Tontonan bertema zombie kerap identik dengan rasa takut. Itulah alasan tontonan dengan tema tersebut tidak selalu menghibur dan lebih memberikan ketegangan kepada penontonnya. Akan tetapi, ternyata ada juga tayangan bertema zombie yang bahkan lucu dan dapat mengocok perutmu.
Berikut ini adalah 4 rekomendasi anime bertema zombie yang penuh tawa.
1. Zombie Land Saga (2018)
Kamu harus menonton anime ini kalau dirimu suka dengan anime bertema musik, cerita diawali ketika seorang murid bernama Sakura Minamoto yang memiliki impian jadi idol tertabrak sebuah truk. Ia mendadak terbangun di suatu rumah tua yang terdapat sejumlah zombie usai kejadian itu.
Sosok laki-laki yang bernama Kotaro Tatsumi memberitahukannya kalau Sakura sudah meninggal sejak beberapa tahun silam, lalu Kotaro menyampaikan bahwa dirinya mempunyai ide untuk membuat sejumlah gadis zombie, salah satunya Sakura untuk jadi idol ternama.
2. Sankarea: Undying Love (2012)
Sankarea: Undying Love sukses jadi anime yang menggabungkan kisah romantis dan horor, anime ini mengisahkan tentang Chihiro Furuya yang cukup suka dengan segala hal berkaitan mistis, salah satunya zombie. Pada suatu saat, ketika kucingnya mati, ia membuat suatu ramuan agar kucingnya hidup lagi.
Hari-harinya dihabiskan untuk membuat ramuan itu dalam suatu laboratorium, tapi tidak disangka ia berjumpa dengan sosok gadis cantik bernama Rea Sanka, lalu ramuan itu diminum olehnya.
3. School-Live! (2015)
Kalau kamu melihat desain karakter atau poster School-Live!, mungkin tidak menduga kalau anime ini bergenre horor. Norimitsu Kaih sebagai penulis anime ini memang memiliki imajinasi yang luar biasa, ia dapat menggabungkan kisah mengenai zombie dan juga bertema cute girls doing cute things.
Anime ini mengisahkan tentang Yuki Takeya dan anggota Sekolah Living Club yang sangat cinta dengan kehidupan sekolah, mereka kerap menggunakan waktu di sekolah dengan sangat bahagia. Akan tetapi, tidak disangka ternyata mereka sedang berada pada ilusi semata. Sebenarnya mereka lagi bertahan terhadap serangan zombie di sekolah.
4. Zom 100 Bucket List of the Dead
Anime bertema zombie terbaru yaitu Zom 100: Bucket List of the Dead, anime ini menggabungkan genre komedi dan horor. Anime ini pun menyajikan cerita yang lucu dan menghibur, Zom 100: Bucket List of the Dead mengisahkan tentang Akira Tendou yang merasa lelah dan jenuh dengan pekerjaannya.
Soalnya, memang tidak masuk akal jam kerja pada perusahaan tempatnya bekerja. Oleh sebab itu, ia mulai kehilangan semangat setiap harinya. Akira pun menjadi mudah sakit lantaran terlalu kecapekan, tapi suatu hari Jepang diserang oleh wabah zombie. Bukannya takut, ia bahkan senang lantaran tidak harus bekerja lagi.
Itulah 4 rekomendasi anime bertema zombie yang penuh tawa, tonton agar kamu tahu keseruannya.
Baca Juga
-
3 Film dan Drama Korea yang Diperankan Jeon Do-Yeon, Ada Kill Boksoon
-
3 Rekomendasi Anime yang Berlatar pada Abad ke-20, Kisahkan tentang Sejarah
-
3 Rekomendasi Anime Bertema Mafia, Salah Satunya Spy x Family
-
3 Rekomendasi Anime Gore Tayang di Netflix, Mana yang Paling Sadis?
-
3 Rekomendasi Film Bertema Bom Atom, Gambarkan Dampak Buruk Perang Nuklir
Artikel Terkait
-
Jepang Lakukan Penangkapan Terkait Pelanggaran Situs Spoiler Anime dan Film
-
Skin Jujutsu Kaisen Hadir ke Arena of Valor, Bisa Diklaim Gratis
-
Ulasan Anime The Fable, Kisah Pembunuh Bayaran yang Ingin Hidup Tenang
-
Death Note: Killer Within, Game Deduksi Menegangkan ala Among Us
-
Berlatar Dunia Futuristik, Anime Tokyo Override Segera Tayang Bulan Ini
Hobi
-
3 Pemain Kunci Timnas Jepang yang Perlu Diwaspadai, Ada Eks-Inter Milan
-
Ivar Jenner Absen Lawan Jepang, Jordi Amat Berpeluang Jadi Gelandang?
-
Naturalisasi Kevin Diks Disahkan Rapat Paripurna DPR RI, Ini Harapan PSSI
-
Calvin Verdonk Jadi Bek Kanan di Klub, Bisa Jadi Solusi Bagi Shin Tae-yong di Timnas Indonesia?
-
Meski Targetkan Partai Final di Piala AFF 2024, tapi Pencinta Timnas Tak Boleh Terlalu Berharap
Terkini
-
Sambut Hari Anak Sedunia PBB, Doyoung NCT Donasi Rp1,1 Miliar ke UNICEF
-
3 Film Korea yang Dibintangi Song Kang Ho, Ada Sporty hingga Mendebarkan
-
Indonesia dan Lunturnya Budaya Malu, dari "Jam Karet" hingga Korupsi
-
4 Tips OOTD Rok ala Zara Adhisty yang Girly Abis, Cocok Buat Hangout!
-
TVXQ Resmi Merilis Album Perayaan Debut 20 Tahun di Jepang Bertajuk 'Zone'