Timnas Indonesia U-23 berhasil memenangkan pertandingan melawan Taiwan dalam K Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.
Pada laga itu, skuad Garuda Muda membantai Taiwan dengan hasil skor telak 9-0.
Pelatih Taiwan Tseng Tai-lin pun mengakui bahwa serangan anak asuh Shin Tae-yong itu memang sangat berbahaya.
Kendati demikian, Tseng Tai-lin menilai pertahanan Timnas Indonesia U-23 masih perlu ditingkatkan.
"Serangan Indonesia sangat kuat. Namun, mereka harus waspada dengan pertahanan dan counter attack," ucap Tseng Tai-lin saat ditemui di mixed zone Stadion Manahan, Solo, Sabtu (9/9/2023).
Ketika ditanya siapa pemain Timnas Indonesia U-23 yang paling berbahaya, Tseng Ta-lin menyebut semua anak asuh Shin Tae-yong bermain bagus.
"Semua orang (pemain yang berbahaya)," tegas Tseng Tai-lin.
Sementara itu, dengan kekalahan ini Taiwan dipastikan sudah gugur di Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2024. Pasalnya, Taiwan mengalami kekalahan dua kali dari timnas Indonesia U-23 dan Turkmenistan.
Di sisi lain, timnas Indonesia U-23 membuka kans untuk lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2024.
Hal tersebut dengan catatan Rizky Ridho dkk harus meraih kemenangan lawan Turkmenistan.
Adapun pertandingan timnas Indonesia U-23 vs Turkmenistan akan digelar pada Selasa (12/9/2023) di Stadion Manahan, Solo. Pemenang laga ini bakal menjadi pemuncak Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.
Tag
Baca Juga
-
Tampil Buruk, Posisi Ernando Ari di Timnas Indonesia Rawan Digeser oleh 2 Nama Ini
-
Ulasan Novel Highly Unlikely: Ketika Cinta Tumbuh di Tengah Pandemi
-
Gabung dengan Blitzway Entertainment, Yeri Red Velvet Gunakan Nama Asli
-
Desa Wisata Cibuk Kidul, Belajar tentang Sistem Pertanian Mina Padi
-
Potret Buruh di Indonesia, Antara Kesejahteraan dan Eksploitasi
Artikel Terkait
-
Tampil Buruk, Posisi Ernando Ari di Timnas Indonesia Rawan Digeser oleh 2 Nama Ini
-
Pujian, Hinaan dan Nasib Buruk Tempa Elkan Baggott Jadi Lebih Dewasa
-
Persib Bisa Gigit Jari, Saddil Ramdani Dirayu Bintang Malaysia Main di Kompetisi Ini
-
Ironi Sandy Walsh: Kian Terpinggirkan di Klub, Peluang di Timnas Indonesia Kecil?
-
Elkan Baggott Bangga Ceritakan Timnas Indonesia di Podcast Inggris
Hobi
-
Tampil Buruk, Posisi Ernando Ari di Timnas Indonesia Rawan Digeser oleh 2 Nama Ini
-
Ironi Sandy Walsh: Kian Terpinggirkan di Klub, Peluang di Timnas Indonesia Kecil?
-
Akun Resmi AC Milan Berikan 3 Kode, Bakal Tikung Jay Idzes dari Inter Milan?
-
Sudirman Cup 2025: Alwi Farhan Tampil Impresif Buka Poin Pertama Indonesia
-
Sudirman Cup 2025: Indonesia Juara Grup D, Kalahkan Denmark 4-1
Terkini
-
Ulasan Novel Highly Unlikely: Ketika Cinta Tumbuh di Tengah Pandemi
-
Gabung dengan Blitzway Entertainment, Yeri Red Velvet Gunakan Nama Asli
-
Desa Wisata Cibuk Kidul, Belajar tentang Sistem Pertanian Mina Padi
-
Potret Buruh di Indonesia, Antara Kesejahteraan dan Eksploitasi
-
Sinopsis The Bhootnii, Film Horor India Terbaru Sanjay Dutt dan Mouni Roy