Scroll untuk membaca artikel
Haqia Ramadhani
Timnas Indonesia U-23 saat melawan China Taipei di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024. (PSSI)

Manajer Timnas Indonesia U-23 yang merangkap sebagai Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Endri Erawan mengatakan bahwa pihaknya akan memanggil pemain terbaik andai nanti Timnas Indonesia U-23 loloss Piala Asia U-23 2024.

Endri menyebut PSSI akan mendesak langsung Erick Thohir selaku Ketua Umum untuk melobi izin pemain ke klub-klub. Selain itu, PSSI bakal berkomunikasi lebih intens dengan pihak klub demi mengantisipasi masalah terkait izin pemanggilan pemain.

BACA JUGA: Tak Dipanggil Timnas Indonesia, Bagus Kahfi Masuk Skuad di Liga Yunani

Mengingat Piala Asia U-23 2024 tidak termasuk agenda FIFA. Piala Asia akan digelar di Qatar mulaai tanggal 15 April sampai 3 Mei tahun depan.

Terlebih waktu gelaran Piala Asia U-23 2024 ini bebarengan dengan BRI Liga 2023-2024.

“Sudah (ada antisipasi). Bahkan yang langsung koordinasi dan langsung bicara, Pak Erick kemungkinan," ungkap Endri Erawan setelah selesai menemani Timnas U-23 latihan di Stadion Sriwedari, Solo, Senin (11/9/2023).

"Karena ini kan tim ya, karena ini targetnya bukan target PSSI saja, tapi target bangsa kita untuk ke Olimpiade. Harus pemain terbaik yang mewakili." sambungnya.

BACA JUGA: Tak Lupa Jasa Kawan, Elkan Lakukan Hal Ini Usai Cetak Gol ke Gawang Taiwan

PSSI sendiri akan melakukan komumnikasi dengan klub-klub Tanah Air jauh-jauh hari. Hal ini dilakukan supaya tidak terulang lagi polemik izin pemain sebagaimana yang pernah teradi di Piala AFF U-23 2023 lalu.

“Kemungkinan kita akan bicara jauh-jauh hari dengan pemilik klub apabila kita lolos. Memang sudah dipersiapkan formula dari PSSI untuk bagaimana berbicara dengan klub-klub,” kata Endri.

Timnas Indonesia U-23 berhasil tampil menawan saat melawan Taiwan di Stadion Mahanan, Solo. Skuad Garuda berhasil meraih kemenangan telak dengan skor akhir 9-0.

Hasil ini membuka peluang besar bagi anak asuhan Shin Tae-yong tersebut untuk pertama kalinya lolos ke Piala Asia. Apalagi Timnas Indonesia U-23 menduduki peringkat teratas dalam klasemen Grup K dengan tiga poin dan selisih gol mencolok sebesar +9.

Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS