui pemain naturalisasi Indonesia keturunan Belanda, Stefano Lilipaly dan membuat keunggulan menjadi 0-1.
Persija baru dapat menyamakan kedudukan melalui gol yang dicetak oleh Rizky Ridho di menit ke-37 dan membuat babak pertama berakhir dengan kedudukan 1-1.
Di babak ke-2, baik Borneo FC dan Persija Jakarta silih berganti melakukan serangan. Akan tetapi, karena buruknya penyelesaian akhir maka skor sama kuat 1-1 bertahan hingga laga usai.
Pelatih Persija Puji Permainan Tangguh Borneo FC
Hasil imbang yang diraih oleh skuad berjuluk “Macan Kemayoran” ini membuat klub asal ibu kota Jakarta tersebut kini berada di posisi ke-3 klasemen BRI Liga 1 musim 2023/2024.
Secara permainan kontra Borneo FC semalam, sejatinya anak asuh pelatih Thomas Doll dapat menguasai jalannya pertandingan dengan penguasaan bola sebesar 66% berbanding 34% penguasaan yang dilakukan Borneo FC.
Namun, kuatnya pertahanan Borneo FC dan buruknya penyelesaian akhir yang dilakukan oleh anak asuhnya membuat Persija hanya mampu bermain imbang melawan klub asal kota Samarinda tersebut.
Lebih lanjut lagi, Thomas Doll juga memuji ketangguhan fisik para pemain Borneo FC saat mendapatkan gempuran dari anak asuhnya pada laga tersebut. Bahkan, anak asuhnya sempat kecolongan gol terlebih dahulu melalui Stefano Lilipaly sebelum disamakan oleh Rizky Ridho.
Tentunya hasil imbang ini bukanlah hal yang diharapkan oleh pelatiih berkebangsaan Jerman tersebut. Namun, dia akan tetap mengapresiasi perjuangan anak asuhnya dan memfokuskan diri untuk mempersiapkan laga di pekan selanjutnya.
Di pekan ke-8 nanti, Persija Jakarta akan bertandang ke Bangkalan, Madura untuk melawan pemuncak klasemen sementara, Madura United.
Baca Juga
-
Ditanya Klub Jika Abroad, Rizky Ridho Justru Pilih Bermain di Liga Thailand
-
Balada Asnawi Mangkualam: Dulu Dipuja, Kini Tuai Banyak Kontra dari Fans Timnas Indonesia?
-
3 Pemain Senior yang Bisa Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Jelang AFF Cup 2024
-
FIFA Soroti Performa Bek Timnas, Calvin Verdonk Jelang Laga Lawan Jepang
-
Atmosfir Suporter Indonesia Buat Bek Veteran Timnas Jepang Ini Ketar-ketir
Artikel Terkait
-
Didesak Abroad, Rizky Ridho Jujur Impikan Susul Kapten Timnas Indonesia
-
BRI Liga 1: PSS Sleman Jalani Laga Uji Coba, Ini Tujuan Mazola Junior
-
Madura United Sambut Jeda Liga dengan Hasil Negatif, Ini Kata Paulo Meneses
-
David da Silva Nyaris Cetak Rekor, Siap Antar Persib Bandung Kembali Juara?
-
Arema FC dalam Momentum Positif, Pelatih Joel Cornelli Siapkan Program Baru
Hobi
-
Ditanya Klub Jika Abroad, Rizky Ridho Justru Pilih Bermain di Liga Thailand
-
Balada Asnawi Mangkualam: Dulu Dipuja, Kini Tuai Banyak Kontra dari Fans Timnas Indonesia?
-
3 Pemain Senior yang Bisa Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Jelang AFF Cup 2024
-
FIFA Soroti Performa Bek Timnas, Calvin Verdonk Jelang Laga Lawan Jepang
-
Atmosfir Suporter Indonesia Buat Bek Veteran Timnas Jepang Ini Ketar-ketir
Terkini
-
Catat Tanggalnya! MEOVV Umumkan Comeback Single ke-2 Bertajuk TOXIC
-
4 Rekomendasi Lagu untuk Mengenang Kasih Sayang Ayah di Hari yang Spesial
-
Intip Chemistry Bae In Hyuk dan Aktor Lainya di Sesi Baca Naskah Drama Baru
-
Bruno Mars Tengah Pertimbangkan Tampil di Panggung MAMA Awards 2024
-
Kabar Duka! Aktor Song Jae Rim Tutup Usia di Umur 39 Tahun